Didepak Ducati, Iannone Pindah ke Suzuki  
Reporter: Tempo.co
Editor: Agung Sedayu
Kamis, 19 Mei 2016 12:30 WIB
Andrea Iannone dari tim Ducati beraksi dalam sesi tes pramusim MotoGP 2016 yang digelar di sirkuit Losail, Qatar, 3 Maret 2016. ducati.com
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap Moto GP, Andrea Iannone, dalam waktu dekat bakal mengumumkan kepindahannya secara resmi ke Suzuki pada musim depan setelah Ducati mendepaknya dan menggantikannya dengan Jorge Lorenzo. Seperti dilansir Crash, Iannone akan mengumumkan itu sebelum gelaran seri Mugello dilaksanakan pada akhir pekan ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Iannone memutuskan berpaling ke Suzuki setelah Ducati memilih Andrea Dovizioso untuk tetap berada di pabrikan asal Italia tersebut. Dovizioso bakal mendampingi Jorge Lorenzo, yang menjadi pembalap andalan Ducati. Sedangkan Suzuki terpaksa rela melepaskan pembalap mudanya, Maverick Vinales, yang akan mendampingi Valentino Rossi di Yamaha.

Seperti dikutip dari Crash pada Kamis, 19 Mei 2016, Suzuki telah sepakat menggunakan Iannone untuk musim depan. Dia akan membalap di Suzuki bersama Aleix Espargaro. Namun sumber dari Crash masih enggan blakblakan terkait dengan rencana ini.

Kepindahan Iannone ini dipastikan setelah Jorge Lorenzo memutuskan pindah ke Ducati untuk dua tahun ke depan. Pihak Ducati juga telah sepakat mendepak Iannone dan mempertahankan Dovizioso. Di satu sisi, Vinales telah mendapat tiket pindah ke Yamaha pada musim depan.

Di musim ini, Vinales membuat kejutan karena beberapa kali berada di barisan depan Moto GP. Bahkan, saat seri Le Mans, Prancis, beberapa waktu lalu, dia meraih podium ketiga Moto GP. Catatan ini membuat Yamaha tertarik mendampingkannya dengan Rossi.

Adapun Iannone musim ini mengalami banyak masalah. Dia beberapa kali tak finis karena terjatuh. Meski demikian, sejumlah pengamat menyebut penampilan Iannone lebih baik ketimbang Dovizioso. Karena itu, banyak pihak menyayangkan dia dilepas Ducati.

CRASH | AVIT HIDAYAT

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi