Motor Listrik Gesits Siap Jajal Rute Jawa-Bali  
Reporter: Tempo.co
Editor: Fery Firmansyah
Senin, 7 November 2016 16:11 WIB
Riders dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya bersiap melakukan uji jalan sepeda motor listrik Gesits Jakarta-Bali di Gedung Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), Jakarta, 7 November 2016. TEMPO/DENIS RIANTIZA
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Motor listrik Garansindo Electric Scooter ITS (Gesits) melakukan uji jalan dengan rute Jakarta-Bali pada Senin, 7 November 2016. Uji jalan dilakukan dalam rangka uji coba kemampuan dan keandalan teknologi sepeda motor buatan Garansindo bersama Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Ada lima unit yang akan digunakan untuk pengujian," kata Direktur Jenderal Penguatan Inovasi Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) Jumain Appe saat melepas peserta uji jalan motor Gesits di Gedung Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), Jakarta. (Baca juga: Gesits, Motor Listrik dari ITS )

Mengusung tagline "Gesits Tour de Jawa Bali", motor listrik yang akan dikendarai lima rider dari ITS ini menempuh jarak lebih dari 1.200 kilometer. Touring rencananya akan berlangsung dari 7 November hingga 12 November 2016.

Ada sejumlah pengujian yang akan dilakukan dalam kegiatan touring tersebut, di antaranya pengujian performa secara menyeluruh, pengujian jarak tempuh dan konsumsi energi, serta pengujian aspek keselamatan. Ini dilakukan untuk melihat kesiapan motor Gesits sebelum diproduksi massal pada pertengahan 2017.

Gesits yang dirancang ITS dan Garasindo mendapatkan hibah riset Rp 5 miliar dari Kemenristekdikti. Prototipe sepeda motor listrik Gesits pertama kali diperkenalkan Menristek pada 3 Mei 2016. Gesits yang dikembangkan sejak 2015 ini akan diproduksi pada 2017 dan dipasarkan pada 2018 dengan harga Rp 15 juta. Motor listrik ini memiliki performa yang setara dengan mesin 125 cc sehingga bisa dipacu sampai 100 kilometer per jam.

DENIS RIANTIZA | FERY F

Berita LainMotor Listrik ITS Baru Dirilis, tapi Sudah Punya 5 Mitos Ini5.000 Motor Listrik GESITS Karya ITS Dipesan TelkomTim Sapu Angin ITS Siap Adu Balap Mobil Irit di London  Google-UGM Kembangkan Aplikasi Text to Speech

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi