Asiknya Belajar Sejarah Dunia dari Skuter Klasik

Reporter

Wawan Priyanto

Sabtu, 23 September 2017 17:21 WIB

Skuter buatan Jepang, Fuji Rabit, tahun 1968, ikut meramaikan Indonesia Scooter Festival di Yogyakarta, 23 September 2017. Ini merupakan cikal bakal produksi mobil Subaru dari Fuji Heavy Industry. TEMPO/Pribadi Wicaksono.

TEMPO.CO, Yogyakarta - Event Indonesia Scooter festival yang dilangsungkan di Yogyakarta 23-24 September 2017 menjadi ajang mengenal lebih dekat perkembangan skuter sebagai bagian sejarah peradaban dunia.

“Agar generasi sekarang, khususnya pecinta skuter, mengenal jika skuter itu sudah berperan penting sejak era Perang Dunia II,” ujar Ketua Panitia Indonesia Scooter Festival Dwi Yudha kepada Tempo di sela acara yang dipusatkan di Jogja Expo Center Sabtu 23 September 2017.

Publik Indonesia sendiri mengenal skuter merk Vespa sebagai merk paling populer. Sebab Vespa memang pernah mendirikan pabriknya di Jakarta pada tahun 1960 silam sebelum hengkang ke Vietnam tahun 1980 an.

Baca: Cerita Dodit Berburu Onderdil Vespa Tua Hingga ke Thailand

Padahal, jenis skuter ini ada beragam merek dan bentuk. Salah satu yang dapat diamati, berbagai skuter ini pernah diproduksi oleh produsen mobil terkemuka.

“Produsen mobil dunia yang terkenal sekarang sebagian pernah membuat skuter,” ujar Ketua komunitas pecinta Vespa Id.946 Jakarta, Adhitya alias Dodit di sela mengikuti event Indonesia Scooter Festival di Yogya.

Advertising
Advertising

Misalnya skuter DKW Hobby 1956 yang diproduksi pabrikan otomotif asal Jerman, Dampt Kraft Wagen. DKW ini merupakan cikal bakal produsen penghasil mobil mewah Audi. Bahkan logo ‘roda terkait’ Audi sudah dipasang sejak skuter pertama mereka diluncurkan.

Simak: Kisah 100 Hari Fabio Salini Naik Vespa dari Italia ke Yogyakarta

Selain itu ada pula skuter Fuji Rabbit, yang diproduksi pabrikan Jepang Fuji Heavy Industri tahun 1948-1968. Fuji Heavy ini sekarang memproduksi mobil bermerek Subaru. Pabrikan otomotif Jepang lainnya, Mitsubishi, juga pernah memproduksi skuter bernama Mitsubishi Silver Pigeon tahun 1946-1963.

Dodit menuturkan, para produsen skuter asal Eropa awalnya merupakan produsen senjata, alat pertanian, maupun pesawat yang kemudian berekspansi. Meski yang fenomenal dan menjadi inspirasi karena pertama kali meluncurkan adalah pabrikan Vespa asal Italia.

Pasca Vespa diluncurkan tahun 1946, diprediksi mempengaruhi berbagai negara termasuk Jepang menyusul membuat jenis motor yang memiliki bagian lantai di bawahnya serta roda berukuran 10-12 inci.

Dari ajang Indonesia Scooter Festival ini pengunjung dapat menemukan berbagai jenis skuter dari belahan dunia yang berhasil dikoleksi di Indonesia.

Seperti skuter merk Corgi produksi Brockhouse Engineering Southport LTD Inggris. Skuter Corgi warna hitam produksi tahun 1953 itu pernah dipakai para tentara Inggris juga Amerika saat perang dunia II karena praktis dengan bentuk yang kecil.

Tak hanya itu, yang bikin berdecak adanya skuter Faka, produksi pabrikan Slatzgitter- Bad Jerman yang membuat pengunjung tak berkedip.

Skuter panjang ini bagian mesinnya menggunakan turbin pesawat. Faka sendiri sebelum memproduksi skuter nya pada tahun 1953, merupakan produsen pesawat sehingga bentuk intake pesawat jet ikut dicomot dan ditanam dalam bodi skuternya.

Ada juga skuter berbodi bongsor bagian depannya dengan lebar satu meter namun ramping bagian samping produksi Zundap bernama Bella. Skuter yang dibuat oleh pabrikan peralatan perang asal Jerman yang berdiri tahun 1917 itu konon terinsipirasi bentuk tubuh anjing Greyhound yang ramping dan cepat berlari.

PRIBADI WICAKSONO

Berita terkait

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

3 hari lalu

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masyarakat berobat ke luar negeri. Es krim Magnum ditarik karena mengandung plastik

Baca Selengkapnya

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

3 hari lalu

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

Pemerintah memberikan insentif Rp10 juta kepada pemilik sepeda motor berbahan bakar bensin yang mengkonversi mesinnya menjadi motor listrik.

Baca Selengkapnya

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

4 hari lalu

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.

Baca Selengkapnya

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

10 hari lalu

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

Oleh karena itu, perawatan yang baik pasca mudik Lebaran menjadi sangat penting untuk memastikan keamanan dan kinerja optimal sepeda motor.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Catat 876.876 Sepeda Motor Keluar Masuk Jabodetabek saat Arus Balik H+3 Lebaran

11 hari lalu

Kemenhub Catat 876.876 Sepeda Motor Keluar Masuk Jabodetabek saat Arus Balik H+3 Lebaran

Jumlah kendaraan sepeda motor yang keluar Jabodetabek sebanyak 358.707 kendaraan dan 717.414 orang.

Baca Selengkapnya

7 Hal Penting saat Merawat Motor Matic Setelah Mudik

13 hari lalu

7 Hal Penting saat Merawat Motor Matic Setelah Mudik

Motor perlu dirawat setelah digunakan saat mudik. Ini deretan komponen yang perlu dicek?

Baca Selengkapnya

Terminal Tirtonadi Solo Mulai Kirim Sepeda Motor Peserta Mudik Gratis Lebaran 2024 Kembali ke Perantauan

14 hari lalu

Terminal Tirtonadi Solo Mulai Kirim Sepeda Motor Peserta Mudik Gratis Lebaran 2024 Kembali ke Perantauan

Loading pengiriman sepeda motor, masuk ke truk, dan diberangkatkan sekitar pukul 14.00 menuju ke Terminal Pulo Gadung.

Baca Selengkapnya

Tips Aman Melintasi Pelabuhan Ciwandan Gunakan Motor saat Arus Balik

16 hari lalu

Tips Aman Melintasi Pelabuhan Ciwandan Gunakan Motor saat Arus Balik

Pelabuhan Ciwandan menjadi tantangan tersendiri bagi pengendara motor saat mudik dan arus balik.

Baca Selengkapnya

Waspada, 3 Faktor Penyebab Kecelakaan Saat Mudik dengan Kendaraan Roda Dua

18 hari lalu

Waspada, 3 Faktor Penyebab Kecelakaan Saat Mudik dengan Kendaraan Roda Dua

Pengendara roda dua wajib memahami tiga faktor penyebab kecelakaan saat mudik Lebaran. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Kisah Sugeng Mudik dengan Motor dari Tangerang ke Kebumen hanya Merogoh Rp 200 Ribu

19 hari lalu

Kisah Sugeng Mudik dengan Motor dari Tangerang ke Kebumen hanya Merogoh Rp 200 Ribu

Selain asyik, Sugeng mengatakan mudik menggunakan sepeda motor lebih menghemat biaya.

Baca Selengkapnya