Alasan Honda Memilih Mario Suryo Aji Naik Kelas ke CEV Moto3

Reporter

Tempo.co

Minggu, 10 Februari 2019 07:42 WIB

Astra Honda Racing Team mengumumkan skuad barunya di musim 2019. TEMPO/Eko Ari Wibowo

TEMPO.CO, Jakarta - Astra Honda Racing Team memilih Mario Suryo Aji, pembalap berusia 16 tahun untuk berlaga di kejuaraan CEV Spanyol Moto3 pada musim 2019. Keputusan tersebut membuat Mario telah melangkahi sejumlah seniornya yang lebih dulu terjun di balap. Sebut saja, Awhin Sanjaya, Rheza Danica Ahrens dan Irwan Ardiansyah.

Presiden Direktur PT Astra Honda Motor Toshiyuki Inuma mengungkapkan bahwa program berjenjang merupakan komitmen AHM untuk mengirim pembalap terbaiknya ke ajang balap di asia hingga dunia. Mario, kata Inuma, telah melewati ajang Asia Talent Cup dan Asia Road Racing Championship. "Kemudian dipilih oleh pembinanya untuk ke jenjang berikutnya," katanya saat peluncuran formasi baru Astra Honda Racing Team, Sabtu 9 Februari 2019.

Baca: 2019, Gerry Salim Akan ke CEV Moto2, Mario Aji Diplot Moto3

Astra Honda mematok target tinggi kepada Mario Aji yang dianggap telah berprestasi saat balapan sebelumnya. Ia diharapkan mampu berada di papan tengah saat pertama kali memasuki laga ini.

"Mario akan mendekati balapan motogp sangat keras dan kompetitif. Kami berharap Mario bisa berada di papan tengah pada tahun pertamanya," kata Direktur Marketing AHM Thomas Wijaya.

Advertising
Advertising

Meski Thomas mengakui untuk meraih hal tersebut tidak mudah. Dua pembalap AHRT sebelumnya, Gerry Salim yang kini akan naik kelas di CEV Moto2 dan Andi Gilang yang akan memperkuat kelas Supersport 600 ARRC tak mampu berbuat banyak. Keduanya hanya berada di papan bawah hingga akhir musim.

Baca: Marc Marquez Sapa Penggemar dari Bandros Keliling Kota Bandung

Inuma mengungkapkan meski pembalap AHRT tidak bisa berbuat banyak di CEV Moto3 untuk bersaing dengan lawan dari seluruh dunia namun AHM tetap memberikan dukungan. Moto3, kata dia, merupakan ajang untuk belajar tidak ditentukan keberhasilan atau kegagalan. "Kami tidak kecewa, balap sangat ketat dan hasil terbaik telah mereka raih. Kalau tidak pun akan menjadi ajang belajar," ujarnya.

Berita terkait

Profil Doni Tata Pradipta, Pembalap Indonesia Pertama yang Pernah Masuk Moto3

22 Januari 2024

Profil Doni Tata Pradipta, Pembalap Indonesia Pertama yang Pernah Masuk Moto3

Berikut profil dan pencapaian yang pernah diraih oleh Doni Tata Pradipta di kancah balap motor internasional

Baca Selengkapnya

MotoGP 2024 Bakal Pakai Bahan Bakar Ramah Lingkungan

9 Januari 2024

MotoGP 2024 Bakal Pakai Bahan Bakar Ramah Lingkungan

Beberapa tim pabrikan MotoGP, seperti KTM dan Aprilia, telah membayangkan balapan menggunakan bahan bakar sintetis atau biofuel lebih awal.

Baca Selengkapnya

Profil Andi Gilang yang Menjuarai Race 1 ASB1000 ARRC Thailand 2023

3 Desember 2023

Profil Andi Gilang yang Menjuarai Race 1 ASB1000 ARRC Thailand 2023

Andi Gilang mulai ikut balap underbone ketika usianya belum genap 10 tahun. Dia juga pernah tampil di kejuaraan dunia Moto2 (2020) dan Moto3 (2021).

Baca Selengkapnya

Mario Aji Tak Raih Poin di Moto3 Valencia, Sang Juara Terlempar

26 November 2023

Mario Aji Tak Raih Poin di Moto3 Valencia, Sang Juara Terlempar

Pembalap muda Indonesia Mario Aji baru saja merampungkan balapan terakhir musim ini di Moto3 Valencia pada Minggu, 26 November 2023.

Baca Selengkapnya

Penyebab Mario Aji Belum Maksimal di Sesi Latihan Moto3 Valencia

25 November 2023

Penyebab Mario Aji Belum Maksimal di Sesi Latihan Moto3 Valencia

Mario Aji belum maksimal di dua sesi latihan bebas (FP1 dan FP2) Moto3 Valencia pada Jumat, 24 November 2023.

Baca Selengkapnya

Hasil Latihan Moto3 Valencia: Daniel Holgado Terdepan, Mario Aji di Luar Zona Q2

24 November 2023

Hasil Latihan Moto3 Valencia: Daniel Holgado Terdepan, Mario Aji di Luar Zona Q2

Pembalap muda Indoneisa Mario Aji hanya menempati posisi 19 di FP1 dan ke-26 di FP2 Moto3 Valencia.

Baca Selengkapnya

Jaume Masia, Calon Rider Pertamina Mandalika yang Juara Moto3 2023

20 November 2023

Jaume Masia, Calon Rider Pertamina Mandalika yang Juara Moto3 2023

Profil calon rider baru Pertamina Mandalika, Jaume Masia Vargas, yang berhasil meraih gelar juara dunia Moto3 2023.

Baca Selengkapnya

Mario Aji Kena Penalti Long Lap di Moto3 Qatar 2023

20 November 2023

Mario Aji Kena Penalti Long Lap di Moto3 Qatar 2023

Mario Aji tidak mampu menyelesaikan Moto3 Qatar dengan hasil maksimal setelah dijatuhi hukuman long lap. Simak informasi lengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Motor Mario Aji Bermasalah di Latihan Moto3 Qatar karena Aspal Kotor

19 November 2023

Motor Mario Aji Bermasalah di Latihan Moto3 Qatar karena Aspal Kotor

Rider muda Indonesia Mario Aji mengalami masalah pada motornya saat menjalani sesi latihan di Grand Prix Moto3 Qatar 2023.

Baca Selengkapnya

Hasil FP2 Moto3 Qatar 2023: Jaume Masia Tercepat, Mario Aji Posisi 26

18 November 2023

Hasil FP2 Moto3 Qatar 2023: Jaume Masia Tercepat, Mario Aji Posisi 26

Jaume Masia yang musim depan akan membela Pertamina SAG Racing Team di kelas Moto2 berpeluang mengunci gelar juara dunia Moto3 di Qatar.

Baca Selengkapnya