Tips Hindari Tabrakan Mobil di Musim Hujan

Minggu, 8 November 2020 12:02 WIB

Ilustrasi hujan. REUTERS/Zoran Milich

TEMPO.CO, Jakarta - Sebagian besar daerah di Indonesia sudah memasuki musim penghujan. PT Astra Daihatsu Motor (ADM) memberikan tips menghindari tabrakan mobil dan kecelakaan saat berkendara di musim hujan.

Para pengendara mobil mesti berhati-hati dan menyiapkan diri. Kondisi yang berbeda membuat berkendara juga harus disesuaikan.

"Kami berharap, melalui sharing tips ini, Sahabat dapat tetap beraktivitas dengan lebih aman dan nyaman ketika dalam kondisi hujan," kata Bambang Supriyadi, Executive Coordinator Technical Service Division PT Astra Daihatsu Motor (ADM).

Untuk menghindari tabrakan mobil, dia menuturkan, pengendara mobil, termasuk Daihatsu, harus memastikan kendaraan dalam kondisi prima. Caranya, antara lain, secara rutin servis di bengkel resmi Daihatsu terdekat.

Berikut tips dari Daihatsu untuk menghindari tabrakan mobil dan kecelakaan di jalan raya saat musim hujan:

Persiapan Diri
Sebelum berkendara, kondisi kesehatan tubuh pengendara harus prima. Sediakanlah payung di dalam mobil untuk antisipasi jika keluar dari mobil masih hujan. Jangan lupa membawa baju hangat atau tahan air dan sendal cadangan.

Cek Kondisi Mobil
Tips berikutnya, periksalah kondisi ban. Jika karet ban sudah tipis, sebaiknya segera ganti. Alur ban yang baik membantu kita terhindar dari risiko melayang di atas air (aquaplaning), tergelincir (slip), dan tabrakan mobil ketika hujan.

Periksa karet wiper dan air wiper agar efektif dalam menyapu air hujan dari kaca. Jika karet sudah aus, segera ganti dengan yang baru.

Pastikan juga semua lampu mobil berfungsi dengan baik. Rem dan kondisi mesin pun harus prima.

Fokus Berkendara
Nyalakan lampu ketika hujan deras agar pandangan pengemudi mobil jelas. Lampu rem yang berfungsi baik akan menghindarkan dari tabrakan mobil beruntun.

Jaga kecepatan mobil dan jarak dengan mobil atau kendaraan lain. Utamakan antisipasi sehingga tidak melakukan pengereman mendadak agar tak terjadi tabrakan mobil.

Menghindari genangan air juga jangan mendadak, termasuk mengantisipasi manuver kendaraan lain.

Lampu hazard hanya digunakan untuk darurat berhenti di bahu jalan, jangan menyalakan lampu hazard ketika mobil berjalan saat hujan.

Lampu hazard pada mobil yang berjalan dapat mengganggu konsentrasi dan menyulitkan pandangan pengendara lain di belakang. Pengendara lain di belakang menjadi tidak peka saat kita memperlambat laju mobil.

Berita terkait

Di Daratan Asia Gelombang Panas, BMKG: Indonesia Suhu Panas Biasa

5 hari lalu

Di Daratan Asia Gelombang Panas, BMKG: Indonesia Suhu Panas Biasa

Suhu panas muncul belakangan ini di Indonesia, setelah sejumlah besar wilayah daratan benua Asia dilanda gelombang panas (heat wave) ekstrem.

Baca Selengkapnya

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

5 hari lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

6 hari lalu

Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

Buat yang sedang mencari pasangan melalui proses perjodohan atau kencan kilat, perhatikan beberapa hal penting berikut agar tak salah pilih.

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

7 hari lalu

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan polisi terus menggali terkait kasus meninggalnya Brigadir Ridhal Ali Tomi diduga bunuh diri di dalam mobil.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

14 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Komponen Mobil Apa Saja yang Harus Diperiksa Setelah Digunakan Mudik Lebaran?

19 hari lalu

Komponen Mobil Apa Saja yang Harus Diperiksa Setelah Digunakan Mudik Lebaran?

Berikut beberapa komponen mobil yang sebaiknya kembali diperiksa setelah digunakan selama perjalanan mudik.

Baca Selengkapnya

5 Potensi bahaya dan Tips Mengatasi Muatan Berlebih saat Berkendara

19 hari lalu

5 Potensi bahaya dan Tips Mengatasi Muatan Berlebih saat Berkendara

Berkendara sambil membawa beban berat memiliki risiko dan potensi bahaya. Apa saja yang harus disiapkan dan diantisipasi?

Baca Selengkapnya

7 Komponen Mobil yang Perlu Dicek Setelah Mudik

23 hari lalu

7 Komponen Mobil yang Perlu Dicek Setelah Mudik

Merawat kendaraan yang digunakan saat mudik bisa mengembalikan performa kendaraan.

Baca Selengkapnya

Manfaat dan Cara Pakai Engine Flush, Manjakan Kendaraan Setelah Mudik

25 hari lalu

Manfaat dan Cara Pakai Engine Flush, Manjakan Kendaraan Setelah Mudik

Memanjakan kendaraan setelah mudik bisa memperpanjang usia pakai dan mencegah kerusakan mesin.

Baca Selengkapnya

Polri Selidiki Penyebab Kecelakaan 2 Mobil dan 1 Bus di KM 58 Tol Cikampek

29 hari lalu

Polri Selidiki Penyebab Kecelakaan 2 Mobil dan 1 Bus di KM 58 Tol Cikampek

Kecelakaan terjadi di KM 58 + 600 arah Jakarta Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek pada Senin pagi, 8 April 2024.

Baca Selengkapnya