Ford New Ranger Siap On The Road di Indonesia pada Agustus
Reporter: Tempo.co
Editor: Saroh mutaya
Sabtu, 25 Juli 2015 17:16 WIB
AP Photo/Ford Motor Company
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ford Motor Company mulai memproduksi New Ranger, mobil kabin ganda yang diklaim yang lebih tangguh, ‘lebih pintar’, dan semakin efisien yang hadir dengan desain baru yang berani, di fasilitas produksi Ford Auto Alliance Thailand (AAT) di Rayong, Thailand.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dikutip dari siaran pers Ford Indonesia, Jumat, 24 Juli 2015, New Ranger menampilkan eksterior yang lebih berani, semakin modern, yang memberikan kehadiran  tangguh di jalanan. Kabin dibuat lebih nyaman dan kontemporer dengan tampilan ramping dan modern.

Hal itu terlihat dari garis horizontal kuat yang terbentang selebar kompartemen pengemudi untuk menampilkan kesan terbuka.

Tampilan berani New Ranger didukung pula dengan didesain yang dirancang untuk menghadapi medan paling ekstrim dengan mudah.

Teknologi cerdas hadir untuk membantu pengemudi tetap dalam kendali dan terhubung di segala kondisi, termasuk konektivitas SYNC 2, Lane Keeping Aid, Adaptive Cruise Control, Driver Impairment Monitor, dan Forward Alert dengan Collision Mitigation.

Pabrik Ford di Thailand akan mengekspor New Ranger ke pasar di kawasan Asia Pasifik, dimana kendaraan ini akan secara resmi dijual mulai bulan Agustus di Indonesia.

BISNIS

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi