Selain Beri Hadiah Emas, Ini Cara Lain Datsun Dongkrak Penjualan
Reporter: Tempo.co
Editor: Ali Akhmad Noor Hidayat tnr
Jumat, 17 Maret 2017 21:45 WIB
President and CEO Nissan Motor Carlos Ghosn memperkenalkan produk terbaru mobil Datsun Go+ di Jakarta, (17/9). Mobil MPV ini dipasarkan dengan harga dibawah 100 juta rupiah. TEMPO/Imam Sukamto
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Pekanbaru - Dealer Nissan Datsun Arengka, Pekanbaru, Provinsi Riau membukukan penjualan rata-rata sebanyak  24.684 unit kendaraan sepanjang 2016 atau 2.057 unit setiap bulan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baca : September 2016 Penjualan Datsun Anjlok 

"Penjualan tersebut menggembirakan kendati secara nasional penjualan otomotif berjalan lamban akibat krisis ekonomi tetapi daya saing untuk produk Nissan Datsun di Riau masih tetap tinggi" kata Branch Manager Nissan Datsun Arengka, Zeffry Sany, Pekanbaru, Jumat 17 Maret 2017.

Baca : Ini Strategi Datsun Dongkrak Penjualan

Menurut dia, krisis ekonomi berpengaruh terhadap penjualan otomotif di Riau yang tercermin raihan awal Januari 2017  sebanyak 1.980 unit/bulan. Zeffry berharap  pada awal kwartal pertama tahun 2017 mulai bergerak naik.

Ia mengatakan, manajemen menggencarkan teknik pemasaran untuk mendongkrak penjualan 15 unit kendaraan per bulan. "Kita optimistis Nissan Datsun dilirik pembeli apalagi kultur masyarakat yang ingin mengganti kendaraan lama mereka dengan yang baru masih tinggi," kata dia.

Nissan yakin dengan fitur kendaraan irit BBM, seperti pada produk Datsun Go Plus, tetap menarik minat konsumen baru. Selain itu Nissan menawarkan bonus  20 gram emas untuk setiap pembelian mobil Datsun go plus,"katanya.

Selain kendaraan roda empat, kata Zeffry, konsumen juga bisa menukarnya kendaraan roda dua untuk mendapatkan Nissan Datsun dengan uang muka rendah dan angsuran terjangkau. Manejemen terus mendongkrak penjualan dari berbagai event. Seperti pada kegiatan "Nissan trade in festival", penjualan ditargetkan sebanyak 45 unit kendaraan pada Sabtu besok, 18 Maret 2017. 

ANTARA

 
 
Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi