Jurus Pemerintah Cina Katrol Industri Otomotif  
Reporter: Tempo.co
Editor: Widiarsi Agustina
Kamis, 10 Desember 2015 04:54 WIB
Pameran International Auto Beijing di Beijing, Cina, Selasa, 24 April, 2012. Pameran Otomotif terbesar di China ini terbuka untuk umum pada hari Jumat kemaren. (AP Photo/ Vincent Thian)
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Cina berencana memberikan subsidi pembelian mobil penumpang dengan mesin di bawah 1.6 l bagi warga pedesaan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Subsidi yang direncanakan itu mencakup kendaraan mini komersial dan pikap ringan. Subsidi tersebut ditujukan untuk mendongkrak penjualan yang membantu menopang pertumbuhan ekonomi, khususnya saat pelambatan ekonomi global terjadi.

Sebelumnya, pada Oktober lalu, pemerintah Negeri Tirai Bambu telah memangkas pajak pembelian kendaraan penumpang kecil yang membantu meningkatkan penjualan hingga 18 persen pada November.

"Ini mungkin akan menguntungkan mobil domestik lebih dari merek-merek internasional," kata Janet Lewis, analis di Macquarie Group Ltd yang berbasis di Hong Kong, dikutip Bloomberg, Rabu, 9 Desember.

Menurut dia, kebijakan yang mendorong penjualan merek domestik di Cina sangat menguntungkan Geely Automobile Holdings Ltd maupun Chongqing Changan Automobile Co dan BYD Co. Pabrikan tersebut baru-baru ini mendulang pelonjakan harga saham karena kebijakan itu.

BISNIS.COM
Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi