Nissan Magnite Meluncur di India 21 Oktober, Jadi Rival Kia Sonet

Sabtu, 10 Oktober 2020 11:41 WIB

Nissan Magnite. Foto: Nissan

TEMPO.CO, Jakarta - Nissan Magnite dikabarkan akan meluncur di India pada 21 Oktober 2020. Nissan sebelumnya telah merilis teaser berupa gambar eksterior dan interior Magnite, tapi tanpa keterangan. Model ini akan menantang Kia Sonet yang meluncur terlebih dahulu di India beberapa waktu lalu.

Managing Director Nissan Motor India, Rakesh Srivastava, mengatakan bahwa Nissan Magnite dirancang di Jepang dengan mempertimbangkan kebutuhan pelanggan di India. “Ini adalah penawaran yang berani di kategori sub-4m, dan kami yakin bahwa Nissan Magnite akan mendefinisikan kembali segmen B-SUV dengan mendobrak batasan,” kata Srivastava seperti dilansir indianautosblog.com, Sabtu, 10 Oktober 2020.

Pada 4 Agustus 2020, Nissan India merilis gambar interior Magnite. Dua buah gambar untuk pertama kalinya dipublikasikan yakni gambar ruang kabin pengemudi dan kedua interior keseluruhan tampak dari samping.

Interior Nissan Magnite konsep yang memperlihatkan dashboard dengan layar monitor berukuran besar. (Nissan India)

Gambar interior ini berwarna hitam dengan corak merah yang membuat penampilannya terlihat seporty. Di tengah dashboard, terdapat layar monitor berukuran jumbo.

Ketika itu, Srivastava mengatakan bahwa konsep Nissan Magnite adalah lompatan evolusi dalam sejarah SUV Nissan. Eksterior dan interior memancarkan modernitas, kemewahan, dan kecanggihan serta kelapangan.

“Elemen-elemen inti dari filosofi desain ini akan berhasil ke model produksi yang sedang dikembangkan, ditambah dengan teknologi on-board yang unggul untuk menjadi game-changer di segmennya,” kata dia dalam keterangan resminya.

Magnite diplot sebagai model murah Nissan menggunakan grill yang desainnya sudah tidak asing lagi, yakni mirip seperti grill Datsun Cross. Sisi lain yang menarik disimak dari Magnite adalah, penggunaan logo terbaru Nissan. Sama seperti yang digunakan pada mobil listrik Nissan Ariya.

Kabin Nissan Magnite beraroma sporty dengan warna gelap berkelir merah. (Nissan India)

Advertising
Advertising

Magnite kemungkinan akan diluncurkan pada akhir 2020 dan dipasarkan di awal 2021 di India, Timur Tengah, Afrika dan beberapa negara Asia. Kemungkinan juga akan dipasarkan di Indonesia.

Pabrikan belum mengungkap spesifikasi Nissan Magnite. Namun dari laman resmi Nissan beberapa fitur terkini akan disematkan seperti cruise control, kamera 360, serta layar sentuh 8 inci dengan berbagai fungsi konektivitas. Perusahaan juga akan menambahkan sistem hiburan terkini seperti layar monitor yang sudah mendukung Apple CarPlay atau Android Auto.

Di sektor mesin, ada dua pilihan yang bisa ditanamkan ke Nissan Magnite, yakni 1,2 liter atau 1.0 liter turbo. Nissan Magnite akan berhadapan dengan Suzuki Ignis dan Kia Sonet di segmen subkompak.



Berita terkait

GJAW 2023 Jadi Momen Peluncuran Mobil Baru, Akankah New Suzuki Ignis Hadir?

28 Februari 2023

GJAW 2023 Jadi Momen Peluncuran Mobil Baru, Akankah New Suzuki Ignis Hadir?

Gaikindo Jakarta Auto Week 2023 (GJAW) dijadikan sebagai momen peluncuran mobil baru, lalu apakah New Suzuki Ignis akan hadir di sana?

Baca Selengkapnya

Dapatkah Ignis Bersaing di Ketatnya Segmen SUV? Begini Kata Suzuki

28 Februari 2023

Dapatkah Ignis Bersaing di Ketatnya Segmen SUV? Begini Kata Suzuki

PT Suzuki Indomobil Sales memberikan komentar terkait persaingan ketat di pasar otomotif Indonesia segmen SUV. Apakah Suzuki Ignis bisa bersaing?

Baca Selengkapnya

S-Presso Tak Ganggu Pasar Suzuki Ignis, Peminatnya Masih Banyak

27 Februari 2023

S-Presso Tak Ganggu Pasar Suzuki Ignis, Peminatnya Masih Banyak

PT Suzuki Indomobil Sales telah meluncurkan S-Presso di IIMS 2023. Kehadiran mobil ini dipastikan tidak akan mengganggu pasar Suzuki Ignis.

Baca Selengkapnya

Bandingkan Honda WR-V dengan Toyota Raize dan Kia Sonet, Pilih Mana?

3 November 2022

Bandingkan Honda WR-V dengan Toyota Raize dan Kia Sonet, Pilih Mana?

Honda WR-V hadir mengisi segmen mobil SUV kecil, bersaing dengan beberapa kompetitor, termasuk Toyota Raize dan Kia Sonet.

Baca Selengkapnya

Kia Catatkan 947 Unit Penjualan Mobil di GIIAS 2022, Carens dan Sonet Terlaris

23 Agustus 2022

Kia Catatkan 947 Unit Penjualan Mobil di GIIAS 2022, Carens dan Sonet Terlaris

Hasil penjualan mobil Kia di GIIAS 2022 tidak terlepas dari sejumlah program penjualan, terutama bagi calon konsumen Kia Carens dan Sonet.

Baca Selengkapnya

Honda WR-V Bakal Debut di GIIAS 2022, 3 SUV Ini Pesaing Tangguhnya

8 Agustus 2022

Honda WR-V Bakal Debut di GIIAS 2022, 3 SUV Ini Pesaing Tangguhnya

Di segmen Low SUV ada beberapa mobil moncer seperti Toyota Raize, Daihatsu Rocky, hingga Kia Sonet. yang akan bersaing dengan Honda WR-V.

Baca Selengkapnya

Debut Suzuki S-Presso di GIIAS 2022 Ramaikan Persaingan City Car

5 Agustus 2022

Debut Suzuki S-Presso di GIIAS 2022 Ramaikan Persaingan City Car

Kehadiran Suzuki S-Presso di Indonesia akan mengisi segmen city car yang dihuni oleh beberapa mobil seperti Honda Brio RS, Daihatsu Sirion, hingga Nissan Magnite.

Baca Selengkapnya

Suzuki S-Presso Meluncur 11 Agustus 2022, Simak Bocoran Spesifikasinya

22 Juli 2022

Suzuki S-Presso Meluncur 11 Agustus 2022, Simak Bocoran Spesifikasinya

Suzuki S-Presso telah dipasarkan di India sejak 2019 dengan harga mulai dari harga 411.000 Rupee atau sekitar Rp 79,5 juta hingga 498.000 Rupee atau sekitar Rp 96,5 juta.

Baca Selengkapnya

Suzuki S-Presso Terlihat Sudah Masuk Indonesia, Bakal Rilis di GIIAS 2022?

17 Juni 2022

Suzuki S-Presso Terlihat Sudah Masuk Indonesia, Bakal Rilis di GIIAS 2022?

Suzuki S-Presso ini digadang-gadang akan menjadi SUV kompak yang dipasarkan dengan harga murah di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Daftar Harga Mobil di Bawah Rp 240 Juta, dari Brio hingga Avanza Terbaru

30 Desember 2021

Daftar Harga Mobil di Bawah Rp 240 Juta, dari Brio hingga Avanza Terbaru

Honda Brio dan All New Toyota Avanza masuk ke dalam daftar harga mobil di bawah Rp 240 juta. Kedua model ini berpeluang sebagai mobil rakyat.

Baca Selengkapnya