Mazda Punya Cara Tingkatkan Kualitas Layanan

Reporter

Tempo.co

Rabu, 4 Maret 2020 22:48 WIB

PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) kembali mengadakan malam penghargaan tahunan bagi dealer terbaik melalui acara "Mazda Dealer Excellence Award 2019".

TEMPO.CO, Jakarta - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) menggelar penghargaan tahunan bagi dealer terbaik melalui acara “Mazda Dealer Excellence Award 2019” yang diselenggarakan di Ballroom Hotel Fairmont, Jakarta pada Senin 2 Maret 2020. Tak hanya memberikan penghargaan bagi para dealer terbaik, pada malam tersebut juga diberikan penghargaan bagi para wiraniaga dan Customer Relationship Coordinator (CRC) terbaik Mazda.

Gelaran Mazda Dealer Excellence Award 2019 diselenggarakan untuk memastikan para pelanggan Mazda di Indonesia dapat merasakan pengalaman yang memuaskan setiap kali berinteraksi dengan brand Mazda, baik dalam hal pelayanan penjualan maupun purnajual.

“Ajang ini menjadi wujud komitmen PT Eurokars Motor Indonesia terhadap kepuasan pelanggan Mazda di Indonesia. Dealer-dealer terbaik tentunya adalah mereka yang dapat menyampaikan esensi dari nilai-nilai brand Mazda yang selalu fokus pada kepuasan pelanggan,” ujar Ricky Thio, Managing Director PT EMI dalam keterangan tertulis.

Mazda Dealer Excellence Award 2019 memberikan penghargaan kepada tiga dealer terbaik di Indonesia berdasarkan beberapa kriteria penilaian yang telah dilakukan sejak bulan Januari hingga Desember 2019 lalu. Bertujuan untuk meningkatkan tingkat kesadaran dealer dalam hal kepuasan pelanggan secara menyeluruh mulai dari area penjualan hingga purnajual, nilai yang diraih oleh dealer terbaik mencakup pencapaian penjualan dan suku cadang, peraihan nilai survey kepuasan pelanggan yang tinggi, hasil sertifikasi dealer dan personalia dealer, hingga nilai Indonesian Cup dan CRC Contest.

Tiga dealer terbaik peraih gelar Mazda Dealer Excellence Award 2019 adalah: Awards untuk dealer-dealer terbaik di wilayahnya berdasarkan kategori penjualan, unit entry service dan lokasi. Untuk Kategori/Wilayah I penghargaan diraih oleh dealer Mazda Bandung2 dan dealer Mazda MT Haryono. Sedangkan untuk Kategori/Wilayah II penghargaan diraih oleh dealer Mazda Yogyakarta.

Selain dealer terbaik, penghargaan juga diberikan kepada 14 orang Branch Manager yang menerima penghargaan Branch Manager Certification sebagai Branch Manager terbaik dan memenuhi kriteria dalam aplikasi business plan.

Penghargaan Mazda Expert Certification diberikan kepada 5 orang Product Trainer terbaik dalam menyampaikan materi produk, memiliki kemampuan softskills yang baik, serta kemampuan untuk memotivasi diri guna meningkatkan penjualan.

Mazda Guild Program diberikan kepada 10 orang wiraniaga yang menunjukkan produktivitas penjualan yang tinggi serta menghasilkan tingkat kepuasan pelanggan yang tinggi.

Selain penghargaan yang disebutkan di atas, ada juga Indonesian Cup 2020 yang merupakan ajang National Sales Contest sesuai standar Mazda di mana sebanyak 5 orang wiraniaga akan diumumkan sebagai pemenang.

Selain penghargaan bagi wiraniaga terbaik, pada ajang yang sama juga diberikan penghargaan bagi Customer Relationship Coordinator (CRC) terbaik yang terpilih dalam CRC Contest. CRC Contest ini diadakan untuk meningkatkan kemampuan CRC dalam menjaga hubungan baik dengan para pelanggan maupun dalam penanganan keluhan secara langsung. Penghargaan ini diberikan kepada 3 orang pemenang utama.

