Empat Hari, GIIAS 2016 Gaet 190 Ribu Pengunjung  
Reporter: Tempo.co
Editor: Fery Firmansyah
Selasa, 16 Agustus 2016 11:36 WIB
Pengunjung memotret mobil konsep FCV-Plus di booth Toyota pada pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 di Indonesia Convention Exibition (ICE) BSD Tangerang, 11 Agustus 2016. Tempo/ Aditia Noviansyah
Iklan
Iklan

TEMPO.COJakarta - Selama empat hari digelar, tepatnya pada 14 Agustus 2016, pameran otomotif terbesar Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 sudah menggaet 190 ribu pengunjung. Menurut Project Director GIIAS dari Seven Events Romi, banyaknya produsen kendaraan dan pelaku industri yang tampil dalam acara ini turut memacu antusiasme pengunjung. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Ini menunjukkan GIIAS 2016 sebagai pameran otomotif yang paling ditunggu-tunggu," katanya, seperti dikutip dari laman resmi GIIAS 2016, Selasa, 16 Agustus 2016.

GIIAS 2016 yang berlangsung pada 11-21 Agustus 2016 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Serpong, Tangerang, menghadirkan 34 agen pemegang merek kendaraan. Selain itu, ada 33 mobil baru dan konsep yang diluncurkan dalam acara tahunan ini. Menurut Romi, akhir pekan menjadi waktu dengan jumlah pengunjung mencapai angka paling tinggi. "Banyaknya kendaraan yang dipamerkan menjadikan GIIAS 2016 sebagai salah satu alternatif kegiatan untuk mengisi akhir pekan," ujarnya.

Sebelumnya, Ketua Umum Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) Sudirman Maman Rusdi mengatakan transaksi GIIAS 2016 minimal menyamai pameran tahun sebelumnya yang meraup transaksi Rp 5,7 triliun dengan jumlah pengunjung 451 ribu orang. “Ada kemungkinan nilai transaksi dan jumlah pengunjungnya naik," tuturnya. Apalagi, kata Sudirman, ada beberapa hal yang lebih baik, seperti luas pameran bertambah sebesar 5.000 meter persegi menjadi 96.577 meter persegi. 

GIIAS 2016 mengusung tema Green Technology for a Better Future. Melalui tema ini, pelaku industri otomotif nasional mengajak masyarakat untuk menerapkan gaya berkendara ramah lingkungan sekaligus menggunakan teknologi hijau. Beberapa kendaraan konsep yang tampil turut mendukung tema ini, seperti Toyota FCV dan Honda Clarity Fuel Cell yang berbahan bakar hidrogen.

FERY F.

Berita Terkait Ini Spesifikasi Datsun Go karya Desainer West Coast Custom All New Vellfire Tampil Sporty di GIIAS 2016 Incar Eksekutif Muda, Chevrolet Kenalkan The All New Captiva

 

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi