Wuling Almaz Goda Pengunjung GIIAS Surabaya 2019

Reporter

Wisnu Andebar

Sabtu, 30 Maret 2019 07:16 WIB

Wuling Almaz di GIIAS Surabaya, 29 Maret 2019. TEMPO/Wawan Priyanto.

TEMPO.CO, Surbaya - Wuling Motors Indonesia tampil dengan formasi lengkap di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show Surabaya 2019 atau GIIAS Surabaya 2019 di Grand City Convex, Surabaya, 29 Maret-7 April 2019.

Berkolaborasi dengan PT Arista Jaya Lestari, PT Putra Perdana Indoniaga, dan PT Berkat Langgeng Sukses Sejati, Wuling Motors menampilkan tiga produk andalannya, yakni Wuling Confero, Wuling Cortez, dan SUV terbaru Wuling Almaz.

Baca: Pengunjung Wanita Gratis Masuk GIIAS Surabaya, Simak Caranya

Penawaran menarik disiapkan bagi pengunjung selama pameran GIIAS Surabaya 2019 berlangsung. Untuk konsumen yang melakukan pembelian selama pameran ini berhak mengikuti lucky dip dengan beragam hadiah seperti smartphone, tablet, aneka perangkat elektronik, logam mulia, voucher belanja dan lainnya. Tentunya dengan syarat dan ketentuan berlaku.

“Kami turut mengajak para pengunjung untuk dapat mencoba sensasi berkendara bersama produk Wuling,” kata Regional Sales Manager Area Jawa Timur Wuling Motors Zia Ul Rahman, 29 Maret 2019.

Baca: GIIAS Surabaya 2019 Tawarkan BBM Gratis untuk Pengunjung

Saat ini Wuling telah memiliki lima outlet resmi yang beroperasi di area Surabaya dan sekitarnya. Terdiri dari Wuling Arista Surabaya HR Muhammad, Wuling Arista Tunjungan, Wuling BLESS Basuki Rahmat Surabaya, Wuling Perdana Sidoarjo, dan Wuling Perdana Gresik.

“Kehadiran lini produk yang lengkap, dapat memberikan pilihan yang sesuai dengan kebutuhan konsumen di wilayah Jawa Timur,” ujar Yudi Irawan Wijaya, Operational Sales Director PT Perdana Putra Indoniaga.

WISNU ANDEBAD | WP

Berita terkait

Wuling Resmikan 6 Titik Pengisian Daya Kendaraan Listrik, Gratis hingga 31 Mei

27 hari lalu

Wuling Resmikan 6 Titik Pengisian Daya Kendaraan Listrik, Gratis hingga 31 Mei

Wuling meresmikan enam titik pengisian daya kendaraan listrik DC Charging di wilayah Jakarta, Bekasi, Tangerang dan rest area tol.

Baca Selengkapnya

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

56 hari lalu

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

Setelah empat tahun vakum, Gaikindo kembali adakan Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024. Apa yang menarik?

Baca Selengkapnya

Pameran Kendaraan Komersial Gaikindo Dimulai Besok, Dibuka untuk Publik di Hari Terakhir

59 hari lalu

Pameran Kendaraan Komersial Gaikindo Dimulai Besok, Dibuka untuk Publik di Hari Terakhir

GIIGCOMVEC 2024 alias pameran kendaraan komersial digelar mulai besok di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Laporan Investigasi dan Cover Majalah Tempo Pernah Dilaporkan, Ada Soal Soeharto Sampai Jokowi

59 hari lalu

Laporan Investigasi dan Cover Majalah Tempo Pernah Dilaporkan, Ada Soal Soeharto Sampai Jokowi

Beberapa kali laporan investigasi dan cover Majalah Tempo pernah dilaporkan ke Dewan Pers oleh berbagai pihak. Soal apa saja, dan siapa pelapornya?

Baca Selengkapnya

Harga Mitsubishi XForce 2024 dan Spesifikasinya

5 Maret 2024

Harga Mitsubishi XForce 2024 dan Spesifikasinya

Mitsubishi XForce pertama kali masuk Indonesia pada Agustus 2023 lalu dalam gelaran GIIAS. Lalu, berapa harga Mitsubishi XForce?

Baca Selengkapnya

Terkini: Ekonom Kritisi Pemerintah yang Kambinghitamkan Harga Beras Akibat El Nino, Beras di Era Jokowi Termahal Sepanjang Sejarah

27 Februari 2024

Terkini: Ekonom Kritisi Pemerintah yang Kambinghitamkan Harga Beras Akibat El Nino, Beras di Era Jokowi Termahal Sepanjang Sejarah

IDEAS menilai terdapat tendensi dari banyak pejabat pemerintah untuk menganggap wajar tingginya harga beras saat ini dengan alasan faktor El Nino.

Baca Selengkapnya

Gaikindo Sebut Diskon PPN Mobil Listrik Bisa Tingkatkan Penjualan

27 Februari 2024

Gaikindo Sebut Diskon PPN Mobil Listrik Bisa Tingkatkan Penjualan

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menanggapi insentif fiskal berupa PPN ditanggung pemerintah sebesar 10 persen untuk mobil listrik.

Baca Selengkapnya

IIMS 2024 Capai Transaksi Rp 3,1 Triliun, Ini Riwayat Nilai Transaksi IIMS 5 Tahun Terakhir

26 Februari 2024

IIMS 2024 Capai Transaksi Rp 3,1 Triliun, Ini Riwayat Nilai Transaksi IIMS 5 Tahun Terakhir

Pameran otomotif IIMS 2024 mencatat transaksi Rp 3,1 triliun. Berikut capaian transaksi di setiap pameran otomotif IIMS dalam 5 tahun terakhir.

Baca Selengkapnya

Industri Otomotif 2024: Bagaimana Proyeksi Penjualan Mobil Nasional di Tahun Politik?

24 Februari 2024

Industri Otomotif 2024: Bagaimana Proyeksi Penjualan Mobil Nasional di Tahun Politik?

Tahun 2024 bertepatan dengan kontestasi Pemilihan Umum (Pemilu), bagaimana tren, proyeksi penjualan hingga dampak iklim politik terhadap industri otomotif?

Baca Selengkapnya

Ramaikan Pasar Mobil Listrik Indonesia, Berapa Harga Wuling Cloud EV?

23 Februari 2024

Ramaikan Pasar Mobil Listrik Indonesia, Berapa Harga Wuling Cloud EV?

Wuling Motors telah menampilkan perdana mobil listrik Cloud EV di pameran Indonesia International Motor Show atau IIMS 2024. Berapa harganya?

Baca Selengkapnya