“Untuk menghadirkan kepuasan terbaik bagi para pelanggan, kami akan terus berkomitmen untuk meningkatkan profesionalisme para staf dan karyawan kami,” tutup Ricky.

Berita terkait

Alat Cek Kaki-kaki Mobil yang Akurat Hadir di Jakarta

15 Februari 2024

Alat Cek Kaki-kaki Mobil yang Akurat Hadir di Jakarta

Kyoto Indonesia baru saja membuka outlet di Jakarta Selatan dengan menghadirkan alat cek kaki-kaki mobil yang diklaim lebih akurat.

Baca Selengkapnya

Kebakaran Bengkel di Matraman Gara-gara Bensin Tumpah, Petugas Tambal Ban Meninggal

9 Februari 2024

Kebakaran Bengkel di Matraman Gara-gara Bensin Tumpah, Petugas Tambal Ban Meninggal

Kebakaran menghanguskan bengkel dan rumah di Matraman dengan kerugian mencapai Rp 800 juta.

Baca Selengkapnya

Lolos Skandal Uji Keselamatan, 10 Mobil Daihatsu Kembali Diproduksi

1 Februari 2024

Lolos Skandal Uji Keselamatan, 10 Mobil Daihatsu Kembali Diproduksi

MLIT mengumumkan bahwa pihaknya telah mencabut instruksi penangguhan pengiriman 10 mobil Daihatsu.

Baca Selengkapnya

Pabrik Daihatsu di Jepang Kembali Beroperasi 12 Februari 2024

31 Januari 2024

Pabrik Daihatsu di Jepang Kembali Beroperasi 12 Februari 2024

Toyota Probox dan Mazda Familia menjadi model pertama yang akan diproduksi di pabrik Daihatsu di Oyamazaki, Kyoto, Jepang.

Baca Selengkapnya

Wahana Siapkan 58 Bengkel AHASS untuk Layani Motor Listrik Honda

29 Januari 2024

Wahana Siapkan 58 Bengkel AHASS untuk Layani Motor Listrik Honda

PT Wahana Makmur Sejati (WMS), telah menyiapkan 58 bengkel Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) untuk layani motor listrik Honda.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Pelaku Pencurian 2 Mobil Milik Majikan Ibunya di Palmerah

27 Januari 2024

Polisi Tangkap Pelaku Pencurian 2 Mobil Milik Majikan Ibunya di Palmerah

Polsek Palmerah menangkap seorang pemuda berinisial MBA, 24 tahun, karena melakukan pencurian dua unit mobil Mazda milik majikan ibunya.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Jepang Resmi Cabut Sertifikasi Tiga Model Daihatsu, Termasuk Gran Max

26 Januari 2024

Pemerintah Jepang Resmi Cabut Sertifikasi Tiga Model Daihatsu, Termasuk Gran Max

Toyota mengatakan kantung udara kendaraan Daihatsu yang terkena dampak diuji tanpa menggunakan suku cadang yang diproduksi secara massal.

Baca Selengkapnya

Imbas Skandal Uji Keselamatan, Daihatsu Perpanjang Penghentian Produksinya Hingga Pertengahan Februari

26 Januari 2024

Imbas Skandal Uji Keselamatan, Daihatsu Perpanjang Penghentian Produksinya Hingga Pertengahan Februari

Produksi Daihatsu Thor, Toyota Roomy, dan Subary Justy di Pabrik Oyamazaki di Kyoto tidak akan dilanjutkan hingga 16 Februari

Baca Selengkapnya

Mazda Indonesia Berhasil Jual 5.320 Unit Mobil di Sepanjang 2023

26 Januari 2024

Mazda Indonesia Berhasil Jual 5.320 Unit Mobil di Sepanjang 2023

Ini adalah rekor penjualan tertinggi Mazda di Indonesia dalam tiga tahun terakhir dengan kenaikan hingga 100 persen.

Baca Selengkapnya

Mazda6 di Jepang Bakal Disetop Produksinya Mulai April 2024

23 Januari 2024

Mazda6 di Jepang Bakal Disetop Produksinya Mulai April 2024

Mazda akan menghentikan produksi Mazda6 untuk pasar Jepang pada pertengahan April 2024. Simak informasi lengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya