Lintasan Sirkuit MotoGP Sumatera Selatan Akan Susuri Danau Jakabaring
Reporter: Tempo.co
Editor: Yocta Nurrahman
Senin, 25 Juli 2016 12:22 WIB
Pembalap Italia, Valentino Rossi, memasuki garis finis disusul Marc Marques dalam balapan MotoGP Spanyol di Sirkuit Barcelona Catalunya, Montmelo, Spanyol, 5 Juni 2016. Rossi dan Marquez sempat terlibat duel sengit. AP/Manu Fernandez
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin telah merencanakan pembangunan sirkuit MotoGP yang lokasinya berada di seputaran danau tempat pertandingan ski air Jakabaring, Palembang. Alasannya, pemerintah provinsi sudah menyiapkan area tersebut. "Secara keseluruhan, lahan yang disiapkan 120 hektare dan perencanaannya sudah disiapkan," ujar Alex di Palembang, Senin, 25 Juli 2016.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Alex, masterplannya sudah dikirim untuk melengkapi persyaratan pembangunan sirkuit tersebut. Untuk pembangunannya, Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan akan menggandeng pihak ketiga. "Karena biaya pembangunan sirkuit MotoGP itu cukup besar sehingga perlu investor," kata dia.

Pembangunan sirkuit itu diperkirakan berjalan selama dua tahun. Sedangkan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya Sumatera Selatan Basyaruddin Akhmad mengatakan, selain masterplan, Dinas PU Cipta Karya sudah menyiapkan desain serta semua persyaratan lainnya.

Selain itu, akan disiapkan infrastruktur yang mendukungnya, di antaranya akses transportasi.

ANTARA

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi