Inilah Kelemahan Mesin Royal Enfield yang Dipakai di Motor Jokowi

Reporter

Tempo.co

Minggu, 21 Januari 2018 19:45 WIB

Chopper Jokowi (@Elders_Garage)

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi membeli sepeda motor custom bergaya chopperland garapan Elders Garage dan Kick Ass Chopper. Sepeda motor chopper tersebut menggunakan mesin Royal Enfield Bullet 350, yang diproduksi pada 2016.

Mesin Royal Enfield Bullet berkapasitas 350 cc menggunakan silinder tunggal, empat langkah, dan dengan busi ganda. Kapasitas asli mesin hanya 346 cc, konfigurasi over stoke dengan diameter piston 70 milimeter, dan panjang langkah 90 milimeter. Pengabut bahan bakar masih konvensional menggunakan karburator vakum UCAL 29 mm.

Mesin sepeda motor ini memiliki kelemahan, yaitu tak cocok dipakai kencang alias ngebut. Raman, asal New Delhi, India, seperti dikutip dari Bikewale.com, menyebutkan mesin Royal Enfield Bullet 350 tak bisa meraih top speed. "Untuk mengejar top speed itu lelucon. Sepeda motor ini akan bergetar hebat ketika dipacu 80 kilometer per jam," ucapnya.

Baca: Kisah Motor Chopperland Jokowi Sempat ke Jogja hingga Jepang

Mesin Royal Enfield mampu menghasilkan tenaga 19.8 bhp pada 5.250 rpm dan torsi 28 Nm pada 4.000 rpm. Secara teoritis, tenaga mesin ini juga setara dengan sepeda motor 150 cc buatan Jepang. Yamaha YZF-R15 mampu menghasilkan tenaga hingga 19,3 HP dan Suzuki GSX-R150 19,1 HP. Kedua sepeda motor tersebut dengan mudah meraih kecepatan 100 kilometer per jam.

Advertising
Advertising

Meski demikian, Raman, yang sudah menggunakan motor ini selama hampir tiga tahun, menuturkan sepeda motor ini akan sangat nyaman jika dipakai santai. Apalagi sepeda motor yang masih menggunakan karburator ini sangat hemat. Ia mengaku bisa meraih catatan konsumsi bahan bakar hingga 1:45 kilometer.

Sepeda motor Royal Enfield Bullet memiliki dimensi 2140 mm x 800 mm x 1030 mm. Sepeda motor pabrikan Inggris ini memiliki sumbu roda cukup panjang mencapai 1.370 mm. Berat kosong mencapai 187 kilogram, lebih berat dibanding sepeda motor kapasitas 250 cc buatan Jepang. Sedangkan kapasitas tangki bahan bakar 13,5 liter.

Baca: Cerita Jokowi Baru Beli Motor Chopper, Sudah Diminta Kaesang

Pada pengereman, Royal Enfield Bullet 350 masih menggunakan cakram pada bagian depan dan tromol pada bagian belakang. Kaki-kaki memakai ukuran yang berbeda dibanding sepeda motor yang beredar di Indonesia, yaitu 3.25 x 19 inci pada bagian depan dan 3.25 x 19 inci pada bagian belakang.

Berita terkait

Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

9 jam lalu

Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

Pemerintah memperpanjang kontrak PT Freeport Indonesia hingga 2061 setelah kontrak mereka berakhir pada 2041 dengan kompensasi penambahan saham 61%

Baca Selengkapnya

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

9 jam lalu

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

Gibran mengaku telah memiliki roadmap untuk partai politik yang dipilihnya setelah tak bergabung lagi dengan PDIP.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

12 jam lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

12 jam lalu

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

Pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport hingga 2061. Menteri Bahlil Lahadalia klaim Freeport sudah jadi perusahaan milik Indonesia.

Baca Selengkapnya

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

13 jam lalu

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang maupun peternak

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

13 jam lalu

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

14 jam lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

14 jam lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

14 jam lalu

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

15 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

Jokowi optimistis Timnas U-23 Indonesia bisa mengalahkan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya