Sepeda Motor Listrik SDR Bagi Hasil dengan Santri

Rabu, 10 Juli 2019 19:41 WIB

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menjajal motor listrik SDR di Bandung, Rabu, 3 Juli 2019. (Dok.Humas Pemprov Jabar)

TEMPO.CO, Bandung - Sepeda motor listrik SDR rencananya akan meluncur sebanyak 60 unit untuk kalangan santri di Jawa Barat mulai September 2019. Rencana itu bagian dari keinginan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang akan menyebarkan enam ribu unit sepeda motor listrik itu ke masjid-masjid.

“Bukan hibah, tapi dipinjamkan untuk usaha dengan sistem bagi hasil,” kata Chief Executive Officer PT. Arindo Pratama Soegeng Rijadi, Rabu, 10 Juli 2019.

Baca juga: Motor Listrik Rakitan Cirebon Siap Meluncur

Perusahaan yang berbasis di Bandung itu mengimpor 60 persen bagian sepeda motor listrik asal Cina. Sisanya menggunakan komponen lokal. Untuk kalangan santri dan masjid itu kata Soegeng, pihaknya menyiapkan nama Kurir bagi sepeda motor listriknya. “Seperti ojek online, bisa untuk antar santri, kirim barang,” ujarnya.

Motor Listrik SDR dengan nama Kurir untuk santri, Juni 2019. Foto/Arindo Pratama

Penghasilan dari layanan itu yang akan dibagi ke perusahaan. Sekarang ini unit yang tersedia belum bisa dijual karena masih menunggu regulasi dari pemerintah soal kendaraan listrik. Produksi masih terbatas kecil-kecilan sambil merampungkan pabrik rakitan motor asal Cina itu di Cirebon. Kerja sama dengan kalangan santri itu kata Soegeng sebagai usaha pemberdayaan ekonomi warga.

Sebelumnya diberitakan, Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat akan menghibahkan sekisar 6.000 unit sepeda motor listrik rakitan PT Arindo Pratama ke masjid-masjid di Jawa Barat. Sepeda motor itu nantinya dikelola oleh Dewan Keluarga Masjid (DKM) untuk usaha dan menjalankan program pemerintah.

Baca juga: Yamaha Sedang Siapkan Motor Listrik dengan Kecepatan 100 KM

Misalnya kata Gubernur Ridwan Kamil, untuk mengirim sembako dari Bulog ke warga atau usaha apapun. Mengutip dari siaran pers dari Humas Pemprov Jabar, nanti bagi hasil pihak swastanya mendapatkan fee dari kegiatan itu. “Masjidnya mendapatkan pendapatan tanpa harus membeli motor," ujarnya Rabu pekan lalu.

Berita terkait

FIF Dapatkan Pembiayaan Hijau, untuk Leasing Motor Listrik hingga Panel Surya

6 jam lalu

FIF Dapatkan Pembiayaan Hijau, untuk Leasing Motor Listrik hingga Panel Surya

FIF mendapatkan pembiayaan hijau senilai USD 60 juta dari tiga bank asal Jepang. Modal itu buat leasing motor listrik hingga panel surya.

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

1 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

PAN Tunggu Golkar soal Kepastian Sandingkan Ridwan Kamil-Zita Anjani

1 hari lalu

PAN Tunggu Golkar soal Kepastian Sandingkan Ridwan Kamil-Zita Anjani

PAN juga telah menyiapkan sejumlah alternatif nama apabila nantinya Golkar menginginkan nama lain. Ada Eko Patrio dan Lula Kamal.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Daftar Konversi Motor Bensin ke Motor Listrik

2 hari lalu

Begini Cara Daftar Konversi Motor Bensin ke Motor Listrik

Pendaftaran konversi motor bensin menjadi motor listrik dapat dilakukan dengan dua cara, yakni offline dan online. Begini caranya.

Baca Selengkapnya

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

2 hari lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

2 hari lalu

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

Kabar Atalia Praratya mundur dari pemilihan Wali Kota Bandung dibantah Waketum Golkar. Ini profil istri Ridwan Kamil tersebut.

Baca Selengkapnya

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

3 hari lalu

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

Partai Golkar DKI menyatakan Ridwan Kamil akan maju di Pilkada Jawa Barat, bukan di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Golkar Lebih Mendorong Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar daripada Jakarta, Apa Alasannya?

6 hari lalu

Golkar Lebih Mendorong Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar daripada Jakarta, Apa Alasannya?

Jika Ridwan Kamil maju di Pilkada Jabar, Golkar akan berfokus pada pencalonan Ahmad Zaki Iskandar dan Erwin Aksa di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Waketum Golkar Sebut Istri Ridwan Kamil Belum Mundur dari Bursa Calon Pilwalkot Bandung

6 hari lalu

Waketum Golkar Sebut Istri Ridwan Kamil Belum Mundur dari Bursa Calon Pilwalkot Bandung

Doli menyebut istri Ridwan Kamil itu belum tentu maju Pilwalkot Bandung dan melepas statusnya sebagai calon anggota DPR.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

7 hari lalu

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masyarakat berobat ke luar negeri. Es krim Magnum ditarik karena mengandung plastik

Baca Selengkapnya