Tak Terpengaruh Krisis Chip, Laba Toyota Diperkirakan Bakal Pulih

Reporter

Terjemahan

Kamis, 13 Mei 2021 14:00 WIB

Logo Toyota. REUTERS/Mike Blake

TEMPO.CO, Jakarta - Produsen mobil ternama Toyota Motor Corp yakin bahwa labanya bakal bangkit pada tahun ini, meski dilanda krisis chip semikonduktor global.

Mereka percaya diri bisa mengatasi masalah krisis chip semikonduktor, yang membuat beberapa produsen kesulitan untuk memproduksi mobil.

Perusahaan asal Jepang tersebut dilaporkan telah menimbun semikonduktor yang digunakan untuk perawatan mesin, keselamatan mobil dan sistem hiburan.

Pada Rabu, 12 Mei 2021, Toyota mengatakan bahwa mereka tidak melihat adanya dampak jangka pendek dari krisis chip semikonduktor tersebut.

Saat ini, Toyota dikabarkan sudah mengumumkan pembelian kembali saham senilai 2,3 miliar dollar AS (Rp32,7 triliun) dan menetapkan target yang lebih tinggi untuk produksi mobil listrik.

Advertising
Advertising

CFO Toyota Kenta Kon menjelaskan bahwa perusahannya mendapatkan manfaat dari upaya untuk meningkatkan rantai pasokan demi mengurangi dampak bencana alam pada 2011 lalu.

“Kami sekarang bisa menilai produk alternatif dengan cepat. Itulah salah satu faktor kami mampu mengurangi dampak kekurangan pasokan semikonduktor,” katanya dalam jumpa pers.

Ketika beberapa produsen mobil ternama dunia memutuskan untuk mengurangi jumlah produksi, Toyota justru tidak mengalami gangguan akibat krisis chip semikonduktor.

Itu terbukti ketika saham Toyota naik 2,1 persen pada Rabu kemarin. Situasi ini sangat kontras dengan produsen lain, yang kebanyakan mengalami penurunan hingga 10 persen.

Baca: Investor Kritik Bos Toyota yang Menanyakan Larangan Mobil Bensin

REUTERS

Berita terkait

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

6 jam lalu

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

Kesan mobil premium terlihat jelas pada bagian interior dengan balutan hitam di sejumlah elemen

Baca Selengkapnya

Klaim Qualcomm soal Performa Snapdragon X Elite Dipertanyakan, Ini Alasannya

1 hari lalu

Klaim Qualcomm soal Performa Snapdragon X Elite Dipertanyakan, Ini Alasannya

Qualcomm disebut tidak pernah memberikan banyak detail mengenai pengaturan mana yang menguji chip Snapdragon X Elite.

Baca Selengkapnya

Qualcomm Umumkan Chip Snapdragon X Plus, Ini Detailnya

1 hari lalu

Qualcomm Umumkan Chip Snapdragon X Plus, Ini Detailnya

Snapdragon X Plus dibekali 10 inti CPU Oryon khusus buatan Qualcomm.

Baca Selengkapnya

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

3 hari lalu

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.

Baca Selengkapnya

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

5 hari lalu

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

Dengan 1 liter bahan bakar mampu menempuh jarak 31 kilometer. dipadukan dengan tenaga elektrik, jadi semakin irit. Keluarga juga nyaman karena di atap terdapat Panoramic Glass Roof with Power Sunshade.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy S25 Dirumorkan Pakai Chip Exynos 2500 Terbaru

7 hari lalu

Samsung Galaxy S25 Dirumorkan Pakai Chip Exynos 2500 Terbaru

Samsung dikabarkan sedang mengembangkan chip Exynos 2500 terbaru untuk Samsung Galaxy S25. Generasi sebelumnya memakai chip Exynos 2400.

Baca Selengkapnya

Komponen Mobil Apa Saja yang Harus Diperiksa Setelah Digunakan Mudik Lebaran?

10 hari lalu

Komponen Mobil Apa Saja yang Harus Diperiksa Setelah Digunakan Mudik Lebaran?

Berikut beberapa komponen mobil yang sebaiknya kembali diperiksa setelah digunakan selama perjalanan mudik.

Baca Selengkapnya

5 Potensi bahaya dan Tips Mengatasi Muatan Berlebih saat Berkendara

11 hari lalu

5 Potensi bahaya dan Tips Mengatasi Muatan Berlebih saat Berkendara

Berkendara sambil membawa beban berat memiliki risiko dan potensi bahaya. Apa saja yang harus disiapkan dan diantisipasi?

Baca Selengkapnya

7 Komponen Mobil yang Perlu Dicek Setelah Mudik

15 hari lalu

7 Komponen Mobil yang Perlu Dicek Setelah Mudik

Merawat kendaraan yang digunakan saat mudik bisa mengembalikan performa kendaraan.

Baca Selengkapnya

Manfaat dan Cara Pakai Engine Flush, Manjakan Kendaraan Setelah Mudik

16 hari lalu

Manfaat dan Cara Pakai Engine Flush, Manjakan Kendaraan Setelah Mudik

Memanjakan kendaraan setelah mudik bisa memperpanjang usia pakai dan mencegah kerusakan mesin.

Baca Selengkapnya