Renault Koleos Facelift, Mobil SUV Gahar Harga Rp 588 Juta

Jumat, 12 Februari 2021 17:00 WIB

Renault Koleos 2020. Sumber: carscoops.com

TEMPO.CO, Jakarta - Melengkapi jajaran SUV, Maxinco Renault Indonesia (MRI) resmi meluncurkan mobil Renault Koleos Facelift.

Mobil SUV ini memiliki tampilan lebih segar, elegan, dan sporty.

“Kali ini Renault Koleos Facelift yang tampak mewah dengan harga terjangkau,” ujar Managing Director Renault Indonesia Rudy Salim dalam keterangan tertulis, Kamis, 11 Februari 2021.

Baca juga: Renault Koleos Gen 2020 Tampil dengan Mesin dan Teknologi Baru

Renault Koleos Facelift Mobil dibekali inovasi dan fitur yang canggih. Di bagian depannya menggunakan gril model baru dengan motif 3D. Sistem pencahayaannya juga sudah LED.

Hadir dengan warna baru highland Grey, SUV renault membuat tampilan terlihat gahar. Velg juga didesain palang lima baru dengan finishing dual tone berukuran 19 inci dengan ban Continental Premium Contact 6 ukuran 225/ 55 R19.

Renault Koleos 2020. Sumber: carscoops.com

Renault Koleos Facelift, dari pabrikan Prancis, ditunjang mesin 7-speed CVT Transmission 2.488 cc. Mesinnya juga menawarkan penggerak responsif tanpa gangguan torsi.

“MRI terus fokus secara digital dengan memasarkan produk Renault. Pembelian dapat dilakukan secara online dan offline di dealer terdekat,” tutur Rudy.

Bagian interior Renault Koleos bernuansa vintage red metallic. Bagian jok sudah elektrik yang ditambah denganfitur pijat sehingga cocok untuk berpergian jauh. Jok bagian belakangnya memiliki fitur reclining sebagai standar.

Di bagian dasbor tengah terdapat layar infotainment sentuh head unit R-Link 2 berukuran 8,7 inci. Sudah terintegrasi juga dengan Apple Carplay dan Android Auto dengan Bluetooth dan navigasi. Dan ada teknologi speaker tengah dengan suara yang jernih.

Untuk keselamatan, Renault melengkapinya dengan beberapa fitur seperti deteksi pejalan kaki, Active Branking System (AEBS). Lainnya ada juga Adaptive Cruise Control.

SUV Renault Koleos Facelift dibanderol Rp 588 juta OTR Jakarta. Untuk pemesanan online sudah bisa dilakukan di Tokopedia dengan booking fee dan DP Rp 25 juta.

Berita terkait

Komponen Mobil Apa Saja yang Harus Diperiksa Setelah Digunakan Mudik Lebaran?

10 hari lalu

Komponen Mobil Apa Saja yang Harus Diperiksa Setelah Digunakan Mudik Lebaran?

Berikut beberapa komponen mobil yang sebaiknya kembali diperiksa setelah digunakan selama perjalanan mudik.

Baca Selengkapnya

5 Potensi bahaya dan Tips Mengatasi Muatan Berlebih saat Berkendara

11 hari lalu

5 Potensi bahaya dan Tips Mengatasi Muatan Berlebih saat Berkendara

Berkendara sambil membawa beban berat memiliki risiko dan potensi bahaya. Apa saja yang harus disiapkan dan diantisipasi?

Baca Selengkapnya

7 Komponen Mobil yang Perlu Dicek Setelah Mudik

15 hari lalu

7 Komponen Mobil yang Perlu Dicek Setelah Mudik

Merawat kendaraan yang digunakan saat mudik bisa mengembalikan performa kendaraan.

Baca Selengkapnya

Manfaat dan Cara Pakai Engine Flush, Manjakan Kendaraan Setelah Mudik

16 hari lalu

Manfaat dan Cara Pakai Engine Flush, Manjakan Kendaraan Setelah Mudik

Memanjakan kendaraan setelah mudik bisa memperpanjang usia pakai dan mencegah kerusakan mesin.

Baca Selengkapnya

Polri Selidiki Penyebab Kecelakaan 2 Mobil dan 1 Bus di KM 58 Tol Cikampek

21 hari lalu

Polri Selidiki Penyebab Kecelakaan 2 Mobil dan 1 Bus di KM 58 Tol Cikampek

Kecelakaan terjadi di KM 58 + 600 arah Jakarta Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek pada Senin pagi, 8 April 2024.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran 2024 Terbesar Sepanjang Sejarah, Ini Pedoman Istirahat di Rest Area yang Harus Diperhatikan

24 hari lalu

Mudik Lebaran 2024 Terbesar Sepanjang Sejarah, Ini Pedoman Istirahat di Rest Area yang Harus Diperhatikan

BPJT mengimbau masyarakat beristirahat di rest area paling lama 30 menit selama arus mudik Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Pria Bermobil Kepergok Curi Bra Wanita di Perumahan Discovery Bintaro Tangerang Selatan

24 hari lalu

Pria Bermobil Kepergok Curi Bra Wanita di Perumahan Discovery Bintaro Tangerang Selatan

Seorang pria pengendara minibus berwarna putih kepergok mencuri pakaian dalam atau bra milik warga. Aksi tersebut dilakukan di Perumahan Discovery Bintaro.

Baca Selengkapnya

Kejagung Angkut Mobil Rolls Royce dari The Pakubuwono House, Diduga Terkait dengan Penggeledahan Rumah Harvey Moeis

27 hari lalu

Kejagung Angkut Mobil Rolls Royce dari The Pakubuwono House, Diduga Terkait dengan Penggeledahan Rumah Harvey Moeis

Kejagung mengangkut satu unit mobil Rolls Royce dari kediaman tersangka kasus korupsi timah Harvey Moeis di apartemen The Pakubuwono House.

Baca Selengkapnya

Penjaga Toko Pakaian Tewas Tersungkur Akibat Ditusuk di Kelapa Dua Tangerang

28 hari lalu

Penjaga Toko Pakaian Tewas Tersungkur Akibat Ditusuk di Kelapa Dua Tangerang

Seorang wanita penjaga toko pakaian di Jalan Borobudur, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang menjadi korban pembunuhan. Pembunuhnya juga wanita.

Baca Selengkapnya

Syarat Bawa Mobil Naik Kapal Laut untuk Mudik dan Jenis Kendaraannya

39 hari lalu

Syarat Bawa Mobil Naik Kapal Laut untuk Mudik dan Jenis Kendaraannya

Berikut ini syarat bawa mobil naik kapal laut sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan oleh PT ASDP Indonesia Ferry (Persero).

Baca Selengkapnya