Audi Investasi Dealer di Jakarta
Reporter: Tempo.co
Editor: Praga Utama TNR
Jumat, 3 Juni 2016 05:04 WIB
Seorang model berjalan di depan logo Audi saat launching New Audi Q5 di Mumbai India. (REUTERS/Arko Datta)
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Meski menunda rencana perakitan mobil secara completely knocked down (CKD) di Indonesia, PT Garuda Mataram Motor selaku agen pemegang merek Audi di Indonesia tetap melanjutkan investasinya dengan membuka dealer baru berfasilitas 3S, alias service, sales, dan spare part.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Lokasinya di Jalan T.B. Simatupang, Jakarta Selatan, dibuka setelah Lebaran," kata Presiden Direktur Garuda Mataram Andrew Nasuri seusai peluncuran model baru The All New Audi A4 di Plaza Indonesia, Rabu, 1 Juni 2016.

Dengan pembukaan dealer baru ini, kata dia, Audi Indonesia akan memiliki tiga jaringan. Saat ini Audi baru hadir di dua lokasi, yakni showroom dan dealer di M.T. Haryono dan bengkel resmi di Halim, Jakarta Timur.

Menurut Andrew, langkah ini merupakan upaya untuk menguatkan eksistensi merek asal Jerman tersebut di Tanah Air. "Dengan adanya fasilitas 3S, pelayanan purnajual kepada pelanggan menjadi lebih baik, dan kepercayaan pelanggan bisa meningkat."

Seperti diberitakan sebelumnya, Audi dan VW Indonesia terdampak penghematan besar-besaran yang dilakukan induk usaha mereka, Volkswagen AG, akibat skandal kecurangan emisi di Amerika Serikat dan sejumlah negara Eropa.

Akibat dari penghematan itu, Audi dan VW yang pada 2015 berencana membangun pabrik perakitan lokal harus menunda rencananya. "Bukan batal, tapi ditunda," kata Andrew.

PRAGA UTAMA

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi