Mitsubishi Motors: Indonesia Jantung Baru Mitsubishi di ASEAN

Reporter

Wawan Priyanto

Selasa, 3 Oktober 2017 20:06 WIB

Mobil Mitsubishi Xpander diproduksi di Pabrik Mitsubishi, Ciakarang. Pabrik ini memiliki kapasitas produksi hingga 160 ribu per tahun. Mitsubishi Xpander ditargetkan diproduksi sebanyak 5.000 unit per bulan. 3 Oktober 2017. TEMPO/Wawan Priyanto.

TEMPO.CO, Jakarta - Mitsubishi Motors Corporation menyebut Indonesia memiliki peran penting dalam bisnis otomotif di kawasan ASEAN. Pabrikan Jepang itu bahkan tak segan-segan menyebut Indonesia sebagai jantung baru Mitsubishi Motors di kawasan ASEAN.

“Indonesia memiliki potensi yang besar di bidang otomotif. Tidak hanya lokal, tapi juga regional,” kata Trevor Mann, Chief Operating Officer MMC, di Pabrik Mitsubishi, Cikarang, 3 Oktober 2017.

Baca: CEO Mitsubishi Motors Corp: MPV Kini Jadi Produk Utama Kami

Mann menyebut pembangunan pabrik canggih di Cikarang dan dilanjutkan dengan produksi Mitsubishi Xpander merupakan komitmen jangka panjang Mitsubishi untuk menjadikan Indonesia sebagai basis produksi. Pabrik itu tidak hanya untuk mengakomodasi kebutuhan kendaraan di pasar domestik, tapi juga ekspor ke manca negara.

Dalam waktu dekat, kata dia, Mitsubishi Xpander akan diekspor ke negara-negara di kawasan ASEAN. “Rencananya mulai 2018, ke Thailand, dan negara-negara ASEAN lainnya,” ujarnya.

Simak: Mitsubishi Rencana Ekspor Xpander ke Negara-negara ASEAN

Pabrik baru Mitsubishi di Cikarang saat ini mampu menampung 12 ribu lapangan kerja bagi karyawan. Pabrik canggih ini mampu memproduksi 160 ribu kendaraan per tahun, 80 ribu di antaranya adalah produksi Mitsubishi Xpander.

Kapasitas produksi ini masih bisa ditingkatkan hingga mencapai 240 ribu kendaraan per tahun. “Tentunya melihat pertumbuhan dan potensi market di lokal maupun kawasan regional,” tuturnya.

Mann juga mengaku senang dengan peluncuran Mitsubishi Xpander yang dinilainya memuaskan. Ia tak segan menyebut peluncuran Mitsubishi Xpander sebagai yang paling sukses di antara perkenalan mobil Mitsubishi di pameran otomotif di Indonesia. “Bisa dilihat dari tingginya permintaan (pemesanan kendaraan) yang mencapai 23 ribu unit hanya dalam 2 bulan sejak diluncurkan pada Agustus lalu,” katanya.

Advertising
Advertising

Mitsubishi Xpander merupakan kendaraan keluarga berkapasitas 7 penumpang. Kendaraan ini mengisi segmen Low Multi Purpose vehicle (Low MPV) yang juga diisi oleh Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Suzuki Ertiga dan Honda Mobilio. Di antara kompetitor ini, Toyota Avanza selama ini dikenal sebagai kendaraan terlaris dengan angka penjualan rata-rata 10 ribu unit per bulan sepanjang tahun ini. Sedangkan Mobilio, Xenia, dan Ertiga, konsisten berada di angka 3.000-4.000 unit per bulan. Sejauh ini, penjualan di segmen Low MPV belum terpengaruh dengan kehadiran Mitsubishi Xpander.

Berita terkait

iF Design Award Tunjuk Mitsubishi Xforce dan Triton Produk dengan Desain Terbaik 2024

2 hari lalu

iF Design Award Tunjuk Mitsubishi Xforce dan Triton Produk dengan Desain Terbaik 2024

Mitsubishi Motors Corporation mendapatkan penghargaan dari iF Design Award 2024 untuk dua model mobilnya, yakni Mitsubishi Xforce dan Triton.

Baca Selengkapnya

Mitsubishi Motors Hadirkan Diskon Perawatan dan Perbaikan Kendaraan Usai Mudik Lebaran

2 hari lalu

Mitsubishi Motors Hadirkan Diskon Perawatan dan Perbaikan Kendaraan Usai Mudik Lebaran

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (PT MMKSI) menghadirkan program spesial, yaitu "Kilau Lebaran Campaign". 1 April hingga 31 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jepang Tertarik Kembangkan Proyek untuk IKN, dari Lift hingga Teknologi Smart City

40 hari lalu

Jepang Tertarik Kembangkan Proyek untuk IKN, dari Lift hingga Teknologi Smart City

Jepang telah menyampaikan 25 surat pernyataan niat untuk kerja sama pembangunan di IKN.

Baca Selengkapnya

Viral Peristiwa Pekan Ini, Motor Nyungsep di Atap Rumah Warga hingga Mitsubishi Xpander Tabrak Porsche

48 hari lalu

Viral Peristiwa Pekan Ini, Motor Nyungsep di Atap Rumah Warga hingga Mitsubishi Xpander Tabrak Porsche

Dalam sepekan terakhir jagat maya dihebohkan dengan sederet peristiwa viral dan nyeleneh yang buat warganet gelang kepala. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Polisi Selidiki Motif Lain Pengemudi Xpander Tabrak Porsche di Showroom Mobil Mewah PIK 2

48 hari lalu

Polisi Selidiki Motif Lain Pengemudi Xpander Tabrak Porsche di Showroom Mobil Mewah PIK 2

Polisi masih menyelidiki adanya motif lain di balik aksi pengemudi Xpander menabrak Porsche di sebuah showroom mobil mewah di PIK 2.

Baca Selengkapnya

Pengemudi XPander Menabrak Showroom & Porsche di PIK 2 Saat Sedang Mabuk

51 hari lalu

Pengemudi XPander Menabrak Showroom & Porsche di PIK 2 Saat Sedang Mabuk

JP, 42 tahun pengemudi Mitsubishi XPander diduga sedang mabuk lepas kendali lalu menabrak sebuah showroom dan Porsche milik Ivan's di PIK 2

Baca Selengkapnya

Kronologi Lengkap XPander Tabrak Porsche di Showroom Mobil Mewah di PIK 2

51 hari lalu

Kronologi Lengkap XPander Tabrak Porsche di Showroom Mobil Mewah di PIK 2

JP, sopir mobil Xpander mabuk saat mengendarai mobilnya pada siang hari sehingga menabrak Porsche yang terparkir di Showroom PIK 2.

Baca Selengkapnya

Perbandingan Harga Xpander vs Porsche GT3 yang Diseruduk di PIK 2

51 hari lalu

Perbandingan Harga Xpander vs Porsche GT3 yang Diseruduk di PIK 2

Segini perbedaan harga Mitsubishi Xpander dan Porsche 911 GT3 yang alami insiden kecelakaan

Baca Selengkapnya

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

57 hari lalu

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

Setelah empat tahun vakum, Gaikindo kembali adakan Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024. Apa yang menarik?

Baca Selengkapnya

Harga Mitsubishi XForce 2024 dan Spesifikasinya

5 Maret 2024

Harga Mitsubishi XForce 2024 dan Spesifikasinya

Mitsubishi XForce pertama kali masuk Indonesia pada Agustus 2023 lalu dalam gelaran GIIAS. Lalu, berapa harga Mitsubishi XForce?

Baca Selengkapnya