IIMS 2018: Transaksi 11 Hari Pameran Tembus Rp 4,08 Triliun

Reporter

Bisnis.com

Jumat, 4 Mei 2018 09:12 WIB

Para pengunjung memadati pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, 24 April 2017. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Dyandra Promosindo mencatat transaksi pada ajang Indonesia Internasional Motor Show atau IIMS 2018 kembali lebih tinggi, yakni Rp4,08 triliun.

Angka tersebut lebih tinggi dibandingkan dengan laporan transaksi pameran 11 yang disampaikan sebelumnya pada Selasa, 1 Mei 2018, yakni sebesar Rp3,7 triliun.

Hendra Noor Saleh, Direktur Dyandra Promosindo--penyelenggaran IIMS 2018, mengatakan pencapaian transaksi yang diumumkan terakhir itu lebih tinggi 23,64 persen dibandingkan dengan target yang telah ditetapkan sebelum gelaran tersebut dimulai.

Tidak hanya itu, pencapaian nilai transaksi tersebut juga lebih tinggi 27,5 persen dibandingkan dengan IIMS 2017.

Baca: IIMS 2018 Cetak Rekor Baru Jumlah Pengunjung

Dia mengungkapkan, nilai transaksi tersebut didapat dengan total surat pemesanan kendaraan (SPK) mencapai 12.402 unit yang terdiri dari 11.179 unit mobil dan 1.223 unit motor.

“Sedangkan untuk transaksi, IIMS 2018 mencatat perolehan sebesar Rp 4,08 Triliun yang dibukukan dari 12.402 SPK yang dilaporkan ke Dyandra Promosindo,” kata Hendra dalam siaran pers Kamis, 3 Mei 2018.

Advertising
Advertising

Pada gelaran IIMS 2018, perusahaan mematok target nilai transaksi sebanyak Rp3,3 triliun atau naik tipis dibandingkan dengan ajang yang sama tahun lalu, yakni Rp3,2 triliun.

Baca: Brio Dongkrak Penjualan Honda di IIMS 2018

Pada Selasa, 1 Mei 2018, Dyandra Promosindo mengungkapkan nilai transaksi IIMS 2018 melampaui target Rp3,3 triliun. Sepanjang 11 hari penyelenggaraan acara, tercatat membukukan Rp3,7 triliun.

“Itupun kami meyakini angka riil masih jauh lebih besar, mengingat masih sangat lemah tradisi dan kesadaran melaporkan transaksi dari APM [agen pemegang merek] motor dan aksesoris ke pihak penyelenggara,” kata Hendra Noor Saleh kepada Bisnis.

IIMS 2018 memecahkan rekor pengunjung terbanyak selama 20 tahun mengadakan pameran. Sejak dibuka pada 19 April dan ditutup 29 April 2018, 526.431 pengunjung hilir-mudik di area pameran yang berlokasi di Jiexpo Kemayoran, Jakarta.

Rekapitulasi SPK (surat pemesanan kendaraan) sepanjang IIMS 2018, dari ekshibotr yang melaporkan, sebanyak 11.075 unit. Sedikit lebih rendah dari capaian tahun lalu, dengan 11.604 unit mobil dan motor.

BISNIS

Lihat juga video: Bermodal Sofa Bekas, Anak Muda Ini Jadi Raja Kafe Kopi

Berita terkait

GIIAS 2018: Honda Siapkan Mobil Special Edition dan Dress Up

31 Juli 2018

GIIAS 2018: Honda Siapkan Mobil Special Edition dan Dress Up

World premiere produk Honda di GIIAS 2018 kemungkinan besar merupakan versi produksi dari Honda Small RS Concept yang diperkenalkan di IIMS 2018.

Baca Selengkapnya

IIMS 2018: Belanja Iklan Naik 19 Persen, Suzuki Ertiga Terbanyak

10 Mei 2018

IIMS 2018: Belanja Iklan Naik 19 Persen, Suzuki Ertiga Terbanyak

Suzuki beriklan produk New Suzuki Ertiga dengan mengeluarkan anggaran mencapai Rp33,36 miliar.

Baca Selengkapnya

Trik Miss IIMS 2018 Menampik Tawaran Konsumen Nakal

5 Mei 2018

Trik Miss IIMS 2018 Menampik Tawaran Konsumen Nakal

Ada saja calon pembeli di IIMS 2018 yang berbuat iseng, tidak berkehendak membeli produk, melainkan hanya 'mengganggu' para Sales Promotion Girl.

Baca Selengkapnya

IIMS 2018: All New Suzuki Ertiga Laku 764 Unit, Tipe GX Terlaris

3 Mei 2018

IIMS 2018: All New Suzuki Ertiga Laku 764 Unit, Tipe GX Terlaris

Dalam pameran IIMS 2018, All New Suzuki Ertiga tipe GX paling digemari dengan kontribusi penjualan mencapai 32,60 persen atau 460 unit.

Baca Selengkapnya

BMW Bukukan 600 SPK di IIMS 2018, Seri 3 Favorit Konsumen

3 Mei 2018

BMW Bukukan 600 SPK di IIMS 2018, Seri 3 Favorit Konsumen

Hasil BMW di IIMS 2018 ini meningkat 30 persen dibandingkan dengan hasil penjualan di IIMS tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Brio Dongkrak Penjualan Honda di IIMS 2018

3 Mei 2018

Brio Dongkrak Penjualan Honda di IIMS 2018

Honda HR-V menjadi kontributor terbanyak kedua pada ajangIIMS 2018, disusul oleh duo Honda Mobilio dan Honda BR-V.

Baca Selengkapnya

Penjualan BMW di IIMS 2018 Naik 30 Persen, Ini Model Terlaris

3 Mei 2018

Penjualan BMW di IIMS 2018 Naik 30 Persen, Ini Model Terlaris

Lebih dari 600 mobil BMW terjual dalam IIMS 2018, atau naik 30 persen dibanding tahun lalu. BMW Seri 3 terbanyak dipesan.

Baca Selengkapnya

IIMS 2018: HPM Raih Penjualan 3.661 Unit, Honda Brio Laris Manis

2 Mei 2018

IIMS 2018: HPM Raih Penjualan 3.661 Unit, Honda Brio Laris Manis

Selain Honda Brio, Honda HR-V menjadi kontributor terbanyak kedua dalam ajang IIMS 2018, disusul duo Honda Mobilio dan Honda BR-V.

Baca Selengkapnya

IIMS 2018 Cetak Rekor Baru Jumlah Pengunjung

2 Mei 2018

IIMS 2018 Cetak Rekor Baru Jumlah Pengunjung

Selain rekor baru pengunjung, IIMS 2018 juga mencatat total transaksi sebesar Rp3,7 triliun.

Baca Selengkapnya

Toyota Avanza Masih Punya Pamor di IIMS 2018

2 Mei 2018

Toyota Avanza Masih Punya Pamor di IIMS 2018

Selama 11 hari IIMS 2018, Toyota Avanza membukukan total SPK sebanyak 766 unit

Baca Selengkapnya