Toyota GR Yaris WRC Meluncur, Indonesia Cuma Dapat Jatah 126 Mobil

Reporter

Antara

Sabtu, 27 Maret 2021 15:35 WIB

Dalam video mata-mata baru-baru ini di sirkuit Nrburgring, motor1 melihat pengujian Toyota Yaris GR yang lebih hardcore dengan aero yang lebih agresif. Tidak terlalu sulit untuk berspekulasi bahwa mobil ini bisa menjadi Yaris GRMN tingkat atas dan hot hatch yang lebih tinggi dari Toyota Yaris GR baru. topgear.com

TEMPO.CO, Jakarta - Mobil sport Toyota GR Yaris yang dikembangkan Toyota Gazoo Racing dari ajang balap World Rally Championship (WRC) segera mengaspal di Indonesia.

Toyota GR Yaris adalah produk global yang diproduksi 25.000 unit. Indonesia hanya mendapatkan alokasi 126 mobil yang bisa dipesan via dealer Toyota mulai 25 Maret 2021.

"Melihat tingginya antusiasme masyarakat Indonesia terhadap mobil sport Toyota, seperti saat kami memperkenalkan Toyota GR Supra pada 2019," ucap Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandy yang dikutip Antara hari ini, Sabtu, 27 Maret 2021.

Mobil sport Toyota GR Yaris dibangun berdasarkan filosofi refine people and refine cars.

Baca: Toyota GR Yaris Diminati di Indonesia, Berapa Harga Idealnya

GR Yaris dikembangkan TOYOTA GAZOO Racing bekerjasama dengan pengemudi profesional jalanan di seluruh dunia, seperti Akio Toyoda sebagai Toyota Master Driver.

Toyota GR Yaris mengutamakan aerodinamika, bobot ringan, dan center of gravity yang rendah. Salah satu yang menonjol adalah pengaplikasian bahan carbon fiber reinforced polymer pada atap GR Yaris sehingga bobot lebih ringan dan menurunkan center of gravity.

Mobil sport tersebut bermesin 1.600cc dengan 3 silinder turbocharger berkode G16E-GTS dan dilengkapi dengan sistem penggerak 4 roda (full time 4WD) berkode “GR-FOUR.”

Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM) Fumitaka Kawashima menuturkan Toyota GR Yaris diproduksi menggunakan line khusus pada pabrik Toyota di Motomachi yang dikenal memiliki sejarah yang panjang dan kuat dalam memproduksi mobil sport Toyota.

Perakitan Toyota GR Yaris langsung dilakukan anggota Tim Takumi, yaitu para teknisi Toyota yang memiliki keterampilan tinggi.

"Toyota GR Yaris sebuah pure sport model yang memiliki built quality yang baik dan menawarkan pengalaman berkendara yang menyenangkan,” ucap Fumitaka Kawashima.

Berita terkait

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

4 hari lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

6 hari lalu

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan polisi terus menggali terkait kasus meninggalnya Brigadir Ridhal Ali Tomi diduga bunuh diri di dalam mobil.

Baca Selengkapnya

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

7 hari lalu

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

Kesan mobil premium terlihat jelas pada bagian interior dengan balutan hitam di sejumlah elemen

Baca Selengkapnya

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

11 hari lalu

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.

Baca Selengkapnya

Sirkuit Mandalika Bakal Didatangi Puluhan Mobil Sport Jepang untuk Berlaga

12 hari lalu

Sirkuit Mandalika Bakal Didatangi Puluhan Mobil Sport Jepang untuk Berlaga

Sebanyak 85 mobil Jepang performa tinggi dari seluruh Indonesia akan hadir di Pertamina Mandalika International Circuit untuk ikut kompetisi.

Baca Selengkapnya

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

13 hari lalu

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

Dengan 1 liter bahan bakar mampu menempuh jarak 31 kilometer. dipadukan dengan tenaga elektrik, jadi semakin irit. Keluarga juga nyaman karena di atap terdapat Panoramic Glass Roof with Power Sunshade.

Baca Selengkapnya

Komponen Mobil Apa Saja yang Harus Diperiksa Setelah Digunakan Mudik Lebaran?

17 hari lalu

Komponen Mobil Apa Saja yang Harus Diperiksa Setelah Digunakan Mudik Lebaran?

Berikut beberapa komponen mobil yang sebaiknya kembali diperiksa setelah digunakan selama perjalanan mudik.

Baca Selengkapnya

5 Potensi bahaya dan Tips Mengatasi Muatan Berlebih saat Berkendara

18 hari lalu

5 Potensi bahaya dan Tips Mengatasi Muatan Berlebih saat Berkendara

Berkendara sambil membawa beban berat memiliki risiko dan potensi bahaya. Apa saja yang harus disiapkan dan diantisipasi?

Baca Selengkapnya

7 Komponen Mobil yang Perlu Dicek Setelah Mudik

22 hari lalu

7 Komponen Mobil yang Perlu Dicek Setelah Mudik

Merawat kendaraan yang digunakan saat mudik bisa mengembalikan performa kendaraan.

Baca Selengkapnya

Manfaat dan Cara Pakai Engine Flush, Manjakan Kendaraan Setelah Mudik

23 hari lalu

Manfaat dan Cara Pakai Engine Flush, Manjakan Kendaraan Setelah Mudik

Memanjakan kendaraan setelah mudik bisa memperpanjang usia pakai dan mencegah kerusakan mesin.

Baca Selengkapnya