Toyota Rush Terbaru Segera Meluncur, Ini Data Penjualannya

Reporter

Wawan Priyanto

Selasa, 14 November 2017 13:31 WIB

Seorang model berpose di samping Toyota Rush TRD Ultimo, Hotel Raffles, Jakarta, 26 Februari 2016. TEMPO/Friski riana

TEMPO.CO, Jakarta - Toyota Rush diluncurkan pertama kali pada 2006. Selama 11 tahun dipasarkan, penjualan Toyota Rush diklaim sangat baik. “Data hingga Oktober 2017, total penjualan Toyota Rush mencapai 250 ribu unit,” kata Executive General Manager PT Toyota Astra Motor Fransiscus Soerjopranoto kepada Tempo, Senin, 13 November 2017.

Menurut Soerjo, pasar sport utility vehicle (SUV) di Indonesia meningkat cukup signifikan sejak beberapa tahun lalu. Potensinya dinilai menjanjikan meskipun belum mampu menjadi pesaing pasar segmen multi-purpose vehicle (MPV). “Di segmen SUV ini Toyota memiliki produk yang cukup lengkap,” ujarnya. “Ada Toyota Rush di medium SUV, lalu ada Toyota Fortuner di kelas high MPV, yang merupakan pemimpin pasar.”

Baca: Toyota Pasarkan Varian Baru Toyota Rush

Berdasarkan data yang dirilis Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), sepanjang Januari hingga Oktober 2017, penjualan Toyota Rush mencapai 17.888 unit atau rata-rata per bulan mencapai 1.788 unit. Tipe terlaris adalah Toyota Rush 1.5 MT TRD Sportivo Ultimo dengan total penjualan sepanjang 10 bulan pertama tahun ini mencapai 8.526 unit.

Penjualan saudara kembarnya, Daihatsu Terios, pada Januari-Oktober 2017 mencapai 9.873 unit (rata-rata per bulan hampir 1.000 unit). Suzuki SX4 S-Cross, yang menjadi pesaing terdekat Toyota Rush, mencatat penjualan (Januari-Oktober 2017) 2.973 unit. Sementara itu, Honda BR-V mencatat penjualan yang mampu mengimbangi Toyota Terios dalam 10 bulan pertama tahun ini, yakni 17.415 unit.

Simak: Toyota Rush Terbaru, Apa Kelebihannya?

Ketika ditanya kapan Toyota Rush terbaru akan diluncurkan, Soerjo enggan menjawabnya. “Nanti saja, tunggu tanggal mainnya,” katanya.

Di jagat maya, beredar foto-foto Toyota Rush terbaru sedang diuji coba di jalan di Indonesia. Model ini berubah total dibanding Rush model lama. Yang paling kentara dari Rush terbaru adalah hilangnya ban cadangan di pintu belakang. Banyak yang bilang, Toyota Rush terbaru lebih mirip Toyota Harier tapi dalam bentuk yang lebih kecil. Model terbaru ini diperkirakan meluncur pada awal 2018.

Berita terkait

Nilai Tukar Rupiah Fluktuatif, Citroen Terapkan Strategi Khusus Jual Produk Anyar

4 hari lalu

Nilai Tukar Rupiah Fluktuatif, Citroen Terapkan Strategi Khusus Jual Produk Anyar

Masih sangat berfluktuasinya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS membuat sejumlah produsen mobil menerapkan strategi khusus dalam menjual produknya.

Baca Selengkapnya

Otoritas Otomotif AS Investigasi 2 Juta Mobil Tesla yang Direcall, Sebab...

17 hari lalu

Otoritas Otomotif AS Investigasi 2 Juta Mobil Tesla yang Direcall, Sebab...

Investigasi baru NHTSA berfokus pada pembaruan perangkat lunak dari Tesla untuk memperbaiki masalah ini pada bulan Desember.

Baca Selengkapnya

Konversi Sepeda Motor Listrik, Kementerian ESDM Gandeng Kemendikbudristek

18 hari lalu

Konversi Sepeda Motor Listrik, Kementerian ESDM Gandeng Kemendikbudristek

Kementerian ESDM menggandeng Kemendikbudristek untuk mengakselerasi program konversi sepeda motor listrik.

Baca Selengkapnya

37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

24 hari lalu

37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

Pengusaha muda Rudy Salim hari ini berusia 37 tahun. Ia pernah drop ot (DO) dari dua fakultas kedokteran, untuk mendalami bisnis otomotif.

Baca Selengkapnya

Penjualan Ritel Daihatsu pada Maret 2024 Naik 17 Persen

38 hari lalu

Penjualan Ritel Daihatsu pada Maret 2024 Naik 17 Persen

Pada Maret 2024, penjualan ritel Daihatsu tercatat mencapai 17.352 unit atau naik sekitar 17,1 persen dibanding bulan sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Teten soal UMKM Knalpot Aftermarket: Belum Bisa Produksi Mobil, Komponennya Juga Sudah Hebat

54 hari lalu

Teten soal UMKM Knalpot Aftermarket: Belum Bisa Produksi Mobil, Komponennya Juga Sudah Hebat

Teten bangga terhadap UMKM otomotif di Indonesia yang memproduksi sparepart otomotif, dengan kualitas dan harganya bersaing.

Baca Selengkapnya

Berdayakan Petani Rami, Penelitian di UI Tawarkan Inovasi Bahan Bodi dan Interior Mobil

5 Maret 2024

Berdayakan Petani Rami, Penelitian di UI Tawarkan Inovasi Bahan Bodi dan Interior Mobil

Penemuan dari UI ini telah melewati proses penelitian sejak 2000. Selain pada bodi dan interior otomotif, aplikasi juga dicoba pada pesawat terbang.

Baca Selengkapnya

Industri Otomotif 2024: Bagaimana Proyeksi Penjualan Mobil Nasional di Tahun Politik?

24 Februari 2024

Industri Otomotif 2024: Bagaimana Proyeksi Penjualan Mobil Nasional di Tahun Politik?

Tahun 2024 bertepatan dengan kontestasi Pemilihan Umum (Pemilu), bagaimana tren, proyeksi penjualan hingga dampak iklim politik terhadap industri otomotif?

Baca Selengkapnya

Merek Mobil Terlaris Januari 2024: Toyota Teratas, Wuling Turun 2 Posisi

21 Februari 2024

Merek Mobil Terlaris Januari 2024: Toyota Teratas, Wuling Turun 2 Posisi

Gaikindo melaporkan data penjualan mobil sepanjang Januari 2024. Berikut daftar 10 merek mobil terlaris pada bulan lalu:

Baca Selengkapnya

Brio dan HR-V Dominasi Penjualan Mobil Honda pada Januari 2024

20 Februari 2024

Brio dan HR-V Dominasi Penjualan Mobil Honda pada Januari 2024

PT Honda Prospect Motor (HPM) melaporkan bahwa Brio dan HR-V menjadi penyumbang terbesar dalam penjualan mobil mereka pada Januari 2024.

Baca Selengkapnya