Honda Tak Mau Remehkan Suzuki XL7, Sinyal Hadirkan BR-V Facelift?

Reporter

Wira Utama

Rabu, 19 Februari 2020 19:11 WIB

PT Honda Prospect Motor (HPM) meluncurkan New Honda BR-V di Indonesia International Motor Show atau IIMS 2019. TEMPO/Wisnu Andebar

TEMPO.CO, Jakarta - Hadirnya Suzuki XL7 di segmen pasar LSUV membuat para kompetitor tidak tinggal diam. Honda misalnya, yang sudah lebih dulu menjual Honda BR-V mengaku enggan memandang remeh mobil yang dijual dengan harga relatif murah tersebut

"Kami sih monitoring dan enggak pernah anggap sepele. Kami terus pelajari kebutuhan konsumen seperti apa,"ujar Direktur Inovasi Bisnis dan Penjualan PT Honda Prospect Motor (HPM), Yusak Billy di sela-sela acara Test Drive Civic Hatchback RS, Rabu, 19 Februari 2020.

Saat ditanya apakah ada rencana melakukan pengembangan atau penyegaran untuk Honda BRV, Billy menanggapi santai. Sekaligus, tidak menampik bahwa produk baru merupakan salah satu cara membuat penjualan lebih bergairah. "Nah itu (improvement) BR-V, kita tunggu nanti. Kita lihat nantilah, waktunya akan dikasi tahu kapan. Sabar,"ujarnya.

Suzuki XL7 menjadi salah satu andalan Suzuki di segmen SUV.

Kemudian soal strategi Suzuki memberikan diskon hingga Rp 15 juta untuk XL7, Billy enggan mengomentari. Namun yang pasti, Honda belum dan tidak berpikir melakukan hal serupa.

"Ya itu strategi mereka, ya silakan. Kalau kami enggak lah yah, sejauh ini enggak pernah,"ucapnya.

Suzuki XL7 sendiri dibanderol dengan harga mulai Rp 230 juta hingga Rp 267 juta. Sementara Honda BR-V diketahui Rp 240 juta hingga Rp 290 jutaan.

Adapun data wholesales Honda BR-V sepanjang 2019 tercatat mencapai 4.071 unit. Honda BR-V berada di belakang Toyota Rush dan Daihatsu Terios yang sudah lama merajai pasar LSUV di Tanah Air.

Berita terkait

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

59 hari lalu

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

Deretan mobil terlaris di dunia sepanjang 2023, salah satunya Toyota yang masih memimpin posisi puncak selama 14 tahun berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

1 Maret 2024

Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

Honda Motor menggelar kompetisi instruktur Safety Riding yang menghadirkan 3 kelas yakni yakni 150 cc, 300 cc dan 500 cc.

Baca Selengkapnya

Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

1 Maret 2024

Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

Indonesia mengirim empat perwakilan instruktur untuk mengikuti kompetisi Honda Safety Riding di Thailand, 29 Februari - 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

1 Maret 2024

Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

Asian Honda Motor menggelar kompetisi Safety Riding yang mempertemukan antar negara Asia-Oceania di Bangkok, Thailand pada 29 Februari - 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

24 Februari 2024

Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

PT Astra Honda Motor memberikan promo berupa potongan harga alias diskon selama IIMS 2024. Simak daftar lengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

24 Februari 2024

Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

PT WahanaArtha Ritelindo (WARI) membuka dua cabang baru yang kini mencakup Jakarta hingga Jawa Barat. Simak lokasinya di artikel ini:

Baca Selengkapnya

AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

24 Februari 2024

AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) membuka kesempatan kepada konsumen untuk mendaftar program Mudik dan Balik Bareng Honda (MBBH) tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Honda Buka Dealer Pertama di Lubuklinggau, Catat Lokasinya

23 Februari 2024

Honda Buka Dealer Pertama di Lubuklinggau, Catat Lokasinya

Honda Union Linggau beralamat di Jalan HM. Soeharto Lubuk Kupang, Kecamatan Lubuklinggau Selatan, Kota Lubuklinggau, Sumatra Selatan.

Baca Selengkapnya

Daftar Pemenang Festival Vokasi AHM 2023, Simak Hadiahnya

23 Februari 2024

Daftar Pemenang Festival Vokasi AHM 2023, Simak Hadiahnya

Astra Honda Motor (AHM) kembali melaksanakan Festival Vokasi Satu Hati (FVSH). Berikut daftar pemenang lengkapnya:

Baca Selengkapnya

Honda Masukkan Materi Motor Listrik di Festival Vokasi 2024

23 Februari 2024

Honda Masukkan Materi Motor Listrik di Festival Vokasi 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menggelar Festival Vokasi Satu Hati (FVSH) 2024 dengan memasukkan motor listrik sebagai materinya.

Baca Selengkapnya