Begini Cara Mitsubishi Fuso Gaet Perhatian Konsumen
Reporter: Tempo.co
Editor: Anisa Luciana pdat
Selasa, 20 Oktober 2015 17:40 WIB
autobezel.com
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Mitsubishi Fuso, melalui berbagai kampanye, berhasil mempertahankan posisinya sebagai pemimpin segmen kendaraan niaga dengan raupan 47 persen pangsa pasar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Siaran pers distributor resmi kendaraan Mitsubishi di Indonesia, PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors, menyebutkan bahwa sepanjang Agustus-November 2015 terdapat 53 acara Truck Campaign dan 75 acara Mitsubishi Fuso Gathering yang diselenggarakan serempak di seluruh Indonesia.

Kedua program tersebut memiliki tujuan yang sama, yakni meningkatkan hubungan dengan para pelanggan, namun skalanya saja yang berbeda.

Truck Campaign diselenggarakan dalam skala besar di kota-kota besar dengan jumlah tamu undangan yang banyak serta dihadiri pesohor ibu kota. Sedangkan Mitsubishi Fuso Gathering digelar dalam skala lebih kecil di rural area demi menjangkau lebih banyak konsumen.

Lebih dari 66.300 orang konsumen beserta kerabat dan calon konsumen hadir dan memeriahkan rangkaian Truck Campaign dan Mitsubishi Fuso di seluruh Indonesia.

"Berkat konsumen setia kami, Fuso dapat terus berkembang selama 45 tahun dengan populasi truk nomor satu dan saat ini memiliki pangsa pasar 47 persen," kata Presiden Direktur KTB, Hisashi Ishimaki, kala menghadiri Truck Campaign PT Bumen Redja Abadi di Denpasar, Bali, baru-baru ini.

Lewat gelaran Truck Campaign dan Mitsubishi Fuso Gathering, KTB juga menangkap langsung suara dan kebutuhan konsumen sebagai rancang bangun strategi berorientasi konsumen ke depannya.

"Melalui ajang seperti ini, sebagai konsumen saya merasa betul-betul diperhatikan kebutuhannya dalam berbisnis," demikian diakui salah seorang pelanggan yang hadir di Truck Campaign Denpasar, Cokorda Istri Sri Purnamawati, yang selama 15 tahun lewat usaha ekspedisinya menjadi pelanggan Fuso.

ANTARA

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi