Honda Akan Pasarkan Super Cup 60th Anniversary Hanya 2.300 Unit

Reporter

Terjemahan

Minggu, 26 Agustus 2018 11:00 WIB

Honda Super Cup 60th Anniversary. Sumber: young-machine.com

TEMPO.CO, Jakarta - Honda menyiapkan edisi khusus untuk memperingati kelahiran Honda Super Cup yang pertama kali diperkenalkan pada Agustus 1958. Pemesanan bisa dilakukan hingga 31 Oktober dengan harga untuk Honda Super Cup 50 yaitu US$ 2.210 atau sekitar Rp 32 juta dan harga Super Cup 110cc sekitar US$ 2.600 atau sekitar Rp 38 juta.

Baca: Honda Super Cub C125 Dijual di GIIAS, Harga Setara Motorsport

Super Cup edisi khusus ini memiliki warna yang sama dengan motor pertama saat itu. Motor ini menggunakan warna merah magma meliputi spakbor depan, lampu depan, bodi tengah dan spakbor belakang. Sedangkan sayap dan tutup aki warna putih yang menua sehingga menambah kesan klasik. Nuansa krom juga kental lewat suspensi belakang dan knalpot. Pada motor ini memiliki tambahan seperti emblem peringatan ulang tahun ke-60, rak boncengan bercat hitam, dan kunci eksklusif.

Model ini lebih kental model klasik dibandingkan adiknya Honda Super Cup C125 yang baru saja diperkenalkan di GIIAS 2018. Honda Super Cup C125 lebih menonjolkan sisi modern klasik.

Baca: Modifikasi Honda Super Cub 2018 Bergaya Klasik Bobber

Honda Super Cup 60th Anniversary. Sumber: young-machine.com

Soal mesin, Super Cup ini mengandalkan kapasitas 50cc dan 110 cc. Pada versi mesin 110cc serupa yang digunakan pada Honda Revo yang mengaspal di Indonesia. Mesin ini memiliki kubikasi 109,17 cc SOHC satu silinder dengan pendingin udara. Jantung mekanisnya sanggup mengeluarkan torsi puncak 8,76 Nm pada 6.000 rpm dan tenaga maksimal 8,91 PS pada 7.500 rpm. Mesinnya dikawinkan dengan sistem transmisi empat percepatan manual. Meski model klasik namun pengabut bahan bakar sudah menerapkan injeksi.

Baca: AHM Minta Konsumen Tak Asal Memodif Jok Honda Super Cup 125

Para kolektor harus cepat memesan motor ini karena produksi motor edisi khusus ini hanya 2.300 unit. Apalagi, Honda menyatakan akan meluncurkan motor ini pada 22 November 2018. Meski Honda Super Cup ini dirilis dengan warna merah seperti yang dijual saat ini namun merahnya berbeda lebih kalem.

Perayaan ulang tahun ke-60 Super Cub, bersama dengan pameran produk lain yang telah mencapai usia 60 tahun seperti Tokyo Tower, Chicken Ramen dan Subaru 360. Ada total 17 produk yang mewakili apa yang mendukung Jepang dalam periode pertumbuhan ekonomi yang cepat. Nisshin Chicken ramen yang terkenal mulai dijual pada 25 Agustus 1958.

YOUNG MACHINE

Advertising
Advertising

Berita terkait

33 Tahun Soichiro Honda Berpulang, Kisah Jatuh Bangun Dirikan Perusahaan Otomotif Honda

46 hari lalu

33 Tahun Soichiro Honda Berpulang, Kisah Jatuh Bangun Dirikan Perusahaan Otomotif Honda

Pada 5 Agustus 1991 atau 33 tahun lalu Soichiro Honda meninggal. Kisahnya mendirikan perusahaan otomotif Honda.

Baca Selengkapnya

Koalisi Mitsubishi Motors dengan Nissan-Honda untuk Kendaraan Listrik, Siap Hadapi Tesla dan Produk China

50 hari lalu

Koalisi Mitsubishi Motors dengan Nissan-Honda untuk Kendaraan Listrik, Siap Hadapi Tesla dan Produk China

Mitsubishi Motors dikabarkan bergabung dengan kemitraan Nissan-Honda untuk kembangkan kendaraan listrik. Bersiap hadapi Tesla dan Produk China.

Baca Selengkapnya

Harga Honda Stylo 160 2024 dan Spesifikasi Lengkapnya

5 Juni 2024

Harga Honda Stylo 160 2024 dan Spesifikasi Lengkapnya

Berikut ini harga Honda Stylo 160 2024 dengan warna yang unik dan kekinian serta spesifikasinya. Harga mulai Rp27 jutaan.

Baca Selengkapnya

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

5 Maret 2024

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

Deretan mobil terlaris di dunia sepanjang 2023, salah satunya Toyota yang masih memimpin posisi puncak selama 14 tahun berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

1 Maret 2024

Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

Honda Motor menggelar kompetisi instruktur Safety Riding yang menghadirkan 3 kelas yakni yakni 150 cc, 300 cc dan 500 cc.

Baca Selengkapnya

Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

1 Maret 2024

Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

Indonesia mengirim empat perwakilan instruktur untuk mengikuti kompetisi Honda Safety Riding di Thailand, 29 Februari - 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

1 Maret 2024

Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

Asian Honda Motor menggelar kompetisi Safety Riding yang mempertemukan antar negara Asia-Oceania di Bangkok, Thailand pada 29 Februari - 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

24 Februari 2024

Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

PT Astra Honda Motor memberikan promo berupa potongan harga alias diskon selama IIMS 2024. Simak daftar lengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

24 Februari 2024

Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

PT WahanaArtha Ritelindo (WARI) membuka dua cabang baru yang kini mencakup Jakarta hingga Jawa Barat. Simak lokasinya di artikel ini:

Baca Selengkapnya

AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

24 Februari 2024

AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) membuka kesempatan kepada konsumen untuk mendaftar program Mudik dan Balik Bareng Honda (MBBH) tahun 2024.

Baca Selengkapnya