GIIAS 2015, SPG Rokok Iri dengan SPG Mobil
Reporter: Tempo.co
Editor: MC Nieke Indrietta Baiduri
Jumat, 28 Agustus 2015 05:39 WIB
Pengunjung melihat seorang model yang berpose seksi di samping produk terbaru dari Mitsubishi yakni All New Triton saat dipamerkan dalam Gakindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) di Tangerang Selatan, 20 Agustus 2015. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Tangerang - Benazir, 19 tahun, menenteng tas merah transparan di tangan kanannya. Dari jauh, terlihat tiga selop rokok putih dan beberapa lembar uang Rp 20 ribu dan Rp 50 Ribu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Wanita yang tinggal di Cengkareng, Jakarta Barat, ini merupakan sales promotion girl yang memasarkan produk rokok pada pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show 2015. "Bayaran aku per hari Rp 450 ribu untuk satu shift dan Rp 550 ribu dua shift," katanya kepada Tempo, Kamis, 27 Agustus, di loading hall 2 Indonesia Convention Exhibition, Tangerang, Banten.

Benazir mengatakan, dalam satu shift, dia bekerja dari pukul 10.00 hingga 15.00. Selama itu, kata dia, target penjualan ialah 40 bungkus rokok putih. "Aku iri dengan SPG mobil, tanpa menjual barang, tapi dibayar mahal," ujarnya. "Tapi aku enggak punya teman di merek mobil."

Iri Benazir ihwal pendapatan memang hal yang biasa. Musababnya, SPG agen tunggal pemegang merek mendapat bayaran “wah” selama pameran. Seperti Mirza Ayu Avianti, 21 tahun, yang menjadi Suzuki Angels, julukan SPG PT Suzuki Indomobil Sales.

Ayu mengatakan, selama sebelas hari pameran, dia dibayar Rp 1 juta per shift dalam satu hari. Satu shift, kata dia, selama enam jam. "Kalau sebelas hari pameran, pendapatan aku Rp 11 juta," tuturnya.

Sebelumnya, Group Head Committee GIIAS SIS Rifkie Setiawan mengatakan perusahaannya tidak main-main dalam mempersiapkan Suzuki Angels. Suzuki pun merogoh kocek dalam-dalam hingga Rp 1,5 miliar untuk 54 angels-nya. "Angka itu digunakan untuk membayar honor, pelatihan seperti public speaking, koreografi, serta pakaian," ucapnya, 24 Agustus 2015.

HUSSEIN ABRI YUSUF

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi