3 Mobil Toyota Paling Laris Tahun Ini, Avanza dan Rush Teratas

Reporter

Tempo.co

Selasa, 17 Agustus 2021 11:57 WIB

Sejumlah model mobil Toyota yang mendapat diskon pajak relaksasi Pajak Penjualan Atas Barang Mewah (PPnBM) mobil berlaku pada 1 Maret 2021. Setelah PPnBM nol persen, harga Toyota Avanza 1.3 E STD M/T sebesar Rp 187.600.000 yang memiliki selisih Rp 12.600.000 dibanding harga sebelumnya. Selain relaksasi PPnBM sejumlah dealer Toyota memberikan cashback yang nilainya Rp 5 juta hingga Rp 10 juta. Foto : Toyota

TEMPO.CO, Jakarta - Produsen Toyota telah merilis data penjualan mobilnya secara ritel sepanjang 2021. Dalam data tersebut, perusahaan secara keseluruhan berhasil menjual 142.618 unit selama Januari-Juli tahun ini.

Jumlah ini nyatanya meningkat dari periode yang sama tahun sebelumnya, di mana Toyota hanya mampu mencatatkan penjualan mobil sebanyak 104.496 unit.

Peningkatan tersebut nyatanya tidak terlepas dari kebijakan pemerintah soal Pajak Penjualan atas Barang Mewah atau diskon PPnBM 100 persen. Beberapa agen pemegang merek beberapa waktu lalu mengakui kebijakan ini sangat menopang penjualan mobil.

Itu pun bisa dilihat dari catatan pejualan ritel Toyota pada semester pertama tahun ini. Dalam laporan datanya, diketahui bahwa Avanza masih menjadi tulang punggung perusahaan.

Dalam kesempatan ini, redaksi Tempo.co mencoba untuk merangkum 3 jenis mobil Toyota terlaris pada 2021.

Advertising
Advertising

Avanza

Avanza berhasil menempati posisi teratas dalam hal penjualan mobil Toyota sepanjang 2021. Mobil ini diketahui mampu terjual sebanyak 30.053 unit pada Jannuari-Juli tahun ini.

Jumlah itu meningkat dari periode yang sama pada tahun lalu. Pada semester I 2020, Avanza diketeahui hanya menjual 24.443 unit.

Toyota Rush

Pada urutan kedua, Toyota Rush mampu memberikan kontribusi nyata untuk penjualan mobil perusahaan. Jenis kendaraan ini berhasil mencatatkan Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) sebanyak 26.975 unit.

Peningkatannya pun cukup signifikan dari periode yang sama tahun sebelumnya. Mengingat, pada Januari-Juli 2020, Rush diketahui hanya menjual produknya sebanyak 19.505 unit.

Kijang Innova

Kijang Innova menjadi mobil terakhir Toyota yang berhasil mencatatkan penjualan mobil lebih dari 20 ribu. Pada semester I 2021, kendaraan ini mampu terjual sebanyak 25.246 unit.

Sama seperti dua jenis mobil lainnya, Kijang Innova juga berhasil meningkatkan penjualan mobilnya dari periode yang sama tahun 2020. Saat itu produknya hanya terjual sebanyak 16.986 unit.

Baca: 4 Produsen yang Penjualan Mobilnya Meningkat di Tengah PPKM

Berita terkait

Nilai Tukar Rupiah Fluktuatif, Citroen Terapkan Strategi Khusus Jual Produk Anyar

4 hari lalu

Nilai Tukar Rupiah Fluktuatif, Citroen Terapkan Strategi Khusus Jual Produk Anyar

Masih sangat berfluktuasinya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS membuat sejumlah produsen mobil menerapkan strategi khusus dalam menjual produknya.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Toyota Gazoo Racing Indonesia Berlaga di Kejuaraan Balap Internasional

6 hari lalu

Bamsoet Dukung Toyota Gazoo Racing Indonesia Berlaga di Kejuaraan Balap Internasional

Bamsoet mendukung Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI) yang akan mengirimkan atlet balap untuk mengikuti berbagai kejuaraan balap bergengsi di Internasional.

Baca Selengkapnya

Cerita Warga Soal Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta- Cikampek, Lihat Asap Hitam Diduga Kebakaran

18 hari lalu

Cerita Warga Soal Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta- Cikampek, Lihat Asap Hitam Diduga Kebakaran

Dirlantas Polda Metro Jaya menyatakan polisi masih menyelidiki penyebab kecelakaan dua mobil di Tol Cikampek itu yang membuat mobil terbakar.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Tol Cikampek, Avanza Terempas Puluhan Meter Sebelum Terbakar

18 hari lalu

Kecelakaan di Tol Cikampek, Avanza Terempas Puluhan Meter Sebelum Terbakar

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman menyatakan jajarannya masih menyelidiki kecelakaan antara Toyota Avanza dan truk pikap di Tol Cikampek

Baca Selengkapnya

Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta-Cikampek, Avanza Terbakar

18 hari lalu

Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta-Cikampek, Avanza Terbakar

Kecelakaan berawal saat Avanza yang sedang melaju di lajur tiga mengalami pecah ban kiri depan dan berhenti di lajur empat

Baca Selengkapnya

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

20 hari lalu

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

Kesan mobil premium terlihat jelas pada bagian interior dengan balutan hitam di sejumlah elemen

Baca Selengkapnya

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

24 hari lalu

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.

Baca Selengkapnya

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

26 hari lalu

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

Dengan 1 liter bahan bakar mampu menempuh jarak 31 kilometer. dipadukan dengan tenaga elektrik, jadi semakin irit. Keluarga juga nyaman karena di atap terdapat Panoramic Glass Roof with Power Sunshade.

Baca Selengkapnya

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

9 Maret 2024

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

Setelah empat tahun vakum, Gaikindo kembali adakan Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024. Apa yang menarik?

Baca Selengkapnya

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

5 Maret 2024

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

Deretan mobil terlaris di dunia sepanjang 2023, salah satunya Toyota yang masih memimpin posisi puncak selama 14 tahun berturut-turut.

Baca Selengkapnya