Nissan Tukar Mobil Lama Jadi Baru
Reporter: Tempo.co
Editor: Ali Akhmad Noor Hidayat tnr
Sabtu, 21 Januari 2017 11:00 WIB
Seorang model berpose disamping mobil Nissan GT-R Premium Edition dalam acara Tokyo Auto Salon car show 2017 di Chiba, Jepang, 13 Januari 2017. Christopher Jue/Getty Images
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Nissan Motor Indonesia (NMI) melanjutkan program “Nissan Trade-In Festival”, yakni program tukar-tambah untuk memiliki mobil baru Nissan. Konsumen dapat menukar mobil lamanya merk apa saja dengan mobil baru Nissan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Program Nissan Trade-In Festival 2017 ini akan berlangsung hingga Maret 2017.

Baca : Nissan Navara Dites di Gurun Sahara

Program Nissan Trade-In Festival 2017 tersedia lebih dari 50 lokasi. Selain dapat memiliki mobil baru, konsumen memperoleh biaya layanan perawatan berkala (periodical maintenance service) lebih hemat.

Head of Communication NMI, Hana Maharani, mengatakan animo besar konsumen di Nissan Trade-In Festival tahun lalu menjadi salah satu pertimbangan, Nissan mengulang program serupa di awal tahun ini.

Baca : Nissan Akan Produksi Mobil Baru di Inggris

Dia menuturkan tidak mudah menjual mobil bekas saat ini. "Karenanya lewat kegiatan ini Nissan ingin beri solusi kemudahan untuk konsumen menjual mobil lamanya merek apapun ke mobil baru Nissan," kata dia melalui siaran pers, Jumat, 20 Januari 2017.

Melalui program ini Hana berharap kecanggihan dan kenyamanan berkendara dari mobil-mobil Nissan dapat dinikmati oleh lebih banyak konsumen di Indonesia.

Baca : Pendapatan Bersih Nissan Turun US$1,4 Miliar

Dengan syarat dan ketentuan berlaku, mobil calon konsumen dihargai hingga Rp.10 juta dari harga pasar. Konsumen yang menukarkan mobil bekasnya dengan mobil baru Nissan otomatis akan mendapatkan Gratis Biaya Jasa hingga 50.000 kilometer per 4 tahun.

Konsumen juga dapat menikmati biaya layanan perawatan berkala sampai 100.000 kilometer dengan harga lebih hemat hingga 20 persen.

ALI HIDAYAT

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi