Desain Lebih Agresif, Suzuki Ertiga Sport Incar Keluarga Muda

Reporter

Wisnu Andebar

Minggu, 24 Maret 2019 18:50 WIB

Suzuki Ertiga Sport diluncurkan, Jumat, 22 Maret 2019. TEMPO/Wisnu Andebar

TEMPO.CO, Jakarta - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi meluncurkan All New Suzuki Ertiga Sport di Jakarta pada Jumat, 22 Maret 2019. Melalui tampilan yang sporty dan agresif, Suzuki Ertiga Sport akan mengincar konsumen keluarga muda.

"Segmen yang kami bidik adalah keluarga muda yang mempunyai keinginan untuk tampil lebih sporty," ujar 4W Marketing Director PT SIS, Donny Saputra di Jakarta pada Jumat, 22 maret 2019.

Ia melanjutkan, keluarga muda itu penting, karena semakin banyak. "Para pengguna Low MPV kan lebih besar di umur 35 sampai 45 tahun, tapi ada juga keluarga yang berumur 25 sampai 35 tahun.

Menurutnya, mereka membutuhkan Low MPV bukan kendaraan city car atau sebagainya. Maka, dengan diluncurkannya All New Suzuki Ertiga Sport ini Suzuki ingin menghadirkan untuk pasar tersebut.

Baca: All New Suzuki Ertiga Sport Lebih Panjang, Ini Penyebabnya

All New Suzuki Ertiga Sport dilengkapi tambahan body kit, seperti upper & lower front grille, front under spoiler, side under spoiler (right & left), rear upper spoiler dan rear under spoiler. Penambahan tersebut dilengkapi emblem Suzuki Sport di buritan yang semakin memperkuat citra sporty pada mobil ini.

Advertising
Advertising

Selain itu, untuk meningkatkan keamanan saat berkendara, terdapat Daytime Running Light (DRL) LED Lamp dan defogger untuk membantu penglihatan pengendara saat cuaca buruk. Parkir pun lebih mudah dengan tambahan fitur rear camera parking yang disematkan pada All New Suzuki Ertiga Sport.

Tampilan interior All New Suzuki Ertiga Sport juga semakin sporty dengan new color dashboard dan new color seat materials bernuansa hitam di seluruh bagian dashboard, jok, installation panel dan trim door.

Baca: Ertiga Lama Bisa Diupgrade Jadi Suzuki Ertiga Sport, Biayanya?

Selain itu, head unit touch screen 6,8 inci dengan garnish I/P center memberikan akses hiburan melalui fitur-fitur yang terintegrasi pada gawai pengemudi, seperti seperti Web Link, Radio (AM/FM), MP3, WMA, USB, Waze, Spotify, Bluetooth Audio, dan Bluetooth Phone Call. All New Ertiga Suzuki Sport dilengkapi AC Auto Climate digital untuk memudahkan pengemudi mengatur suhu di dalam kabin.

Sama seperti versi sebelumnya, fitur keamanan All New Ertiga Suzuki Sport dilengkapi dengan platform HEARTECT, Electronic Stability Programme (ESP), Hill Hold Control (AT), TECT Body, ISOFIX, Anti-Lock Braking System (ABS) & Electronic Brake Force Distributin (EBD), Dual SRS Airbags, Side Impact Beam, Child Proof Door Lock, Immobilizer dan alarm.

All New Suzuki Ertiga Sport hadir dalam tiga pilihan warna bernuansa monokrom, yaitu Cool Black, Metallic Magma Grey dan Pearl Snow White.

Berita terkait

Harga Suzuki All New Ertiga Hybrid 2024 dan Spesifikasinya

51 hari lalu

Harga Suzuki All New Ertiga Hybrid 2024 dan Spesifikasinya

Berikut harga Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise dan All New Ertiga Hybrid GX per Maret 2024 OTR Jakarta serta spesifikasi mobilnya.

Baca Selengkapnya

Suzuki Rilis Mobil Varian Tertinggi Ertiga Hybrid, Harga Mulai Rp 288 Juta

17 Februari 2024

Suzuki Rilis Mobil Varian Tertinggi Ertiga Hybrid, Harga Mulai Rp 288 Juta

Varian tertinggi Suzuki Ertiga Cruiser Hybrid dibanderol Rp 301 juta dengan penyegaran pada sisi eksteriornya.

Baca Selengkapnya

Pria Ditemukan Tewas Penuh Luka Tusuk dalam Mobil di Bekasi

18 Juli 2023

Pria Ditemukan Tewas Penuh Luka Tusuk dalam Mobil di Bekasi

Seorang pria ditemukan tewas bersimbah darah dalam sebuah mobil di Jalan Raya Kampung Cilangkara, Serang Baru, Kabupaten Bekasi, Senin malam.

Baca Selengkapnya

Fitur Canggih Suzuki Ertiga Hybrid Cukup Membantu saat Mudik Lebaran

20 Mei 2023

Fitur Canggih Suzuki Ertiga Hybrid Cukup Membantu saat Mudik Lebaran

Suzuki Ertiga Hybrid Sport menjadi salah satu kendaraan yang digunakan Tim Mudik Tempo 2023. Sistem mild hybridnya bisa menekan konsumsi BBM.

Baca Selengkapnya

All New Ertiga Hybrid Jadi Mobil ke-3 Juta Suzuki di Indonesia

18 Januari 2023

All New Ertiga Hybrid Jadi Mobil ke-3 Juta Suzuki di Indonesia

Suzuki Indomobil memproduksi mobil penumpang untuk pasar Indonesia dan global, seperti XL7, All New Ertiga, Ertiga Hybrid, New Carry, dan Suzuki APV.

Baca Selengkapnya

Suzuki Jimny 5 Pintu Meluncur di IIMS 2023?

13 Januari 2023

Suzuki Jimny 5 Pintu Meluncur di IIMS 2023?

Suzuki Jimny 5 pintu debut di New Delhi Auto Expo pada 11 Januari 2023. Model ini memiliki dimensi lebih panjang dibanding versi 3 pintu.

Baca Selengkapnya

4 Syarat Aktifkan Engine Auto Start-Stop Suzuki Ertiga Hybrid

6 Januari 2023

4 Syarat Aktifkan Engine Auto Start-Stop Suzuki Ertiga Hybrid

Engine Auto Start Stop membuat mesin mobil All New Suzuki Ertiga Hybrid tidak banyak menghasilkan emisi serta hemat BBM.

Baca Selengkapnya

Cara Mobil Suzuki Ertiga Hybrid Menghemat BBM

6 Januari 2023

Cara Mobil Suzuki Ertiga Hybrid Menghemat BBM

Fitur Engine Auto Start-Stop Ertiga Hybrid mampu mengurangi emisi dan hemat BBM.

Baca Selengkapnya

Hyundai Stargazer, Calon Bintang Low MPV di GIIAS 2022

6 Agustus 2022

Hyundai Stargazer, Calon Bintang Low MPV di GIIAS 2022

Hyundai Stargazer akan menjadi penantang baru bagi Toyota Avanza-Veloz, Mitsubishi Xpander, Suzuki Ertiga, Nissan Livina, dan Wuling Confero.

Baca Selengkapnya

Cara Merawat Baterai Suzuki Ertiga Hybrid, Pastikan Kondisi Terisi Penuh

8 Juli 2022

Cara Merawat Baterai Suzuki Ertiga Hybrid, Pastikan Kondisi Terisi Penuh

Baterai mobil listrik pada Suzuki Ertiga Hybrid memiliki dua fungsi, yakni untuk membantu kinerja mesin dan menyimpan serta menyuplai energi.

Baca Selengkapnya