Modifikasi Suzuki XL7 di IMX 2020 Habiskan Dana Rp 107 Juta

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 10 Oktober 2020 16:25 WIB

Suzuki XL7 modifikasi tampil di IMX 2020. (Suzuki)

TEMPO.CO, Jakarta - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) meramaikan pameran modifikasi Indonesia Modification Expo 2020 atau IMX 2020 yang dilaksanakan secara virtual, 10-11 Oktober 2020. Dalam pameran ini, Suzuki menghadirkan modifikasi SUV unggulan yang diluncurkan pada Februari lalu, yaitu Suzuki XL7.

4W Marketing Director PT SIS Donny Saputra mengatakan bahwa IMX 2020 merupakan ajang yang tepat bagi masyarakat untuk mengetahui perkembangan terbaru industri modifikasi otomotif Indonesia.

Suzuki, kata dia, memanfaatkan momentum ini untuk berkolaborasi dengan para pecinta dan pegiat modifikasi untuk menampilkan sebuah mobil dengan komponen-komponen modifikasi yang sesuai tren.

“Kami harap modifikasi Suzuki XL7 ini menjadi inspirasi bagi para pemilik Extraordinary SUV ini dan pengunjung lainnya,” kata Donny dalam keterangan resmi, Sabtu, 10 Oktober 2020.

Suzuki XL7 modifikasi tampil di IMX 2020. (Suzuki)

Dipilihnya XL7 sebagai kendaraan yang dimodifikasi pada ajang IMX 2020 berangkat dari tren SUV yang semakin meningkat dan performa penjualan XL7 yang sangat positif. Selain itu, XL7 yang hadir dengan beragam fitur pendukung kenyamanan berkendara, efisiensi kabin dan bahan bakar, serta desain yang bold dan gagah tersebut memiliki potensi yang besar untuk dimodifikasi.

Pada IMX 2020, XL7 tampil semakin gagah dan berjiwa petualang. Hadir dengan warna serba hitam, mobil ini mendapat ubahan dengan adanya Bodykit FRP Custom Add On pada Front dan Rear Bodykit, 2 unit Bodykit FRP Custom Add On Side Skirt dan 4 unit Over Fender.

Terdapat juga ubahan pada Bodykit FRP Custom Add On Wing Spoiler, Raptor Painting, Roof Box, Roof Bar, Strip and Mountain Decal Airbrush, Hella Chibi Lamp, Under Cariage, dan Interior Retrimed Synthetic Leather.

Untuk ban, modifikasi XL7 ini menggunakan
Wheels MYTH 07 HSR Ring 16x7 Hole 5x139,7 ET20 SMG dan Tires Geolandar A/T G015. Total biaya untuk melakukan ubahan tersebut sebesar Rp107 juta dengan detail berikut:

PART MODIFIKASI

VALUE

Advertising
Advertising

1.

Bodykit Custom

Rp25.000.000

2.

Raptor Paint

Rp30.000.000

3.

Wheels

Rp8.000.000

4.

Tires

Rp12.000.000

5.

Interior Work

Rp8.000.000

6.

Livery Concept

Rp4.000.000

7.

Under Carriage

Rp8.000.000

8.

Hella Lamp

Rp4.000.000

9.

Roof Box

Rp8.000.000

TOTAL VALUE

Rp107.000.000



Berita terkait

Road to IMX 2024 Surabaya: Mengangkat Suasana 'Pop Up Little Tokyo'

30 hari lalu

Road to IMX 2024 Surabaya: Mengangkat Suasana 'Pop Up Little Tokyo'

Road to IMX 2024 Surabaya menjadi magnet bagi para pecinta modifikasi.

Baca Selengkapnya

Harga Suzuki All New Ertiga Hybrid 2024 dan Spesifikasinya

47 hari lalu

Harga Suzuki All New Ertiga Hybrid 2024 dan Spesifikasinya

Berikut harga Suzuki All New Ertiga Hybrid Cruise dan All New Ertiga Hybrid GX per Maret 2024 OTR Jakarta serta spesifikasi mobilnya.

Baca Selengkapnya

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

51 hari lalu

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

Setelah empat tahun vakum, Gaikindo kembali adakan Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024. Apa yang menarik?

Baca Selengkapnya

Ramai di Media Sosial, Berapa Harga Suzuki Jimny 5 Pintu di Indonesia?

55 hari lalu

Ramai di Media Sosial, Berapa Harga Suzuki Jimny 5 Pintu di Indonesia?

Viral harga Suzuki Jimny 5 pintu yang di-mark up sales hingga lebih mahal Rp 50 juta, ternyata segini harga aslinya.

Baca Selengkapnya

Kendaraan Listrik Jadi Ladang Baru Modifikator Lokal, Begini Penjelasan IMI

25 Februari 2024

Kendaraan Listrik Jadi Ladang Baru Modifikator Lokal, Begini Penjelasan IMI

Wakil Ketua Umum IMI bidang Mobilitas, Rifat Sungkar, mengatakan bahwa kendaraan listrik bisa menjadi peluang bagi modifikator lokal untuk berkarya.

Baca Selengkapnya

Skema Cicilan Suzuki Jimny 5 Pintu, Angsuran Mulai Rp 9 Jutaan

24 Februari 2024

Skema Cicilan Suzuki Jimny 5 Pintu, Angsuran Mulai Rp 9 Jutaan

Tempo merangkum skema cicilan untuk Jimny 5 pintu, yang hadir di IIMS 2024 dengan tenor 60 bulan. Berikut ulasannya:

Baca Selengkapnya

Jajal Jimny 5 Pintu di IIMS 2024 Bisa Dapat Logam Mulia

24 Februari 2024

Jajal Jimny 5 Pintu di IIMS 2024 Bisa Dapat Logam Mulia

Suzuki menghadirkan fasilitas test drive khusus Jimny 5 pintu di IIMS 2024. Para konsumen yang menjajalnya juga berkesempatan mendapatkan logam mulia.

Baca Selengkapnya

Suzuki Rilis Pelumas Ecstar Oil 0W-16 SN Khusus Jimny 5 Pintu

22 Februari 2024

Suzuki Rilis Pelumas Ecstar Oil 0W-16 SN Khusus Jimny 5 Pintu

Varian terbaru pelumas Ecstar Oil untuk Suzuki Jimny ini tersedia dalam satu ukuran yaitu 3,6 Liter dengan harga Rp 550 ribu.

Baca Selengkapnya

Suzuki Jimny 5-door Meluncur di Indonesia International Motor Show 2024

20 Februari 2024

Suzuki Jimny 5-door Meluncur di Indonesia International Motor Show 2024

Sistem penggerak roda AllGrip Pro membuktikan Suzuki Jimny 5-door menjadi kendaraan offroad profesional yang legendaris.

Baca Selengkapnya

Pemesanan Suzuki Jimny 5 Pintu Tembus 1.200 Unit, Kuota hanya 100 Unit per Bulan

20 Februari 2024

Pemesanan Suzuki Jimny 5 Pintu Tembus 1.200 Unit, Kuota hanya 100 Unit per Bulan

PT Suzuki Indomobil Sales telah berhasil membukukan lebih dari 1.200 surat pemesanan kendaraan atau SPK untuk Jimny 5 pintu

Baca Selengkapnya