Proton Perdana D Segmen, Sedan Tangguh Negeri Jiran
Reporter: Tempo.co
Editor: Setiawan Adiwijaya
Rabu, 29 Juni 2016 04:25 WIB
Proton Perdana (proton.com.my)
Iklan
Iklan

TEMPO.COKuala Lumpur - Mobil nasional pabrikan Malaysia, Proton, kembali meluncurkan seri terbaru yang diberi nama “Proton Perdana D Segmen”. Seri tersebut akhirnya diluncurkan secara resmi pada Ahad lalu setelah sekian lama heboh dibicarakan di media sosial dan portal lokal sejak beberapa bulan lalu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kali ini, Proton Perdana generasi keempat hadir dalam dua varian mesin, yaitu 2,0 dan 2,4 liter, dengan menampilkan mobil sedan eksekutif yang canggih dan bergaya.

Mesin yang diusung varian terbaru Proton ini merupakan hasil kerja sama strategis dengan Honda Japan Ltd. Mesin ini merupakan hasil pengembangan generasi kedelapan Honda Accord.

Namun hanya platform dan jaringan listrik yang diambil dari model Honda Accord. Sedangkan selebihnya hasil tangan Proton sendiri.

Selain murah, mesinnya sudah diuji sepenuhnya untuk memastikan ketahanan dan kualitas yang terbaik kepada pelanggannya. Dilihat pada bentuk luarnya, penampilannya tampak lebih mantap dengan perbaikan dari segi estetika dan aerodinamika untuk memenuhi kebutuhan pasar saat ini.

Gambar luarnya diperkuat dengan lampu utama proyektor HID, yang dihiasi jeruji “sayap” tanda merek Proton.

Di bagian belakang juga ada kombinasi lampu belakang LED, body kit dengan spoiler. Selain tampak tegap setelah dicocokkan rim alloy 17 inci.

Ruang kabinnya tampak lebih nyaman setelah menggunakan kursi multi-kontur dan ruang kaki serta sandaran kepala yang luas.

Tipe ini juga disempurnakan fitur terbaru, yang melibatkan kemudi dengan tombol multifungsi, layar navigasi kontak, sistem audio layar kontak, dan AC dua zona.

Dari segi keamanan, Proton Perdana baru dilengkapi empat airbag, ABS, EBD, ISOFIX, kamera mundur, lampu utama otomatis, dan electronic stability control (ESC) untuk varian 2,4L saja. Kendaraan ini tersedia dalam enam varian warna, yaitu merah, abu-abu, perak, emas, hitam, dan putih.

NST | YON DEMA

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi