Federal Oil Bantu Korban Banjir Bandang dan Tanah Longsor di NTT

Reporter

Tempo.co

Senin, 31 Mei 2021 14:16 WIB

Federal Oil menyalurkan bantuan untuk korban banjir bandang dan tanah longsor di NTT melalui BenihBaik.com. (Federal Oil)

TEMPO.CO, Jakarta - Pelumas sepeda motor Federal Oil memberikan menyalurkan bantuan donasi dari kegiatan Federal Oil Ultratec Matic Day sebagai bentuk kepedulian terhadap bencana yang terjadi. Kali ini, bantuan disumbangkan kepada korban banjir bandang dan tanah longsor di Nusa Tenggara Timur.

Banjir bandang dan tanah longsor akibat dari Siklon Tropis Seroja di wilayah Nusa Tenggara Timur menyisakan kedukaan bagi warga sekitar, tercatat 181 orang meninggal dunia dan 48 orang hilang hingga saat ini belum diketemukan. Bencana alam ini juga mengakibatkan ribuan rumah hancur dan rusak parah. Banyak warga yang sulit untuk melanjutkan kehidupan sehari-hari bahkan untuk memenuhi kebutuhan pokoknya.

Federal Oil Marketing General Manager, Hasril Arsyad, mengatakan bahwa perusahaan sangat bersimpati dan berduka bagi korban bencana alam di NTT. “Kami hadir untuk turut peduli dan memberikan solusi dengan berbagi bantuan agar masyarakat bisa kembali pulih secepatnya,” kata Hasril dalam keterangan resmi, Senin, 31 Mei 2021.

Pemberian donasi secara simbolis telah dilakukan di kantor BenihBaik.com di Jakarta. Benih Baik berperan membantu Federal Oil dalam menyediakan dan menyalurkan bantuan makanan bagi warga di sekitar area terdampak bencana alam di NTT.

Sebanyak 128 paket bantuan didistribusikan kepada kepala keluarga di area tersebut sebagai bentuk respons dan kepedulian yang paling relevan dan sangat dibutuhkan oleh masyarakat saat ini. “Kami bekerja sama dengan BenihBaik.com dalam penyaluran donasi, semoga ini dapat bermanfaat bagi masyarakat di NTT," ujarnya.

CEO dan Founder BenihBaik.com, Andy F. Noya, menyambut baik kehadiran Federal Oil. "Terima kasih untuk Federal Oil yang berkenan memberikan donasi untuk saudara kita semua di NTT yang sedang terkena musibah. Semoga apa yang diberikan mampu meringankan penderitaan mereka dan menjadi harapan bagi kehidupan mereka," kata Andy F. Noya.

Baca juga: Federal Oil Rayakan Kemenangan Diggia di Moto2 Jerez

Advertising
Advertising

Berita terkait

Tanah Bergerak Lalu Diguncang Gempa, Garut Tetapkan Tanggap Darurat

18 jam lalu

Tanah Bergerak Lalu Diguncang Gempa, Garut Tetapkan Tanggap Darurat

Dampak gempa M6,2 di Garut tersebar di 24 kecamatan. Kerugian lebih dari Rp 2 miliar.

Baca Selengkapnya

Bencana Tanah Longsor di Toraja Utara, BNPB Peringatkan Masih Ada Retakan Tanah

1 hari lalu

Bencana Tanah Longsor di Toraja Utara, BNPB Peringatkan Masih Ada Retakan Tanah

Dua kali tanah longsor yang terjadi pada Jumat pagi lalu menimbun sembilan warga. Tiga di antaranya tewas.

Baca Selengkapnya

Usai Temukan 3 Korban Tewas Tanah Longsor, Basarnas Imbau Sebagian Warga Garut Mengungsi

3 hari lalu

Usai Temukan 3 Korban Tewas Tanah Longsor, Basarnas Imbau Sebagian Warga Garut Mengungsi

Warga yang tinggal di perbukitan dan lereng diminta mengungsi untuk meminimalisir korban bencana tanah longsor sepanjang musim pancaroba saat ini.

Baca Selengkapnya

Data Terbaru Banjir Musi Rawas: 51 Ribu Warga Terdampak dan 292 Hunian Rusak Berat

6 hari lalu

Data Terbaru Banjir Musi Rawas: 51 Ribu Warga Terdampak dan 292 Hunian Rusak Berat

Banjir di Musi Rawas Utara merusak hunian dan berbagai fasilitas di lima kecamatan. BNPB mendata ada 51 ribu warga lokal terdampak.

Baca Selengkapnya

Alasan Pusat Krisis Kemenkes Mengirim Tim ke Lokasi Banjir Musi Rawas Utara

6 hari lalu

Alasan Pusat Krisis Kemenkes Mengirim Tim ke Lokasi Banjir Musi Rawas Utara

Pusat Krisis Kesehatan Kemenkes mengirimkan tim khusus ke area banjir Musi Rawas Utara. Salah satu tugasnya untuk antisipasi penyakit pasca banjir.

Baca Selengkapnya

AirNav Indonesia Pastikan Kabar Pesawat Jatuh di Perairan Bengga NTT Hoax

7 hari lalu

AirNav Indonesia Pastikan Kabar Pesawat Jatuh di Perairan Bengga NTT Hoax

AirNav Indonesia memastikan kabar adanya pesawat terbang rendah yang jatuh di perairan Bengga Nagekeo yang tersebar luas adalah tidak benar alias hoax

Baca Selengkapnya

Banjir Dasyat Setinggi Leher Terjang Guangdong Cina, 11 Orang Hilang

7 hari lalu

Banjir Dasyat Setinggi Leher Terjang Guangdong Cina, 11 Orang Hilang

Sebelas orang hilang di Guangdong akibat banjir dasyat di provinsi selatan Cina itu pada Senin 22 April 2024

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN Ihwal Banjir Bandang Dubai: Dipicu Perubahan Iklim dan Badai Vorteks

11 hari lalu

Peneliti BRIN Ihwal Banjir Bandang Dubai: Dipicu Perubahan Iklim dan Badai Vorteks

Peningkatan intensitas hujan di Dubai terkesan tidak wajar dan sangat melebihi dari prediksi awal.

Baca Selengkapnya

Kasus Dugaan Pemecatan Ratusan Tenaga Kesehatan di NTT: Kronologi hingga Respons DPR

11 hari lalu

Kasus Dugaan Pemecatan Ratusan Tenaga Kesehatan di NTT: Kronologi hingga Respons DPR

Anggota DPR geram atas kasus dugaan pemecatan 249 Tenaga Kesehatan (Nakes) non-ASN di Manggarai, NTT.

Baca Selengkapnya

Soal Ratusan Nakes Dipecat di NTT, Komisi IX DPR Sebut Penghargaan Profesi Ini Masih Minim

11 hari lalu

Soal Ratusan Nakes Dipecat di NTT, Komisi IX DPR Sebut Penghargaan Profesi Ini Masih Minim

Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Kurniasih Mufidayati menyoroti kasus pemecatan 249 nakes non ASN di Manggarai, NTT.

Baca Selengkapnya