Ini Fitur-fitur Baru di New Isuzu mu-X  
Reporter: Tempo.co
Editor: Praga Utama TNR
Senin, 8 Agustus 2016 21:35 WIB
Isuzu Mu-X yang dipamerkan dalam Bangkok International Motor Show (BIMS), Challenger Hall, Impact Muangthong, Thailand yang berlangsung pada 23 Maret - 3 April 2016. TEMPO/Pingit Aria
Iklan
Iklan

TEMPO.COJakarta - Sport utility vehicle terbaru dari Isuzu, New mu-X, hadir di Indonesia. Tak cuma mendapat ubahan kosmetik di bagian luarnya, sejumlah fitur baru disematkan pada kendaraan bermesin 2.5 liter turbocharged intercooled variable geometry system (VGS) itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"New mu-X kini tampil lebih mewah meski tetap memiliki ketangguhan ala SUV, sehingga cocok untuk dipakai bepergian melewati kondisi jalanan yang jelek," kata Product Marketing Manager PT Isuzu Astra Motor Indonesia Rian Erlangga, dalam peluncuran mobil ini di Senayan, Senin, 8 Agustus 2016.

Sejumlah fitur baru yang membuat mu-X tampak lebih lengkap dibanding produk kompetitor terlihat di aspek keamanan. Sistem pengereman ABS dan EBD, kontrol traksi, cruise control, hill start aids, dan brake assist menjadi fasilitas standar untuk kedua varian mu-X. Ada pula kamera parkir yang bisa memantau kondisi mobil 360 derajat, sehingga memudahkan manuver saat parkir ataupun melewati jalan sempit.

Pada aspek kenyamanan dan hiburan, interior mu-X dibalut kukit dengan warna gading. Jok penumpang dan sopir sudah memakai pengatur elektrik. Untuk head unit-nya, Isuzu memasang monitor sentuh 8 inci yang bisa dikoneksikan (mirroring) dengan ponsel iOS atau Android. Untuk kualitas audio pada kabin, Isuzu juga memasang loudspeaker di atap kabin mobil.

Adapun untuk tampilan, penyegaran yang dilakukan Isuzu adalah mengubah desain grille dan ornamen dengan warna hitam karbon serta rancangan lampu LED yang terintegrasi dengan body-kit. "Desain mu-X dipertahankan dengan gaya SUV tradisional yang berotot dan kaku untuk menguatkan kesan tangguh dan sporty," ujar Rian.

PRAGA UTAMA

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi