Mau Lihat Pameran Mobil GIIAS 2016, Ini Harga Tiketnya
Reporter: Tempo.co
Editor: Setiawan Adiwijaya
Jumat, 12 Agustus 2016 16:34 WIB
Motor URAL seri M70 keluaran Rusia dipamerkan dalam acara Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 di BSD City, Tangerang, 12 Agustus 2016. Desain Ural Retro identik dengan motor BMW R27 di era 1960-an. TEMPO/Fajar Januarta
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ajang bergengsi pelaku industri otomotif Gaikindo International Indonesia Auto Show (GIIAS) 2016 digelar dari 11 - 21 Agustus 2016 di BSD City, Tangerang. Gabungan Industi Kendaraan Bermotor (Gaikindo) selaku penyelenggara menetapkan tarif masuk ke  pameran cukup terjangkau publik.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Untuk pameran tahun ini, Gaikindo menerapkan tiga jenis harga tiket masuk.  Harga tiket yang pertama adalah reguler untuk hari kerja dari Senin hingga Kamis sebesar Rp 50 ribu.

Yang kedua untuk tiket akhir pekan dan libur nasional, Jumat hingga Ahad dan Hari Kemerdekaan seharga Rp 70 ribu. Yang ketiga tiket untuk VIP dan press day pada pembukaan 11 Agustus seharga Rp 150 ribu.

Pada pelaksanaan yang keenam itu, panitia GIIAS menyediakan fasilitas untuk kemudahan pengunjung seperti shuttle bus yang disediakan di sejumlah pusat perbelanjaan di Jabodetabek, antara lain Fx Sudirman, Mall Artha Gading, Central Park, Cibubur Junction, Grand Metropolitan Mall Bekasi, dan Margo City Depok.

Baca Juga: Toyota Tampilkan 30 Mobil di GIIAS 2016

Dalam keterangan tertulis, panitia penyelenggara menyebutkan,  para pengguna kereta commuterline juga tak perlu khawatir, karena fasilitas shuttle bus juga ada di Stasiun Rawa Buntu. Shuttle bus ini akan menurunkan penumpang di pintu masuk satu, dan akan mengangkut penumpang pada pintu masuk empat.

Panitia juga menyediakan mushola untuk umat muslim yang ingin beribadah, bahkan juga disiapkan untuk salat Jumat. Musholla berada di lantai Mezzanine Convention Hall, Hall 2, Hall 6, dan Hall 8.

Simak:All New Audi TTS Meluncur di GIIAS 2016 Kemudian juga akan ada ruang laktasi bagi para ibu, dan terletak di lantai Mezzanine Convention Hal. Lalu untuk area makanan dan minuman erletak di Hall 2, Hall 6, dan Mezzanine Convention Hall, dan akan ada juga food truck yang berada di Hall 2, 3, 6, dan 7.

Untuk mengantisipasi hal-hal yang tak diinginkan, panitia juga menyiapkan ambulans, dokter, dan paramedis di lokasi acara. Ruang medisnya berada di Convention Hall. Charging Corner juga akan disediakan untuk para pengunjung yang ingin mengisi baterai dari telepon genggamnya, atau komputer tabletnya. Fasilitas ini disediakan di Prefunction Hall.

DIKO OKTARA

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi