Jual 270 Ribu Motor, Ini Motor Honda Terlaris di Yogyakarta

Kamis, 9 Januari 2020 06:27 WIB

Perakitan Honda BeAT. (AHM)

TEMPO.CO, Yogyakarta - Astra Motor Yogyakarta selaku Main Dealer motor Honda wilayah DIY, Kedu, dan Banyumas telah memasarkan lebih dari 270.000 unit sepeda motor kepada konsumen sepanjang tahun 2019 lalu.

Kepala Wilayah Astra Motor Yogyakarta Darmawan Tjondrodiharjo mengungkapkan di antara beragam tipe sepeda motor Honda, ada lima tipe yang terlaris dan menjadi favorit bagi masyarakat Yogyakarta, Kedu, dan Banyumas.

"Posisi pertama yang menjadi tipe terlaris sepanjang tahun 2019 masih dipegang Honda BeAT series yang mencatat angka penjualan tak kurang dari 120.000 unit," kata Darmawan Rabu 8 Januari 2020.

Meneruskan tren di tahun-tahun sebelumnya, ujar dia, Honda BeAT series yang hadir dengan varian Honda BeAT Sporty eSP, BeAT POP eSP, dan BeAT Street eSP, konsisten menjadi skutik terlaris.

Lalu di posisi kedua ditempati oleh Honda Vario 125 eSP yang terjual lebih dari 42.000 unit. Satu-satunya skutik andalan Honda di kelas 125 cc ini dibekali dengan fitur full digital panel meter dan full LED lighting system. Fitur Idling Stop System (ISS) yang disematkan pada Honda Vario 125 menjadikan skutik ini mencatatkan konsumsi bahan bakar paling irit di kelasnya.

Advertising
Advertising

Posisi ketiga diraih oleh Honda Scoopy eSP yang mencatatkan angka penjualan kurang lebih 28.000 unit sepanjang tahun 2019.

Skutik dengan gaya trendy dan fashionable ini tampil khas dengan fitur lampu depan LED Projector yang terintegrasi dengan lampu sein. Dilengkapi dengan velg berdiameter 12 inch yang dibalut dengan ban tubeless ukuran 100/90 (depan) dan 110/90 (belakang), Honda Scoopy eSP semakin diminati konsumen yang mendambakan skutik yang stylish.

Selanjutnya posisi keempat ditempati oleh Honda Vario 150 eSP yang dipinang oleh konsumen lebih dari 20.000 unit.

"Honda Vario 150 menjadi salah satu pilihan utama bagi pecinta skutik premium," ujarnya.

Motor yang dibekali dengan beragam fitur terbaru seperti full digital panel meter, full LED lighting system, serta Honda Smart Key System yang terintegrasi dengan Answer Back System dan Anti Theft Alarm menjadikan All New Honda Vario 150 semakin berkelas.

Sedang sepeda motor terlaris posisi kelima yakni Honda Vario 110 eSP yang membukukan penjualan lebih dari 15.000 unit sepanjang tahun 2019. Skutik Honda berkapasitas 110 cc ini dilengkapi dengan beragam fitur menarik yang menjadikannya konsisten sebagai salah satu pilihan utama masyarakat DIY, Kedu, dan Banyumas.

Selain lima skutik terlaris tersebut, di segmen premium Honda PCX 150 mendapatkan sambutan yang luar biasa dari konsumen.

Tercatat di tahun 2019 skutik premium dengan desain yang elegan dan mewah ini dipinang oleh konsumen lebih dari 9.000 unit atau meningkat 70,9% dibandingkan dengan tahun 2018.

Sambutan yang hangat juga diberikan konsumen kepada Honda ADV150. Meskipun baru dipasarkan selama lima bulan terakhir tahun 2019, skutik premium dengan gaya futuristik dan manly ini dipinang konsumen lebih dari 300 unit setiap bulannya

"Sepanjang 2019 sepeda motor tipe skutik (AT) masih menjadi pilihan utama konsumen. Kemudahan, kenyamanan, dan variasi model yang beragam mampu menjawab kebutuhan dan ekspektasi konsumen di wilayah DIY, Kedu, dan Banyumas," kata Darmawan.

Berita terkait

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

5 hari lalu

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masyarakat berobat ke luar negeri. Es krim Magnum ditarik karena mengandung plastik

Baca Selengkapnya

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

6 hari lalu

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

Pemerintah memberikan insentif Rp10 juta kepada pemilik sepeda motor berbahan bakar bensin yang mengkonversi mesinnya menjadi motor listrik.

Baca Selengkapnya

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

6 hari lalu

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.

Baca Selengkapnya

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

12 hari lalu

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

Oleh karena itu, perawatan yang baik pasca mudik Lebaran menjadi sangat penting untuk memastikan keamanan dan kinerja optimal sepeda motor.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Catat 876.876 Sepeda Motor Keluar Masuk Jabodetabek saat Arus Balik H+3 Lebaran

14 hari lalu

Kemenhub Catat 876.876 Sepeda Motor Keluar Masuk Jabodetabek saat Arus Balik H+3 Lebaran

Jumlah kendaraan sepeda motor yang keluar Jabodetabek sebanyak 358.707 kendaraan dan 717.414 orang.

Baca Selengkapnya

7 Hal Penting saat Merawat Motor Matic Setelah Mudik

16 hari lalu

7 Hal Penting saat Merawat Motor Matic Setelah Mudik

Motor perlu dirawat setelah digunakan saat mudik. Ini deretan komponen yang perlu dicek?

Baca Selengkapnya

Terminal Tirtonadi Solo Mulai Kirim Sepeda Motor Peserta Mudik Gratis Lebaran 2024 Kembali ke Perantauan

16 hari lalu

Terminal Tirtonadi Solo Mulai Kirim Sepeda Motor Peserta Mudik Gratis Lebaran 2024 Kembali ke Perantauan

Loading pengiriman sepeda motor, masuk ke truk, dan diberangkatkan sekitar pukul 14.00 menuju ke Terminal Pulo Gadung.

Baca Selengkapnya

Tips Aman Melintasi Pelabuhan Ciwandan Gunakan Motor saat Arus Balik

19 hari lalu

Tips Aman Melintasi Pelabuhan Ciwandan Gunakan Motor saat Arus Balik

Pelabuhan Ciwandan menjadi tantangan tersendiri bagi pengendara motor saat mudik dan arus balik.

Baca Selengkapnya

Waspada, 3 Faktor Penyebab Kecelakaan Saat Mudik dengan Kendaraan Roda Dua

20 hari lalu

Waspada, 3 Faktor Penyebab Kecelakaan Saat Mudik dengan Kendaraan Roda Dua

Pengendara roda dua wajib memahami tiga faktor penyebab kecelakaan saat mudik Lebaran. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Kisah Sugeng Mudik dengan Motor dari Tangerang ke Kebumen hanya Merogoh Rp 200 Ribu

22 hari lalu

Kisah Sugeng Mudik dengan Motor dari Tangerang ke Kebumen hanya Merogoh Rp 200 Ribu

Selain asyik, Sugeng mengatakan mudik menggunakan sepeda motor lebih menghemat biaya.

Baca Selengkapnya