PSBB Transisi, MobilTM Tawarkan Penggantian Pelumas di Rumah

Reporter

Tempo.co

Senin, 12 Oktober 2020 12:12 WIB

Ilustrasi penggantian pelumas di rumah konsumen. (ExxonMobil)

TEMPO.CO, Jakarta - PT ExxonMobil Lubricants Indonesia menggandeng Brum Indonesia menghadirkan layanan servis di rumah bagi pengguna kendaraan roda empat. Perusahaan menyatakan bahwa layanan ini hadir sebagai solusi di saat Pemerintah DKI Jakarta kembali menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar Transisi (PSBB Transisi) untuk memutus penyebaran virus corona baru (Covid-19).

MobilTM Lubricants General Manager Eben Tambunan mengatakan bahwa layana servis yang ditawarkan berupa penggantian pelumas mesin dengan menggunakan MobilTM Lubricants. ExxonMobil - Brum Indonesia menjanjikan layanan servis ini ditangani oleh tenaga profesional layaknya servis di bengkel.

“Kami berharap layanan ini mampu memberikan kemudahan bagi konsumen yang ingin tetap menjaga dan merawat kendaraannya selama pandemi dan masa PSBB transisi berlangsung. Tentunya dengan tetap menjalankan protokol kesehatan selama proses servis di rumah dilakukan,” kata Eben dalam keterangan resmi, Senin, 12 Oktober 2020.

Eben menjelaskan bahwa dalam hal perawatan kendaraan penting mengetahui jenis pelumas yang sesuai bagi mesin kendaraan, terutama mengenai tingkat kekentalan (SAE) pelumas. Biasanya hal ini dapat memunculkan berbagai perdebatan dan pendapat, sehingga konsumen semakin butuh panduan dalam memilih jenis pelumas yang sesuai.

Salah satu faktor yang dapat mempengaruhi tingkat kekentalan pelumas yang sesuai dibutuhkan mesin adalah usia kendaraan. Karena hal ini berkaitan dengan teknologi, serta jarak renggang antar komponen mesin yang sudah tak serapat saat kondisi baru. Oleh karena itu, konsumen harus mengetahui karakteristik kendaraannya sebelum menentukan jenis pelumas.

”Mekanik tersertifikasi dan berpengalaman membuat kami percaya mampu memberikan edukasi terbaik untuk pengguna jasa Brum Indonesia. Termasuk di dalamnya edukasi dari mekanik kami tentang jenis pelumas rekomendasi yang memang kadang menjadi dilema untuk konsumen,” kata Bagus Mahadityo, CEO Brum Indonesia.

Advertising
Advertising

Bagus menjelaskan bahwa layanan ini masih dapat terus dinikmati masyarakat Jabodetabek hingga akhir tahun 2020, dengan menawarkan 2 paket layanan, yaitu paket ganti oli dan juga paket komplit (tune up dan ganti oli) dengan harga yang menarik.

Khusus bulan Oktober ini, konsumen bisa mendapatkan masker dan minyak goreng melalui program "Mobil Ngebrum, Dapur Ngepul" dengan memilih paket komplit. Atur jadwal servis yang diinginkan, dan dapatkan informasi lebih lengkap dengan mengunjungi website mobil.co.id.

Berita terkait

Shell Bangun Pabrik Manufaktur Gemuk di Indonesia

4 Maret 2024

Shell Bangun Pabrik Manufaktur Gemuk di Indonesia

Perusahaan minyak dan pelumas multinasional Shell sedang membangun pabrik manufaktur gemuk (grease) pertamanya di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Total Energies Kenalkan Produk Pelumas ELF di IIMS 2024

24 Februari 2024

Total Energies Kenalkan Produk Pelumas ELF di IIMS 2024

PT Total Energies Marketing Indonesia meluncurkan produk pelumas ELF dalam pameran IIMS 2024. Simak informasi lengkapnya di artikel ini:

Baca Selengkapnya

Fuchs Luncurkan 2 Produk Oli Terbaru Berbasis XP Technology

23 Februari 2024

Fuchs Luncurkan 2 Produk Oli Terbaru Berbasis XP Technology

Fuchs Lubricants Indonesia, meluncurkan dua produk pelumas terbarunya yakni Teknologi Fully Syntetic Berbasis Ester dan Semi Synthetic Berbasis Ester.

Baca Selengkapnya

Suzuki Rilis Pelumas Ecstar Oil 0W-16 SN Khusus Jimny 5 Pintu

22 Februari 2024

Suzuki Rilis Pelumas Ecstar Oil 0W-16 SN Khusus Jimny 5 Pintu

Varian terbaru pelumas Ecstar Oil untuk Suzuki Jimny ini tersedia dalam satu ukuran yaitu 3,6 Liter dengan harga Rp 550 ribu.

Baca Selengkapnya

Lamborghini Puas Bekerja Sama dengan Pertamina

24 Januari 2024

Lamborghini Puas Bekerja Sama dengan Pertamina

Lamborghini menggunakan pelumas Fastron Platinum Racing 10W-60 di mobil Huracan GT3 untuk balapan Super Trofeo hingga seri GT3.

Baca Selengkapnya

Mahkamah Agung Tolak Banding Exxon dan Koch Industries di Kasus Iklim

9 Januari 2024

Mahkamah Agung Tolak Banding Exxon dan Koch Industries di Kasus Iklim

Mahkamah Agung AS menolak mendengarkan banding Exxon dan Koch Industries terkait kasus iklim.

Baca Selengkapnya

Shell Tanam Teknologi Khusus Antisipasi Peredaran Oli Palsu

13 Desember 2023

Shell Tanam Teknologi Khusus Antisipasi Peredaran Oli Palsu

Shell Indonesia saat ini menggunakan teknologi bernama jam jar untuk mengantisipasi peredaran oli palsu.

Baca Selengkapnya

Shell Helix Astra Rayakan Hadir Jadi ke-10, Kini Punya 5 Produk

13 Desember 2023

Shell Helix Astra Rayakan Hadir Jadi ke-10, Kini Punya 5 Produk

Shell Helix Astra, selaku produk pelumas mobil kolaborasi antara PT Shell Indonesia dan PT Astra Otoparts Tbk merayakan hari jadi ke-10.

Baca Selengkapnya

ExxonMobil Kenalkan Beragam Manfaat Pelumas untuk Industri

6 Desember 2023

ExxonMobil Kenalkan Beragam Manfaat Pelumas untuk Industri

ExxonMobil Lubricants Indonesia memperkenalkan pelumas industri seperti Mobil Vactra Oil Numbered Series dan Mobil Velocite Oil Numbered Series.

Baca Selengkapnya

Tiga Manfaat Ganti Oli Rutin untuk Mesin Motor

3 Desember 2023

Tiga Manfaat Ganti Oli Rutin untuk Mesin Motor

Beberapa manfaat yang akan didapatkan oleh pengguna motor manakala rutin melakukan penggantian oli mesin, berikut manfaatnya

Baca Selengkapnya