Fiat Recall 925 Ribu Mobil karena Masalah Airbag

Reporter

Terjemahan

Sabtu, 11 Juli 2020 09:00 WIB

Logo Fiat di dealer produsen mobil Italia di Frankfurt, Jerman, Senin (4/5). AP Photo/Michael Probst

TEMPO.CO, Jakarta - Fiat Chrysler Automobiles NV mengatakan pada hari Jumat, 10 Juli 2020, akan menarik (recall) sekitar 925.239 kendaraan model lama di Amerika Serikat untuk mengganti penutup kantong udara (airbag) di setir. Menurut informasi yang disampaikan Fiat, recall dilakukan setelah ada laporan 14 orang cidera yang diduga terkait kerusakan pada penutup airbag.

Penarikan akan dilakukan pada beberapa model seperti Dodge Nitro tahun produksi 2007-2011, Chrysler Town & Country (2008-2010) dan minivan Dodge Grand Caravan, kata produsen mobil Italia-Amerika itu seperti dilaporkan Reuters.

Langkah ini mengikuti penyelidikan FCA yang menemukan kendaraan dilengkapi dengan klip tertentu yang dapat kendur dan terlepas dari waktu ke waktu. Dalam kasus airbag mengembang ketika terjadi benturan atau kecelakaan, klip tersebut berpotensi menjadi mengenai pengemudi dan menyebabkan cidera.

Fiat Chrysler mengatakan dalam kasus ini tidak ada potensi cidera yang melibatkan penumpang di kursi depan maupun belakang. Fiat juga mengklaim airbag di mobil yang terkena recall bukan dipasok oleh Takata.

Takata merupakan produsen airbag yang memasok ke banyak merek. Sialnya, jutaan mobil di seluruh dunia terpaksa ditarik ulang karena airbag buatan Takata bermasalah.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Susul Toyota, Daihatsu Indonesia Juga Recall Xenia

14 Februari 2024

Susul Toyota, Daihatsu Indonesia Juga Recall Xenia

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mengumumkan penarikan kembali atau recall model All New Xenia di pasar otomotif Indonesia.

Baca Selengkapnya

Toyota Indonesia Recall Sienta, Avanza-Veloz, Vios, dan Yaris Cross

13 Februari 2024

Toyota Indonesia Recall Sienta, Avanza-Veloz, Vios, dan Yaris Cross

Recall Toyota Avanza dan Veloz dilakukan untuk perbaikan Front Door Side Impact Beam yang pemasangannya kurang sempurna.

Baca Selengkapnya

Honda Recall 750 Ribu Unit Mobil karena Airbag Bermasalah, Simak Daftarnya

10 Februari 2024

Honda Recall 750 Ribu Unit Mobil karena Airbag Bermasalah, Simak Daftarnya

Honda melakukan penarikan kembali atau recall kepada 750 ribu unit mobil dari CR-V, Civic, hingga HR-V.

Baca Selengkapnya

Toyota Lakukan Recall Mobil Corolla karena Masalah Inflator Airbag

30 Januari 2024

Toyota Lakukan Recall Mobil Corolla karena Masalah Inflator Airbag

Toyota memperingatkan kepada 50 ribu pemilik mobil tua di Amerika Serikat untuk tidak menggunakan kendaraannya karena masalah inflator airbag.

Baca Selengkapnya

Toyota Indonesia Recall Mobil Listrik bZ4X, Ada Potensi Layar MID Blank

29 Januari 2024

Toyota Indonesia Recall Mobil Listrik bZ4X, Ada Potensi Layar MID Blank

PT Toyota Astra Motor (TAM) melakukan penarikan kembali atau recall terhadap mobil listrik Toyota bZ4X tahun produksi Maret 2022 hingga Juni 2023.

Baca Selengkapnya

Tesla Recall 200 Ribu Mobil Listrik Gara-gara Kaca Spion Bermasalah

29 Januari 2024

Tesla Recall 200 Ribu Mobil Listrik Gara-gara Kaca Spion Bermasalah

Tesla melakukan recall terhadap 200 ribu unit mobil listrik Model S, X, dan Y di Amerika Serikat karena kaca spionnya bermasalah.

Baca Selengkapnya

Terlibat Skandal Keselamatan, Daihatsu dan Toyota Lakukan Recall

24 Januari 2024

Terlibat Skandal Keselamatan, Daihatsu dan Toyota Lakukan Recall

Daihatsu telah melakukan penarikan kembali atau recall untuk model Cast dan Toyota Pixis Joy akibat skandal keselamatan.

Baca Selengkapnya

11 Unit Range Rover Terkena Recall di Australia, Begini Penyebabnya

16 Januari 2024

11 Unit Range Rover Terkena Recall di Australia, Begini Penyebabnya

Land Rover melakukan penarikan kembali atau recall untuk 11 unit Range Rover dan Range Rover Sport 2023 di Australia.

Baca Selengkapnya

Ford Mustang Geser Posisi Dodge Challenger Jadi Muscle Car Terlaris di 2023

7 Januari 2024

Ford Mustang Geser Posisi Dodge Challenger Jadi Muscle Car Terlaris di 2023

Ford Mustang mencatatkan penjualan sebanyak 48.605 unit sepanjang 2023. Sedangkan Dodge Challenger hanya 44.960 unit.

Baca Selengkapnya

Honda Recall 2,6 Juta Mobil di Amerika, HR-V dan CR-V Terdampak

27 Desember 2023

Honda Recall 2,6 Juta Mobil di Amerika, HR-V dan CR-V Terdampak

Recall 2,6 juta unit mobil Honda di Amerika Serikat disebabkan oleh pompa bahan bakar yang berisiko mengalami kerusakan.

Baca Selengkapnya