Hadapi Suzuki XL7, HPM Segera Permak Honda BR-V

Reporter

Bisnis.com

Jumat, 7 Februari 2020 15:01 WIB

PT Honda Prospect Motor (HPM) meluncurkan New Honda BR-V di Indonesia International Motor Show atau IIMS 2019. TEMPO/Wisnu Andebar

TEMPO.CO, Jakarta - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) segera meluncurkan Suzuki XL7 untuk bersaing di pasar LSUV pada 15 Februari 2020. Direktur Inovasi Bisnis dan Penjualan PT Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy mengatakan bahwa HPM terus memantau peluncuran produk baru dari segmen tersebut. HPM saat ini memiliki dua produk yang bersaing pada segmen LSUV melalui Honda BR-V dan HR-V 1.5L.

Untuk menghadapi persaingan tersebut, Honda berencana memberikan penyegaran, khususnya pada BR-V yang merupakan salah satu produk andalan untuk menggarap pasar LSUV. "Salah satu strateginya ialah menyegarkan produk, kualitas penjualan, purnajual, dan program penjualan yang menarik," ujar Yusak saat peluncuran New Honda Civic Hatchback RS, Kamis 6 Februari 2020.

Suzuki XL7 memiliki tampilan yang gagah. Sumber: instagram @santi.suzuki_jagorawi

Dia menambahkan Honda akan berorientasi terhadap kebutuhan pasar dan konsumen. Menurutnya, konsumen tidak memutuskan pembelian hanya dari model baru dan harga, tetapi juga mempertimbangkan aspek lain, seperti layanan purnajual hingga resale value. "Dilihat saja apa yang akan kami keluarkan, tetapi jangan diartikan kami akan meluncurkan sebuah produk," tuturnya.

Sepanjang 2019, total penjualan wholesales LSUV tercatat sebanyak 125.299 unit, sedikit melambat dibandingkan 2018 yang mencapai 129.355 unit. Kendati melambat, dari sisi pangsa pasar model LSUV justru naik dari level 11,24 persen pada 2018 menjadi 12,16 persen pada 2019. Di segmen LSUV yang paling laris pada 2019 adalah Toyota Rush yang terjual 61.569 unit, naik hampir 16 persen dibandingkan 2018.

BISNIS

Advertising
Advertising

Berita terkait

IIMS 2024: Harga New Honda BR-V N7X Edition Lebih Mahal Rp 1 Juta, Simak Ubahannya

16 Februari 2024

IIMS 2024: Harga New Honda BR-V N7X Edition Lebih Mahal Rp 1 Juta, Simak Ubahannya

New Honda BR-V N7X Edition mendapatkan ubahan di sisi eksterior seperti aero kit, spoiler, hingga emblem khusus.

Baca Selengkapnya

Penjualan Suzuki Meningkat 25 Persen di Desember 2023

21 Januari 2024

Penjualan Suzuki Meningkat 25 Persen di Desember 2023

Peningkatan penjualan mobil Suzuki didominasi oleh XL7 yang diklaim tumbuh 32 persen pada Desember lalu.

Baca Selengkapnya

Penjualan Honda 2023 Tercatat 128.010 Unit, Brio Masih yang Terlaris

16 Januari 2024

Penjualan Honda 2023 Tercatat 128.010 Unit, Brio Masih yang Terlaris

Total penjualan Honda Brio sepanjang 2023 mencapai 56.627 unit. Sedangkan Honda HR-V mencapai 24.736 unit.

Baca Selengkapnya

Test Drive Hyundai Stargazer X: Kesan SUV Lebih Kental

2 September 2023

Test Drive Hyundai Stargazer X: Kesan SUV Lebih Kental

Konsumsi BBM Hyundai Stargazer X dengan rute Magelang-Solo mencapai 11,1 kilometer per liter.

Baca Selengkapnya

Honda BR-V Diskon Rp 35 Juta di GIIAS 2023, Brio Rp 8 Juta

15 Agustus 2023

Honda BR-V Diskon Rp 35 Juta di GIIAS 2023, Brio Rp 8 Juta

Ada beberapa model yang mendapat potongan harga selama GIIAS 2023, yakni Honda Brio, HR-V, dan BR-V.

Baca Selengkapnya

Lawan Toyota Rush Dkk, Citroen C3 Aircross Dijual Rp 300 Jutaan

11 Agustus 2023

Lawan Toyota Rush Dkk, Citroen C3 Aircross Dijual Rp 300 Jutaan

Harga resmi Citroen C3 Aircross untuk pasar Indonesia memang belum diumumkan, kisarannya di angka Rp 300 jutaan.

Baca Selengkapnya

Citroen C3 Aircross Siap Tantang Toyota Rush, Berapa Harganya?

6 Agustus 2023

Citroen C3 Aircross Siap Tantang Toyota Rush, Berapa Harganya?

Citroen C3 Aircross kemungkinan akan dipasarkan dengan kisaran harga Rp 250 juta. Sedikit di bawah harga Suzuki XL7 hyrbid (Rp 256,1 juta).

Baca Selengkapnya

Suzuki XL7 Hybrid Tawarkan Biaya Pajak dan Perawatan Rp 15 Ribu per Hari

5 Agustus 2023

Suzuki XL7 Hybrid Tawarkan Biaya Pajak dan Perawatan Rp 15 Ribu per Hari

Suzuki XL7 Hybrid mendapat keringanan pajak karena memenuhi persyaratan program Low Carbon Emission Vehicle (LCEV) pemerintah.

Baca Selengkapnya

Citroen C3 Aircross Masuk Indonesia, Jadi Lawan Toyota Rush Dkk

5 Agustus 2023

Citroen C3 Aircross Masuk Indonesia, Jadi Lawan Toyota Rush Dkk

Citroen C3 Aircross akan mengisi segmen Low SUV 7 penumpang dan bersaing dengan Toyota Rush, Honda BR-V, Suzuki XL7, hingga Daihatsu Terios.

Baca Selengkapnya

Penjualan Mobil Suzuki XL7 Naik 24 Persen, Didominasi Varian Hybrid

17 Juli 2023

Penjualan Mobil Suzuki XL7 Naik 24 Persen, Didominasi Varian Hybrid

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) baru saja melaporkan data penjualan mobil Suzuki XL7 sepanjang Juni 2023. Simak selengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya