Jaguar Sempat Melobi Agar Jadi Mobil Dinas Jokowi, Hasilnya...

Kamis, 12 Oktober 2017 15:04 WIB

Chief Operating Officer PT Wahana Auto Ekamarga, Roland Staehler, bersama Manajer Perencanaan Produk, Pengelolaan Produk dan Pengembangan Jaringan, Tommy Handoko di sela-sela peluncuran mobil Jaguar F-Pace 2.0, di Showroom Jaguar-Land Rover, Jalan Sultan Iskandar Muda no 41, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis 12 Oktober 2017. TEMPO/GRANDY AJI

TEMPO.CO, Jakarta - Roland Staehler, Chief Operating Officer PT Wahana Auto Ekamarga (distributor Jaguar Land Rover), bercerita pihaknya sempat melobi Sekretariat Negara agar produknya bisa digunakan sebagai mobil dinas Presiden Joko Widodo (Jokowi). Namun, kata dia, upaya tersebut tak membuahkan hasil.

"Sebab, sampai saat ini, Pak Jokowi tidak mau menggunakan mobil lain, jadi menggunakan mobil yang sudah ada. Apabila pemerintah ada demand untuk Land Rover Jaguar sebagai mobil kepresidenan, kami akan siapkan, dan kami sudah siap," kata Staehler di showroom Jaguar-Land Rover, Jakarta Selatan, Kamis, 12 Oktober 2017.

Presiden Jokowi masih mempercayakan Mercedes-Benz menjadi kendaraan dinasnya selama beraktivitas kenegaraan. Mobil yang dipakai, S600 Pullman Guard, merupakan warisan dari era presiden sebelumnya, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Belakangan, mobil itu dianggap sudah patut diganti karena usia pemakaian yang lebih dari sepuluh tahun.

Baca: Begini Upaya BMW Agar Mobilnya Dipakai Presiden Jokowi

Saat itu, berbagai merek di luar Mercedes-Benz melihat ada peluang menjadi mobil dinas Jokowi. Tak hanya BMW yang terang-terangan ingin dipinang menjadi mobil kedinasan orang nomor satu di republik ini, Jaguar Land Rover pun demikian. Jaguar menyatakan kesiapannya jika Jokowi mau memilih mobil dinas buatan Inggris itu.

Tak hanya untuk Presiden Jokowi, Roland mengaku sudah pernah menawarkan kepada Sekretariat Negara agar Jaguar dipakai untuk mobil kedinasan para jajaran menteri. Namun belum ada tanggapan.

Ia mengatakan soal mobil kepresidenan akan disesuaikan dengan kebutuhan Presiden Jokowi, termasuk fitur perlindungan, seperti antipeluru.

Berbeda dengan Kedutaan Besar Inggris di Indonesia, yang memang bangga menggunakan produk Jaguar atau Land Rover untuk mobil dinasnya.

Advertising
Advertising

Baca: Begini Awal Kisah Mercedes-Benz Memproduksi Sedan untuk Presiden

"Kalau kedutaan, sampai sekarang masih menggunakan Range Rover Discovery. Tapi mobil kedutaan ini dia beli sendiri langsung dari Inggris. Untuk servisnya, kami yang tangani. Biasanya, mereka beli dari manufaktur Inggris karena sistem diplomatik negara," katanya.

GRANDY AJI

Baca juga: Survei Pemilu 2019: Resep Jokowi Kalahkan Penantang Baru

Berita terkait

Suasana Jokowi, Budi Arie, hingga Bahlil Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan

2 jam lalu

Suasana Jokowi, Budi Arie, hingga Bahlil Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan

Jokowi tampak antusias melihat tayangan besar yang menempel di dinding ruang utama Istana Negara.

Baca Selengkapnya

Para Menteri Jokowi Ikut Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan di Istana

3 jam lalu

Para Menteri Jokowi Ikut Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan di Istana

Presiden Jokowi mengundang relawan dan Menteri untuk hadir ke Istana menyaksikan dan nonton bareng semifinal AFC U-23 Indonesia lawan Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Bertemu CEO Microsoft Besok, Bahas Potensi Investasi Rp 14 Triliun

3 jam lalu

Jokowi Bertemu CEO Microsoft Besok, Bahas Potensi Investasi Rp 14 Triliun

Investasi Microsoft tersebut bakal tersebar dalam beragam bentuk termasuk salah satunya untuk pengembangan talenta digital.

Baca Selengkapnya

Perludem Prediksi Jokowi Bakal Cawe-cawe di Pilkada 2024

4 jam lalu

Perludem Prediksi Jokowi Bakal Cawe-cawe di Pilkada 2024

Perludem menilai politisasi bansos dan mobilisasi aparat akan tetap terjadi di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kumpulkan Relawan di Istana, Nobar Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan

4 jam lalu

Jokowi Kumpulkan Relawan di Istana, Nobar Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan

Presiden Jokowi nonton laga Tim Nasional atau Timnas U23 Indonesia melawan Uzbekistan dalam semifinal piala Asia.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

5 jam lalu

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

Heru Budi Hartono meyakini pengesahan UU DKJ adalah yang terbaik untuk Jakarta.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

6 jam lalu

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

Jokowi mempertemukan Prabowo dengan calon PM Singapura yang akan dilantik Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya

Pengadilan Bebaskan Berbicara di Berbagai Forum, Rocky Gerung Terima Kasih ke Hakim Sudah Pakai Akal Sehat

6 jam lalu

Pengadilan Bebaskan Berbicara di Berbagai Forum, Rocky Gerung Terima Kasih ke Hakim Sudah Pakai Akal Sehat

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang meminta hakim menghukum Rocky Gerung untuk tidak berbicara di berbagai forum.

Baca Selengkapnya

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

6 jam lalu

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melakukan safari politik setelah ditetapkan KPU sebagai presiden terpilih Pilpres 2024. Ke mana saja?

Baca Selengkapnya

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

7 jam lalu

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

Presiden Jokowi menyoroti pergantian posisi Perdana Menteri Singapura, dari Lee Hsien Loong ke Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya