Hino Perbesar Investasi di Australia  
Reporter: Tempo.co
Editor: Rully Widayati
Senin, 26 Desember 2016 23:01 WIB
Bengkel Hino. (istimewa)
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jaringan diler Hino di Australia telah menerima investasi besar dari produsen yang dipelopori FRM Hino di Tasmania dan Newcastle Commercial Vehicles (NCV) di New South Wales bagian utara.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

General Manager Brand dan Waralaba Hino Australia Bill Gillespie mengatakan produsen memberikan investasi kepada diler karena tingginya kepercayaan terhadap perusahaan pemasar itu.

"Kami sudah didukung jaringan diler kami dengan menyediakan rencana bisnis strategis," katanya seperti dikutip dari Big Rigs, Senin, 26 Desember 2016.

Investasi juga dilakukan untuk memperluas serta merenovasi diler yang ada, antara lain di Launceston dan di kawasan Coffs Harbour. Ini dilakukan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan.

Adapun nilai investasi yang dikeluarkan untuk dua diler itu mencapai US$ 5 juta. Perusahaan juga berencana menambah investasi hingga mencapai US$ 45 juta sampai akhir tahun depan.

BISNIS.COM

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi