Bedah Spesifikasi BMW M3 dan BMW M4 Coupe, Mana yang Lebih Garang?

Kamis, 1 Juli 2021 08:00 WIB

Kedua mobil sport ini juga dilengkapi dengan Drivelogic dan serangkaian teknologi inovatif yang dikembangan BMW M GmbH di lintasan balap sebenarnya. Secara tampilan, BMW M3 dan M4 Coupe generasi terbaru ini mengusung fitur desain BMW M-specific yang terintegrasi ke dalam bahasa desain modern BMW. Foto: dok.BMW

TEMPO.CO, Jakarta - The New BMW M3 Competition dan The New BMW M4 Coupe Competition resmi diluncurkan di Indonesia. Kedua mobil ini mengadopsi teknologi racing cars yang dibawa untuk penggunaan di jalan raya.

Director of Communications BMW Group Indonesia Jodie O'tania mengatakan bahwa kehadiran dua mobil baru ini akan memperkuat posisi BMW sebagai manufaktur kendaraan sports terbaik di Indonesia.

"Hadir dengan dua konsep, satu sedan dengan ruang lima penumpang, yang lain coupe empat kursi, dua kendaraan ini hadir untuk penuhi permintaan para pecinta Motorsport dan penggemar BMW di Indonesia," kata Jodie dalam acara peluncuran mobil baru, Rabu, 30 Juni 2021.

The new BMW M3 Competition dan the new BMW M4 Coupe Competition sama-sama dilengkapi dengan mesin 6-silinder segaris dengan Teknologi BMW M TwinPower Turbo.

Lewat transmisi BMW M Steptronic 8-percepatan, mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga mencapai 510 hp pada putaran mesin 6.250 rpm dengan red-line di 7.200 rpm. Sementara torsi puncaknya mencapai 50 Nm dari 2.750 hingga 5.500 rpm.

Advertising
Advertising

The New BMW M3 Competition dan The New BMW M4 Coupe Competition dapat berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam waktu 3,9 detik saja. Sementara untuk akselerasi dari 0-200 km/jam, hanya dibutuhkan waktu 12,5 detik.

Mobil ini dibekali Adaptive BMW M-suspension yang dapat dikontrol secara elektronik. Kemudian juga ada fitur lain seperti BMW M-specific kinematic dan elastokinematika untuk as roda depan dan belakang.

Kemudian The New BMW M3 Competition dilengkapi dengan velg forged BMW M light-alloy Double-spoke data-style 825 M Bi-colour Jet Black burnished.

Sedangkan The New BMW M4 Coupe menggunakan velg forged BMW M light-alloy Double-spoke data-style 826 M Bi-colour Jet Black burnished with Translucent Shadow. Velg tersebut dibalut ban berukuran 275/35 R19 di bagian depan dan 285/30 R20 di bagian belakang.

Secara tampilan, BMW M3 dan M4 Coupe generasi terbaru ini mengusung fitur desain BMW M-specific yang terintegrasi ke dalam bahasa desain modern BMW. Keduanya menggunakan BMW kidney-grill vertikal dengan kisi-kisi udara horizontal, fender yang lebar dengan BMW M gills di bagian depan dan kisi udara pada apron depan belakang.

Lampu depannya menggunakan LED Adaptif dengan BMW Laserlight. Keduanya hadir dalam tiga pilihan warna, yakni Sao Paulo Yellow, Toronto Red metallic, dan Isle of Man Green metallic.

Masuk ke bagian kabin, BMW M3 dan M4 Coupe terbaru ini memiliki BMW M Sport Seat baru yang dapat disetel secara elektrik dan hadir dengan trim kulit fine-grain Merino serta lengkap dengan fitur ventilasi udara.

Selain itu, kedua mobil ini juga dilengkapi dengan M Carbon interior package yang tak hanya meliputi bagian interior trim dan central console, namun juga diperhalus hingga aplikasi pada bagian stir dan juga paddle shift untuk pertama kalinya.

