AHM Pamerkan Honda CBR250RR di HUT ke-60 Astra  
Reporter: Tempo.co
Editor: wawan priyanto
Sabtu, 25 Februari 2017 13:57 WIB
Para pengunjung pameran HUT Astra ke-60 mengunjungi booth PT Astra Honda Motor (AHM) di Jakarta Convention Center, Jakarta, Jumat, 24 Februari 2017. Foto: AHM.
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Astra Honda Motor (AHM) memajang motor sport Honda CBR250RR dalam Pameran Inspirasi 60 Tahun Astra di Jakarta Convention Center, 24-26 Februari 2017.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Di booth AHM, turut dipamerkan rangkaian sepak terjang perusahaan dan industri pendukungnya dalam industri sepeda motor nasional serta kontribusinya terhadap masyarakat dan dunia pendidikan. Booth AHM seluas 180 meter persegi dalam acara ini bertema budaya Sumatera Utara serta menyuguhkan games dan hiburan menarik untuk pengunjung.

Deputy Head of Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin mengatakan, sebagai bagian dari Group Astra, AHM selalu berusaha menjadi bagian yang selalu memberikan kontribusi dan manfaat buat bangsa. Karena itu, AHM berusaha berbagi inspirasi dan bertukar nilai positif dengan para pecinta sepeda motor Honda melalui Pameran Inspirasi 60 Tahun Astra itu.

Baca: Bisnis Aftermarket dan Modifikasi Mobil Cerah Asosiasi Pengrajin Interior Mobil Dibentuk

“Seiring dengan 60 tahun kontribusi Astra untuk bangsa, AHM akan terus berupaya meningkatkan kualitas produk dan layanan terbaik,” katanya dalam siaran pers yang diterima Tempo, Sabtu, 25 Februari 2017.

Melalui pameran ini, ujarnya, AHM berusaha menginspirasi para pengunjung pameran melalui beragam prestasi dan kontribusi dalam mengembangkan teknologi dan sumber daya manusia di Tanah Air. AHM berbagi inspirasi melalui perjalanannya menjadi salah satu pride of the nation yang dikemas dalam zona 3P, yaitu product, people, dan public contribution.

Pada zona produk, booth AHM menyuguhkan milestone perjalanan Astra dalam menghadirkan produk sepeda motor bersama industri pendukungnya. Pada bagian ini juga dihadirkan All New Honda CBR250RR yang merupakan sepeda motor global di segmen sport premium yang diproduksi langsung di pabrik AHM Karawang dan All New Honda BeAT eSP yang tercatat sebagai skuter matik Honda terlaris di dunia.

Pada bagian people atau sumber daya manusia, pengunjung dapat melihat rekaman jejak sejarah, kontribusi, dan prestasi insan Astra melalui beragam produk dan layanan berkualitas. Secara konsisten, AHM mengembangkan potensi dan kompetensi putra-putri bangsa, baik di lingkup perusahaan maupun generasi muda Indonesia.

Simak: Nissan Beri Promo Khusus di Gelaran AUTO PRO 2017 Tata Motors Luncurkan Gerai 3S Mini, Apa Itu?

Langkah ini tampak dari beragam prestasi yang diraih dan mendapat apresiasi di tingkat nasional ataupun internasional, salah satunya program di dunia pendidikan, Kurikulum Teknik Sepeda Motor Astra Honda.

Kontribusi AHM didukung insan Astra lain dari anak perusahaan, di antaranya PT Suryaraya Rubberindo Industries, PT Yutaka Manufacturing Indonesia, PT Showa Indonesia Manufacturing, dan PT Musashi Auto Parts Indonesia. Selain itu, dukungan penuh diberikan PT Astra International Tbk-Honda (Astra Motor) dan main dealer Honda lain di seluruh Indonesia.

Pada zona public contribution, AHM menghadirkan rekaman kiprah dan kontribusi melalui beragam kegiatan corporate social responsibility (CSR). Di bagian ini, pengunjung dapat melatih keterampilan berkendara melalui alat simulasi Honda Riding Trainer (HRT) atau mengajak anak bermain di area Safety Riding Zone for Kids.

Dua fasilitas ini dihadirkan AHM sebagai bagian dari komitmen perusahaan dalam mengampanyekan keselamatan berkendara untuk semua kalangan. Di zona ini, pengunjung juga dapat menyaksikan detail informasi kegiatan sosial AHM lain, seperti kiprah AHM dalam pendidikan vokasi melalui implementasi Kurikulum Teknik Sepeda Motor (KTSM) Astra Honda di 620 sekolah di Indonesia.

Dalam pameran yang akan berakhir pada Minggu malam, 26 Februari itu, AHM juga mengajak pengunjung untuk semakin mencintai budaya dalam negeri melalui beragam suguhan tradisional khas Sumatera Utara. Di antaranya pertunjukan tarian, pakaian adat, musik, dan makanan yang disajikan.

WAWAN PRIYANTO

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi