AHM Sebut Peningkatan Kualitas Mekanik Honda Dongkrak Penjualan

Reporter

Tempo.co

Selasa, 14 Agustus 2018 18:23 WIB

Mekanik dan Servis Advicer sedang mengikuti kompetisi Astra Honda Technical Skill Contest 2018 di Dealer Daya Honda Bandung, Selasa 14 Agustus 2018. TEMPO/Eko Ari Wibowo

TEMPO.CO, Jakarta - PT Astra Honda Motor menyebut peningkatan kualitas mekanik lewat ajang Astra Honda Technical Skill Contest 2018 akan ikut mendorong penjualan. General Manager Technical Service Division AHM Wedijanto Widarso mengatakan mekanik akan lebih banyak bertemu dengan konsumen karena kartu garansi motor saja ada empat kupon, belum lagi untuk menjaga garansi minimal konsumen harus merawat motor di dealer resmi.

"Kalau mekanik terstandarisasi dengan baik maka konsumen akan puas dalam pelayanan. Nantinya konsumen tak perlu disuruh saat akan membeli motor baru pasti akan memilihnya," kata Wedijanto di Dealer Daya Motor Bandung, Selasa 14 Agustus 2018.

Baca: AHM Buka Kategori Baru Big Bike dalam Kontes Mekanik Honda

Ia menambahkan mekanik akan lebih banyak bertemu dengan konsumen daripada sales. Sehingga, ia melanjutkan Astra Honda juga menggelar kompetisi untuk Service Advisor. Hal ini untuk meningkatkan pelayanan Honda kepada konsumen.

"Kami tidak hanya mengedepankan Teknikal skill saja, namun lebih fokus layanan bagaimana standarisasi dealer operation standar dalam melayani konsumen. Sehingga mereka mau balik ke delaer," katanya.

Advertising
Advertising

Tahun ini, ada 27 peserta untuk peserta mekanik AHASS, mekanik big bike dan Service Advisor. Mereka menjalani uji kompetensi dari tingkat kabupaten, setelah itu naik ke tingkat regional dan pada tahap final di Bandung. Tak hanya itu, sistem baru menggabungkan antara mekanik dan service advisor tak seperti tahun sebelumnya. "Sistem ini untuk mendekatkan dengan realita di lapangan," ujar Wedijanto.

Winaryanto, salah satu juri dalam kompetisi ini mengatakan para teknisi dilatih tidak hanya mengatasi masalah soal sepeda motor namun juga dikenalkan dengan teknologi terbaru dari Honda dan penanganannya. Dalam ajang ini digunakan motor Honda PCX dan Honda Scoopy. Salah satunya poin bahwa jika ada masalah motor Honda terbaru tak mengeluarkan tanda lewat kedipan lampu indikator namun lewat kode-kode. "Ini harus mampu ditangani mekanik lewat alat-alat khusus," katanya.

Baca: Dongkrak Layanan Purna Jual, AHM Uji Keterampilan Teknisi Honda

Tak hanya itu, teknologi smartkey kini juga sudah mulai diaplikasi dalam motor Honda terbaru. Misalnya, bagaimana mengatasi jika remote smartkey hilang, maka harus bisa memasukan id tech untuk mendapatkan remote baru.

Direktur Marketing AHM Thomas Wijaya mengatakan kompetisi ini untuk mengimbangi teknologi produk yang terus meningkat. Apalagi produk Honda sudah melakukan lompatan teknologi. "Perlu kita tingkatkan kemampuan mekanik dan service advisor," ujarnya.

Berita terkait

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

58 hari lalu

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

Deretan mobil terlaris di dunia sepanjang 2023, salah satunya Toyota yang masih memimpin posisi puncak selama 14 tahun berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

1 Maret 2024

Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

Honda Motor menggelar kompetisi instruktur Safety Riding yang menghadirkan 3 kelas yakni yakni 150 cc, 300 cc dan 500 cc.

Baca Selengkapnya

Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

1 Maret 2024

Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

Indonesia mengirim empat perwakilan instruktur untuk mengikuti kompetisi Honda Safety Riding di Thailand, 29 Februari - 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

1 Maret 2024

Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

Asian Honda Motor menggelar kompetisi Safety Riding yang mempertemukan antar negara Asia-Oceania di Bangkok, Thailand pada 29 Februari - 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

24 Februari 2024

Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

PT Astra Honda Motor memberikan promo berupa potongan harga alias diskon selama IIMS 2024. Simak daftar lengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

24 Februari 2024

Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

PT WahanaArtha Ritelindo (WARI) membuka dua cabang baru yang kini mencakup Jakarta hingga Jawa Barat. Simak lokasinya di artikel ini:

Baca Selengkapnya

AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

24 Februari 2024

AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) membuka kesempatan kepada konsumen untuk mendaftar program Mudik dan Balik Bareng Honda (MBBH) tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Honda Buka Dealer Pertama di Lubuklinggau, Catat Lokasinya

23 Februari 2024

Honda Buka Dealer Pertama di Lubuklinggau, Catat Lokasinya

Honda Union Linggau beralamat di Jalan HM. Soeharto Lubuk Kupang, Kecamatan Lubuklinggau Selatan, Kota Lubuklinggau, Sumatra Selatan.

Baca Selengkapnya

Daftar Pemenang Festival Vokasi AHM 2023, Simak Hadiahnya

23 Februari 2024

Daftar Pemenang Festival Vokasi AHM 2023, Simak Hadiahnya

Astra Honda Motor (AHM) kembali melaksanakan Festival Vokasi Satu Hati (FVSH). Berikut daftar pemenang lengkapnya:

Baca Selengkapnya

Honda Masukkan Materi Motor Listrik di Festival Vokasi 2024

23 Februari 2024

Honda Masukkan Materi Motor Listrik di Festival Vokasi 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menggelar Festival Vokasi Satu Hati (FVSH) 2024 dengan memasukkan motor listrik sebagai materinya.

Baca Selengkapnya