Menyoal Harga, The New BMW M3 Competition akan ditawarkan dengan harga Rp2.059.000.000 off the road, sedangkan BMW M4 Coupe akan dilego dengan banderol Rp2.119.000.000 off the road.

Kedua mobil ini juga tersedia dalam varian individual yang dijual dengan harga Rp2.599.000.000 off the road untuk M3 Competition Individual. Sementara The New BMW M4 Competition Coupe Individual akan ditawarkan dengan harga Rp2.659.000.000 off the road.

Baca: BMW M3 dan M4 Coupe Generasi Terbaru Dirilis, Harga Mulai Rp 2 Miliar

Berita terkait

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

4 hari lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

6 hari lalu

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan polisi terus menggali terkait kasus meninggalnya Brigadir Ridhal Ali Tomi diduga bunuh diri di dalam mobil.

Baca Selengkapnya

Komponen Mobil Apa Saja yang Harus Diperiksa Setelah Digunakan Mudik Lebaran?

17 hari lalu

Komponen Mobil Apa Saja yang Harus Diperiksa Setelah Digunakan Mudik Lebaran?

Berikut beberapa komponen mobil yang sebaiknya kembali diperiksa setelah digunakan selama perjalanan mudik.

Baca Selengkapnya

5 Potensi bahaya dan Tips Mengatasi Muatan Berlebih saat Berkendara

18 hari lalu

5 Potensi bahaya dan Tips Mengatasi Muatan Berlebih saat Berkendara

Berkendara sambil membawa beban berat memiliki risiko dan potensi bahaya. Apa saja yang harus disiapkan dan diantisipasi?

Baca Selengkapnya

7 Komponen Mobil yang Perlu Dicek Setelah Mudik

22 hari lalu

7 Komponen Mobil yang Perlu Dicek Setelah Mudik

Merawat kendaraan yang digunakan saat mudik bisa mengembalikan performa kendaraan.

Baca Selengkapnya

Manfaat dan Cara Pakai Engine Flush, Manjakan Kendaraan Setelah Mudik

23 hari lalu

Manfaat dan Cara Pakai Engine Flush, Manjakan Kendaraan Setelah Mudik

Memanjakan kendaraan setelah mudik bisa memperpanjang usia pakai dan mencegah kerusakan mesin.

Baca Selengkapnya

Polri Selidiki Penyebab Kecelakaan 2 Mobil dan 1 Bus di KM 58 Tol Cikampek

28 hari lalu

Polri Selidiki Penyebab Kecelakaan 2 Mobil dan 1 Bus di KM 58 Tol Cikampek

Kecelakaan terjadi di KM 58 + 600 arah Jakarta Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek pada Senin pagi, 8 April 2024.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran 2024 Terbesar Sepanjang Sejarah, Ini Pedoman Istirahat di Rest Area yang Harus Diperhatikan

31 hari lalu

Mudik Lebaran 2024 Terbesar Sepanjang Sejarah, Ini Pedoman Istirahat di Rest Area yang Harus Diperhatikan

BPJT mengimbau masyarakat beristirahat di rest area paling lama 30 menit selama arus mudik Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Pria Bermobil Kepergok Curi Bra Wanita di Perumahan Discovery Bintaro Tangerang Selatan

31 hari lalu

Pria Bermobil Kepergok Curi Bra Wanita di Perumahan Discovery Bintaro Tangerang Selatan

Seorang pria pengendara minibus berwarna putih kepergok mencuri pakaian dalam atau bra milik warga. Aksi tersebut dilakukan di Perumahan Discovery Bintaro.

Baca Selengkapnya

Kejagung Angkut Mobil Rolls Royce dari The Pakubuwono House, Diduga Terkait dengan Penggeledahan Rumah Harvey Moeis

34 hari lalu

Kejagung Angkut Mobil Rolls Royce dari The Pakubuwono House, Diduga Terkait dengan Penggeledahan Rumah Harvey Moeis

Kejagung mengangkut satu unit mobil Rolls Royce dari kediaman tersangka kasus korupsi timah Harvey Moeis di apartemen The Pakubuwono House.

Baca Selengkapnya