Virus Corona Tak Ganggu Produksi Mobil Wuling di Indonesia

Reporter

Tempo.co

Kamis, 13 Februari 2020 07:00 WIB

Pekerja sedang merakit mobil Wuling Confero di bagian body shop di Pabrik Wuling, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, 9 Mei 2018. Dok. Wuling Motors

TEMPO.CO, Jakarta - Virus corona diklaim tidak mengganggu produksi mobil Wuling di Indonesia.

Media Relation Wuling Motors Indonesia, Brian Gomgom Simbolon, menyampaikan bahwa seluruh produksi mobil di pabrik Wuling di Cikarang, Jawa Barat, berlangsung normal. “Kegiatan produksi di pabrik Wuling Motors saat ini berjalan seperti biasa, kata Brian kepada Tempo, Rabu, 12 Februari 2020.

Pabrik Wuling di Cikarang saat ini memproduksi beberapa model seperti Confero, Cortez, Formo, dan Almaz, termasuk Chevrolet Captiva yang diekspor ke Thailand dan Fiji.

Wuling Motors Indonesia (PT SGMW Motor Indonesia) mulai membangun pabrik seluas 60 hektare di Greenland International Industrial Center (GIIC), Blok BA No. 1 dan 2 Sukamahi, Cikarang Pusat, Bekasi, Jawa Barat Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, pada 20 Agustus 2015. Pabrik ini menelan investasi senilai US$700 juta.

Tempo pernah mengunjungi pabrik perakitan ini pada 2018. Saat itu, di lokasi pabrik ini terdapat 15 supplier komponen utama dari Cina, Eropa, dan Amerika Serikat. Pabrik-pabrik supplier ini berada di sisi utara area pabrik Wuling.

Beberapa supplier itu adalah Liaowang yang memproduksi lampu mobil, Song (AC mobil), PT Sanimol (interior mobil, jok, seat belt, dll), Shuangying (pembuat bodipart, spoiler), PT Baling (radiator), Yanfeng (injection bumper), hingga supplier pembuat knalpot.

Di dalam pabrik juga terdapat supplier dari Jerman yakni Mann + Hummel yang memproduksi filter udara dan Nexteer, pabrikan asal Amerika Serikat yang memproduksi setir mobil Wuling.

Virus corona telah menyebabkan gangguan pasokan suku cadang ke luar negeri dan memaksa pabrikan di Korea Selatan menutup pabriknya seperti Hyundai, KIA Motors, dan Renault. Terbaru, Nissan juga mengumumkan menutup sementara pabrik perakitan di Kyushu, Jepang, mulai 14 Februari 2020. Penutupan pabrik Nissan di Kyushu ini menjadi yang pertama dilakukan di Jepang karena dampak dari wabah virus corona.

Berita terkait

5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

9 hari lalu

5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

Kalangan Chaebol memiliki kekayaan dan pengaruh besar di Korea Selatan. Dinamika kehidupan mereka kerap dijadikan cerita drakor.

Baca Selengkapnya

Wuling Resmikan 6 Titik Pengisian Daya Kendaraan Listrik, Gratis hingga 31 Mei

25 hari lalu

Wuling Resmikan 6 Titik Pengisian Daya Kendaraan Listrik, Gratis hingga 31 Mei

Wuling meresmikan enam titik pengisian daya kendaraan listrik DC Charging di wilayah Jakarta, Bekasi, Tangerang dan rest area tol.

Baca Selengkapnya

Alasan Kpopers Desak Hyundai Batalkan Pembelian Aluminium Adaro, Diproduksi dengan PLTU Batubara

26 hari lalu

Alasan Kpopers Desak Hyundai Batalkan Pembelian Aluminium Adaro, Diproduksi dengan PLTU Batubara

Para aktivis dan Kpopers menentang Hyundai menggunakan alumunium dari smelter Adaro untuk produksi mobil mereka.

Baca Selengkapnya

Penggemar K-Pop Minta Hyundai Mundur dari Investasi penggunaan PLTU di Kalimantan

26 hari lalu

Penggemar K-Pop Minta Hyundai Mundur dari Investasi penggunaan PLTU di Kalimantan

Penggemar K-Pop global dan Indonesia meminta Hyundai mundur dari investasi penggunaan PLTU di Kalimantan Utara.

Baca Selengkapnya

5 Rekomendasi Mobil Hyundai Terbaru 2024, Bisa untuk Mudik

44 hari lalu

5 Rekomendasi Mobil Hyundai Terbaru 2024, Bisa untuk Mudik

Meskipun lebaran masih lama, tak ada salahnya Anda mempersiapkan mobil untuk mudik. Berikut rekomendasi mobil Hyundai terbaru untuk mudik.

Baca Selengkapnya

14 Sistem Partial Automated di 14 Mobil Kelas Atas Diuji, Hanya Satu Dianggap Acceptable

46 hari lalu

14 Sistem Partial Automated di 14 Mobil Kelas Atas Diuji, Hanya Satu Dianggap Acceptable

Mobil-mobil otonom masih terus diwarnai kasus tabrakan di jalan sehingga pabrik otomotif melipatgandakan sistem-sistem yang partially otomated.

Baca Selengkapnya

4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

50 hari lalu

4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

Di Jakarta, setidaknya ada dua TPU yang jadi tempat permakaman korban saat pandemi Covid-19, yakni TPU Tegal Alur dan Pondok Ranggon.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

51 hari lalu

Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

WHO tetapkan 11 Maret 2020 sebagai hari pertama pandemi global akibat wabah Covid-19. Kini, 4 tahun berlalu, masihkan patuhi protokol kesehatan?

Baca Selengkapnya

Hyundai LG Indonesia Produksi Sel Baterai April 2024, Pasok 150 Ribu Kendaraan Listrik

54 hari lalu

Hyundai LG Indonesia Produksi Sel Baterai April 2024, Pasok 150 Ribu Kendaraan Listrik

Indonesia direncanakan bakal memproduksi sel baterai listrik dari PT HLI mulai April 2024.

Baca Selengkapnya

Pria Ini Sudah Disuntik Vaksin Covid-19 217 Kali, Apa Dampaknya?

56 hari lalu

Pria Ini Sudah Disuntik Vaksin Covid-19 217 Kali, Apa Dampaknya?

Seorang pria di Jerman mendapat suntikan Vaksin Covid-19 sebanyak 217 kali dalam waktu 29 bulan.

Baca Selengkapnya