Ini Dampak Negatif Jika Sepeda Motor Tanpa Aki

Reporter

Tempo.co

Minggu, 23 Juni 2019 08:10 WIB

Ilustrasi accu mobil. Sumber: suzuki.co.id

TEMPO.CO, Jakarta - Modifikasi yang dilakukan pemilik sepeda motor kadang nyeleneh dan menghilangkan safety kendaraan. Beberapa bagian vital ditanggalkan padahal memiliki resiko merusak bagian lain. Salah satunya, aki atau accu memang terlalu vital fungsinya karena aki fungsinya menyediakan listrik sementara kelistrikan sepeda motor sudah disuplai oleh spul. Walaupun demikan, sepeda motor tanpa aki juga bisa menimbulkan beberapa efek negatif.

Baca Juga: Trik Mengenali Accu Rekondisi di Pasaran

Keberadaan aki yang sudah tidak ada maka arus langsung dari spul tanpa penstabil. Sehingga arus yang masuk pada sistem kelistrikan tak tersaring sesuai kebutuhan motor. Seperti dikutip dari laman Suzuki Indonesia, ada sejumlah efek negatif yang ditimbulkan sepeda motor tanpa aki?

1. Sulit menghidupkan mesin
Untuk menghidupkan sepeda motor, kita cuma harus menekan tombol start yang ada pada stang kemudian mesin nyala dan siap ditunggangi. Tetapi ingat, sistem elektrik starter ini memakai tenaga listrik dan yang menyediakan listrik ketika mesin mati cuma aki.

Ini artinya ketika motor tidak memakai aki, maka kita tidak bisa memakai fitur electric starter. Untuk menyalakan mesin, kita perlu menggunakan kick starter.

2. Lampu sein tidak berkedip
Anda mungkin sering melihat motor yang lampu seinnya berkedip sangat cepat atau bahkan tidak berkedip sama sekali (nyala terus menerus). Itu ternyata bukan masalah pada lampu sein, tapi karena tegangan listrik yang kurang sehingga flasher yang tugasnya mengedipkan menjadi tidak maksimal kinerjanya.

Baca Juga: Usia Pakai Accu Sekitar 2 Tahun, Ini Penyebab Cepat Soak

Advertising
Advertising

Kenapa tegangan kelistrikan bisa berkurang? Karena RPM mesin rendah, sehingga tegangan listrik yang dihasilkan oleh spul juga rendah. Jika motor ada akinya, hal ini bisa diantisipasi. Tetapi jika motor tanpa aki maka lampu sein akan nyala terus tanpa kedipan kecuali saat Anda gas mesin motor saat berbelok.

3. Lampu motor redup saat RPM mesin rendah
Seperti efek negatif di poin sebelumnya, jika mesin dalam kondisi idle atau langsam maka RPM mesin cuma sekitar 1.000 RPM. Dalam kondisi ini, listrik yang dihasilkan oleh spul terbilang sangat terbatas, sehingga tak kuat untuk melayani beban kelistrikan motor dari sistem pengapian sampai penerangan (lampu). Hal ini berakibat pada lampu motor yang redup dan lampu hanya akan terang jika motor kita gas.

4. Perangkat kelistrikan cepat rusak
Arus besar yang dihasilkan dari spul bisa berdampak negatif pada kendaraan misalnya lampu cepat mati karena arus yang besar.

Baca: Ingin Ganti Aki? Jangan Anggap Remeh Cara Penggantian

Melihat efek negatif dari tidak memakai aki, ada baiknya jika aku selalu terpasang di sepeda motor kesayangan Anda. Selain lebih nyaman, Anda juga akan merasa lebih aman berkendara.

Berita terkait

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

3 hari lalu

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masyarakat berobat ke luar negeri. Es krim Magnum ditarik karena mengandung plastik

Baca Selengkapnya

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

3 hari lalu

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

Pemerintah memberikan insentif Rp10 juta kepada pemilik sepeda motor berbahan bakar bensin yang mengkonversi mesinnya menjadi motor listrik.

Baca Selengkapnya

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

4 hari lalu

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.

Baca Selengkapnya

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

10 hari lalu

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

Oleh karena itu, perawatan yang baik pasca mudik Lebaran menjadi sangat penting untuk memastikan keamanan dan kinerja optimal sepeda motor.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Catat 876.876 Sepeda Motor Keluar Masuk Jabodetabek saat Arus Balik H+3 Lebaran

11 hari lalu

Kemenhub Catat 876.876 Sepeda Motor Keluar Masuk Jabodetabek saat Arus Balik H+3 Lebaran

Jumlah kendaraan sepeda motor yang keluar Jabodetabek sebanyak 358.707 kendaraan dan 717.414 orang.

Baca Selengkapnya

7 Hal Penting saat Merawat Motor Matic Setelah Mudik

13 hari lalu

7 Hal Penting saat Merawat Motor Matic Setelah Mudik

Motor perlu dirawat setelah digunakan saat mudik. Ini deretan komponen yang perlu dicek?

Baca Selengkapnya

Terminal Tirtonadi Solo Mulai Kirim Sepeda Motor Peserta Mudik Gratis Lebaran 2024 Kembali ke Perantauan

14 hari lalu

Terminal Tirtonadi Solo Mulai Kirim Sepeda Motor Peserta Mudik Gratis Lebaran 2024 Kembali ke Perantauan

Loading pengiriman sepeda motor, masuk ke truk, dan diberangkatkan sekitar pukul 14.00 menuju ke Terminal Pulo Gadung.

Baca Selengkapnya

Tips Aman Melintasi Pelabuhan Ciwandan Gunakan Motor saat Arus Balik

16 hari lalu

Tips Aman Melintasi Pelabuhan Ciwandan Gunakan Motor saat Arus Balik

Pelabuhan Ciwandan menjadi tantangan tersendiri bagi pengendara motor saat mudik dan arus balik.

Baca Selengkapnya

Waspada, 3 Faktor Penyebab Kecelakaan Saat Mudik dengan Kendaraan Roda Dua

18 hari lalu

Waspada, 3 Faktor Penyebab Kecelakaan Saat Mudik dengan Kendaraan Roda Dua

Pengendara roda dua wajib memahami tiga faktor penyebab kecelakaan saat mudik Lebaran. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Kisah Sugeng Mudik dengan Motor dari Tangerang ke Kebumen hanya Merogoh Rp 200 Ribu

19 hari lalu

Kisah Sugeng Mudik dengan Motor dari Tangerang ke Kebumen hanya Merogoh Rp 200 Ribu

Selain asyik, Sugeng mengatakan mudik menggunakan sepeda motor lebih menghemat biaya.

Baca Selengkapnya