Inilah Honda X-Blade Penerus Megapro di India, Tambah Macho

Reporter

Terjemahan

Kamis, 8 Februari 2018 20:49 WIB

Honda X-Blade penerus generasi Megapro di India. Sumber: auto.ndtv.com

TEMPO.CO, New Delhi - Honda Motor and Scooter India meluncurkan Honda X-Blade yang memiliki kapasitas 160cc yang memiliki mesin serupa dengan generasi Megapro di Indonesia. Motor premium 160 cc telah diperkenalkan di Auto Expo 2018 dan akan bersaing dengan Suzuki Gixxer dan Bajaj Pulsar NS 160.

Honda X-Blade baru menggunakan basic desain dari CB Hornet 160R namun lebih sporty dan lebih tajam. Pasarnya ditargetkan pada demografi pengguna yang lebih muda. X-Blade akan mulai dijual pada Maret 2018 dan harga diperkirakan sekitar 85.000 sekitar Rp 18 juta -90.000 sekitar Rp 19 juta.

Baca: Tenaga Kawasaki Ninja 400 Ungguli KTM RC390 dan Honda CBR500

Honda X-Blade mengunakan headlamp LED dengan model serupa dengan Honda Sonic. Tangki bahan bakar pun lebih kekar dengan guratan yang tajam. Desain bagian belakang juga masih sama dengan Honda CB Hornet yang tajam modelnya mirip Yamaha Bison. Honda mengatakan bahwa X-Blade ditargetkan pada konsumen yang lebih muda dan agresif.

Selain itu, motor ini telah dilengkapi dengan under cowl, windshield yang tinggi, dan knalpot dengan dua lubang. Konsol instrumen sudah full digital dengan indikator yang lengkap mirip dengan Honda CB150R.

Mesin yang dipakai Honda X-Blade berkapasitas murni 162,7 cc satu silinder berpendingin udara. Mesin ini menghasilkan tenaga maksimal 13,6 bhp pada 8500 rpm dan torsi 13,9 Nm pada 600 rpm, yang dipasangkan dengan gearbox 5 kecepatan. X-Blade menggunakan profil lebar 110/80-R17 di depan dan ban 130/70-R17 di bagian belakang.

Baca: Honda Air Blade 2018 Akan Jadi Basis Vario Baru?

Advertising
Advertising

Suspensi menggunakan garpu depan teleskopik dan monoshock di bagian belakang. Motor ini juga menggunakan pengereman menggunakan cakram di bagian depan dan teromol di bagian belakang. Modelnya mendapatkan Honda Combi-Braking System (CBS). Honda X-Blade ditawarkan dalam lima pilihan warna yaitu Matte Marvel Blue Metallic, Pearl Igneous Black, Matte Frozen Silver, Pearl Spartan Red dan Matte Marshal Green Metallic.

AUTO.NDTV

Berita terkait

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

5 Maret 2024

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

Deretan mobil terlaris di dunia sepanjang 2023, salah satunya Toyota yang masih memimpin posisi puncak selama 14 tahun berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

1 Maret 2024

Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

Honda Motor menggelar kompetisi instruktur Safety Riding yang menghadirkan 3 kelas yakni yakni 150 cc, 300 cc dan 500 cc.

Baca Selengkapnya

Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

1 Maret 2024

Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

Indonesia mengirim empat perwakilan instruktur untuk mengikuti kompetisi Honda Safety Riding di Thailand, 29 Februari - 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

1 Maret 2024

Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

Asian Honda Motor menggelar kompetisi Safety Riding yang mempertemukan antar negara Asia-Oceania di Bangkok, Thailand pada 29 Februari - 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

24 Februari 2024

Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

PT Astra Honda Motor memberikan promo berupa potongan harga alias diskon selama IIMS 2024. Simak daftar lengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

24 Februari 2024

Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

PT WahanaArtha Ritelindo (WARI) membuka dua cabang baru yang kini mencakup Jakarta hingga Jawa Barat. Simak lokasinya di artikel ini:

Baca Selengkapnya

AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

24 Februari 2024

AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) membuka kesempatan kepada konsumen untuk mendaftar program Mudik dan Balik Bareng Honda (MBBH) tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Honda Buka Dealer Pertama di Lubuklinggau, Catat Lokasinya

23 Februari 2024

Honda Buka Dealer Pertama di Lubuklinggau, Catat Lokasinya

Honda Union Linggau beralamat di Jalan HM. Soeharto Lubuk Kupang, Kecamatan Lubuklinggau Selatan, Kota Lubuklinggau, Sumatra Selatan.

Baca Selengkapnya

Daftar Pemenang Festival Vokasi AHM 2023, Simak Hadiahnya

23 Februari 2024

Daftar Pemenang Festival Vokasi AHM 2023, Simak Hadiahnya

Astra Honda Motor (AHM) kembali melaksanakan Festival Vokasi Satu Hati (FVSH). Berikut daftar pemenang lengkapnya:

Baca Selengkapnya

Honda Masukkan Materi Motor Listrik di Festival Vokasi 2024

23 Februari 2024

Honda Masukkan Materi Motor Listrik di Festival Vokasi 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menggelar Festival Vokasi Satu Hati (FVSH) 2024 dengan memasukkan motor listrik sebagai materinya.

Baca Selengkapnya