Mitsubishi Motors Donasikan 5 Mobil Praktik ke 5 SMK

Reporter

Tempo.co

Senin, 23 April 2018 15:46 WIB

Director of Administration & Human Resources Division MMKSI Wisnu Wardhana menyerahkan bantuan 5 mobil ke 5 SMK di Kantor Pusar Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia, Pulomas, Jakarta, 23 April 2018. Dok. MMKSI

TEMPO.CO, Jakarta - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), distributor resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi Motors Corporation (MMC) di Indonesia, mendonasikan lima unit Mitsubishi Mirage kepada lima sekolah menengah kejuruan (SMK) di Indonesia. Acara ini dikemas dalam sebuah program corporate social responsibility (CSR), Mitsubishi CSR Education Program.

Head of PR & CSR Department PT MMKSI Bambang Kristiawan menjelaskan, Mitsubishi CSR Education Program (MEP) merupakan salah satu kegiatan tanggung jawab sosial perusahaan di bidang pendidikan, yang bertujuan meningkatkan kualitas dunia pendidikan di Indonesia melalui pemberian alat praktik berupa kendaraan dan pelatihan otomotif bagi para siswa SMK terpilih.

Baca: Uji Nyali Test Drive Mitsubishi Xpander di Sky Bridge IIMS 2018

“Sejak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2014, Mitsubishi telah bekerja sama dengan 27 SMK yang tersebar di seluruh Indonesia dengan mendonasikan 27 kendaraan penumpang Mitsubishi dan pelatihan otomotif kepada 345 orang siswa SMK,” kata Bambang dalam siaran tertulis yang diterima Tempo, Senin, 23 April 2018.

"Program ini diharapkan dapat mengurangi jarak yang ada antara kualitas lulusan SMK dengan kebutuhan industri sehingga siswa memiliki modal yang lebih kuat saat memasuki dunia kerja."

Penyerahan bantuan kendaraan secara simbolis kepada perwakilan lima sekolah dilakukan Director of Administration & Human Resources Division MMKSI Wisnu Wardhana. Kelima sekolah itu adalah SMK Muhammadiyah 1 (Pekanbaru), SMK 2 Mei (Bandar Lampung), SMK Muhammadiyah 3 Weleri (Kendal), SMKN 3 Singaraja (Bali), dan SMK Kartika V-I (Balikpapan).

Simak: IIMS 2018: Mitsubishi Tawarkan Kredit 3 Tahun Bunga 2,8 Persen

MMKSI juga memberikan pelatihan Mitsubishi Service Technician Education Program (M-STEP) 1 kepada 15 siswa dari masing-masing sekolah. Materi yang diberikan mencakup keterampilan teknik dasar otomotif dan menjadi program wajib bagi setiap mekanik Mitsubishi di seluruh dunia.

Dalam M-STEP 1, siswa akan mempelajari tentang pengetahuan dasar otomotif, yang meliputi sistem-sistem pada kendaraan, seperti mesin bensin atau diesel, sistem bahan bakar, sistem kelistrikan, sistem power train, dan chassis.

Para siswa juga akan diberikan pengetahuan mengenai pre-delivery inspection, free service, serta perawatan rutin kendaraan. Melalui pelatihan ini, Mitsubishi Motors berharap para siswa SMK akan memperoleh ilmu yang sangat aplikatif sehingga memiliki bekal keterampilan dan pengetahuan otomotif yang baik untuk memasuki dunia kerja.

Berita terkait

iF Design Award Tunjuk Mitsubishi Xforce dan Triton Produk dengan Desain Terbaik 2024

2 hari lalu

iF Design Award Tunjuk Mitsubishi Xforce dan Triton Produk dengan Desain Terbaik 2024

Mitsubishi Motors Corporation mendapatkan penghargaan dari iF Design Award 2024 untuk dua model mobilnya, yakni Mitsubishi Xforce dan Triton.

Baca Selengkapnya

Mitsubishi Motors Hadirkan Diskon Perawatan dan Perbaikan Kendaraan Usai Mudik Lebaran

2 hari lalu

Mitsubishi Motors Hadirkan Diskon Perawatan dan Perbaikan Kendaraan Usai Mudik Lebaran

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (PT MMKSI) menghadirkan program spesial, yaitu "Kilau Lebaran Campaign". 1 April hingga 31 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jepang Tertarik Kembangkan Proyek untuk IKN, dari Lift hingga Teknologi Smart City

40 hari lalu

Jepang Tertarik Kembangkan Proyek untuk IKN, dari Lift hingga Teknologi Smart City

Jepang telah menyampaikan 25 surat pernyataan niat untuk kerja sama pembangunan di IKN.

Baca Selengkapnya

Kronologi Lengkap XPander Tabrak Porsche di Showroom Mobil Mewah di PIK 2

51 hari lalu

Kronologi Lengkap XPander Tabrak Porsche di Showroom Mobil Mewah di PIK 2

JP, sopir mobil Xpander mabuk saat mengendarai mobilnya pada siang hari sehingga menabrak Porsche yang terparkir di Showroom PIK 2.

Baca Selengkapnya

Perbandingan Harga Xpander vs Porsche GT3 yang Diseruduk di PIK 2

51 hari lalu

Perbandingan Harga Xpander vs Porsche GT3 yang Diseruduk di PIK 2

Segini perbedaan harga Mitsubishi Xpander dan Porsche 911 GT3 yang alami insiden kecelakaan

Baca Selengkapnya

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

57 hari lalu

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

Setelah empat tahun vakum, Gaikindo kembali adakan Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024. Apa yang menarik?

Baca Selengkapnya

Harga Mitsubishi XForce 2024 dan Spesifikasinya

5 Maret 2024

Harga Mitsubishi XForce 2024 dan Spesifikasinya

Mitsubishi XForce pertama kali masuk Indonesia pada Agustus 2023 lalu dalam gelaran GIIAS. Lalu, berapa harga Mitsubishi XForce?

Baca Selengkapnya

Mitsubishi Menangkan Pengadaan Lift dan Eskalator di IKN

26 Februari 2024

Mitsubishi Menangkan Pengadaan Lift dan Eskalator di IKN

Mitsubishi memenangkan pengadaaan lift dan ekslatator untuk fasilitas utama pemerintah di Ibu Kota Nusantara atau IKN. TKDN produknya 40 persen.

Baca Selengkapnya

Mitsubishi Indonesia Buka Peluang Kenalkan Xpander Hybrid

22 Februari 2024

Mitsubishi Indonesia Buka Peluang Kenalkan Xpander Hybrid

Mitsubishi Xpander hybrid akan berhadapan dengan rival seperti Suzuki XL7 dan Ertiga hybrid. Toyota juga dikabarkan menyiapkan Avanza-Veloz hybrid.

Baca Selengkapnya

Promo Mitsubishi Xforce di IIMS 2024, Gratis Dashcam hingga Diskon Aksesori

20 Februari 2024

Promo Mitsubishi Xforce di IIMS 2024, Gratis Dashcam hingga Diskon Aksesori

Mitsubishi juga menawarkan cashback hingga Rp 10 juta untuk pembelian Xforce di IIMS 2024.

Baca Selengkapnya