Renault Kiger Vs Kia Sonet, Nissan Magnite dan Toyota Raize

Reporter

Tempo.co

Jumat, 27 Agustus 2021 10:00 WIB

Renault Kiger 2021. (Renault)

TEMPO.CO, Jakarta - Persaingan di segmen SUV kompak murah bakal semakin sengit setelah PT Maxindo Renault Indonesia akan merilis Renault Kiger hari ini, Jumat, 27 Agustus 2021. Di segmen ini sudah ada beberapa pemain, mulai dari Kia Sonet, Nissan Magnite, dan si kembar Toyota Raize - Daihatsu Rocky.

Lantas bagaimana persaingannya?

Harga
Sonet dipasarkan pada rentang harga Rp 193 juta hingga Rp 289 juta, sedangkan Magnite di antara Rp 214,8 juta hingga Rp 244,8 juta. Sementara itu, Toyota Raize dijual mulai Rp 202,7 juta hingga Rp 265,9 juga. Untuk Rocky, ditawarkan mulai Rp 178,9 juta hingga Rp 239,6 juta.

SUV Compact terbaru Toyota, Raize saat diuji coba di Jakarta, 27 April 2201. Toyota Raize bakal tersedia dalam empat tipe dengan pilihan mesin 1.200 cc dan 1.000 cc turbo, wariannya yakni 1.2 G, 1.0 G Turbo, 1.0 GR Turbo dan 1.0 GR Turbo TSS. TEMPO/Fardi Bestari

Nah, berapa kisaran harga untuk Kiger? Di India, Kiger ditawarkan dengan harga mulai 545 ribu Rupee atau sekitar Rp 105,4 juta untuk tipe RXE. Sementara untuk varian tertinggi, RXZ dilego 972 ribu Rupee atau sekitar Rp 188 juta. Harga ini tampaknya akan lebih tinggi jika dipasarkan di Indonesia. Kemungkinan besar akan berada di rentang Rp 180 juta hingga Rp 250 jutaan.

Mesin
Di antara model tersebut, Sonet bisa jadi model dengan mesin tertinggi, yakni 1.500 cc 4 silinder. Mesin sanggup menghasilkan daya 113 hp dan torsi 144 Nm. Sedangkan Magnite ditawarkan dalam satu pilihan mesin 1.000 3 silinder dengan daya 98,6 hp dan torsi 160 Nm.

Kia Sonet. TEMPO/Wawan Priyanto

Sementara itu, duo Raize dan Rocky ditawarkan dalam dua pilihan mesin yakni 1.000 cc turbo dan 1.200 cc non turbo. Mesin 1.000 cc turbo menghasilkan daya 98 hp dan torsi 140 Nm, mesin 1.200 non turbo menghasilkan daya 86,7 hp dan torsi 112,7 Nm.

Untuk Kiger, tersedia dalam pilihan 1.000 cc 3 silinder turbo yang sanggup menghasilkan daya 100 hp dan torsi 152 nm.

Dimensi
Bisa soal dimensi, keempat model ini cukup bersaing. Sonet memiliki panjang 4.120 mm, lebar 1.790 mm, dan tinggi 1.615 mm. Sedangkan Nissan Magnite memiliki panjang 3.994 mm, lebar 1.758 mm, dan tinggi 1.572 mm.

Nissan Magnite telah diluncurkan PT Nissan Motor Indonesia pada 3 Desember 2020. Nissan Magnite didukung oleh mesin 1.0 liter turbocharged baru. Dibangun untuk petualangan perkotaan, Nissan Magnite memiliki ground clearance 205 milimeter, teknologi Hill Start Assist, pelat skid bumper depan dan belakang berwarna perak, dan roof rail fungsional. Foto: Nissan

Sementara itu, dimensi Raize mencapai panjang 4.030 mm, lebar 1.710 mm, dan tinggi 1.635 mm. Untuk Rocky, dimensinya serupa dengan Raize yakni 4.030 mm panjang, 1.710 mm lebar, dan 1.635 mm tinggi.

Kiger menjadi model dengan dimensi paling mungil di antara keempat rival di atas, dengan panjang 3.991 mm, lebar 1.750 mm, dan tinggi 1.605 mm.

Baca juga: enault Kiger Meluncur di Indonesia Hari Ini, Simak Spesifikasinya

Berita terkait

Honda WR-V Rilis di Jepang, Diimpor dari India

17 November 2023

Honda WR-V Rilis di Jepang, Diimpor dari India

Honda WR-V yang dipasarkan di Jepang diimpor dari India. Model ini dijual dengan harga mulai 2 juta yen atau sekitar Rp 200 jutaan.

Baca Selengkapnya

Produksi Daihatsu Indonesia Capai 8 Juta Unit, Tiga Model Ini Jadi Kontributor Terbesar

7 Juli 2023

Produksi Daihatsu Indonesia Capai 8 Juta Unit, Tiga Model Ini Jadi Kontributor Terbesar

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mulai memproduksi kendaraan Daihatsu sejak 1978. Pabrik mereka juga memproduksi mobil Toyota seperti Avanza dan Rush.

Baca Selengkapnya

All New Xenia dan Rocky Kena Recall, Begini Respons Daihatsu

10 Juni 2023

All New Xenia dan Rocky Kena Recall, Begini Respons Daihatsu

PT Astra Motor Daihatsu (ADM) beberapa waktu lalu melaporkan bahwa model All New Xenia dan Rocky terkena recall. Begini respons mereka:

Baca Selengkapnya

Empat Merek Baru Asal Cina Ikut GIIAS 2023

25 Mei 2023

Empat Merek Baru Asal Cina Ikut GIIAS 2023

Merek baru asal Cina yang ikut pameran otomotif GIIAS 2023 adalah Neta, Ora, Tank, dan Haval.

Baca Selengkapnya

Toyota dan Daihatsu Indonesia Pastikan Raize-Rocky Tak Terdampak Skandal Uji Tabrak

23 Mei 2023

Toyota dan Daihatsu Indonesia Pastikan Raize-Rocky Tak Terdampak Skandal Uji Tabrak

Penjualan Toyota Raize dan Daihatsu Rocky hybrid di Jepang dihentikan karena skandal uji tabrak.

Baca Selengkapnya

Hanya Toyota Raize dan Daihatsu Rocky Hybrid yang Terkena Skandal Uji Tabrak

23 Mei 2023

Hanya Toyota Raize dan Daihatsu Rocky Hybrid yang Terkena Skandal Uji Tabrak

Toyota dan Daihatsu masih mengumpulkan data lebih jauh untuk dapat melakukan konfirmasi lebih lanjut.

Baca Selengkapnya

Toyota Raize Hybrid Stop Ekspor Gara-gara Skandal Daihatsu

20 Mei 2023

Toyota Raize Hybrid Stop Ekspor Gara-gara Skandal Daihatsu

Sebanyak 56.111 mobil hybrid Toyota Raize dikapalkan sejak November 2021 hingga distop pada 19 Maret 2023.

Baca Selengkapnya

Mobil Listrik Neta V Masuk Malaysia, Harga Setara Toyota Veloz

4 Mei 2023

Mobil Listrik Neta V Masuk Malaysia, Harga Setara Toyota Veloz

Di Malaysia, mobil listrik Neta V ditawarkan dengan harga setara Rp 326,8 juta. Mobil ini sempat ramai dirumorkan masuk Indonesia melalui Esemka.

Baca Selengkapnya

Harga Mobil Daihatsu Rocky per Februari 2023, Mulai Rp 206 Juta-an

8 Februari 2023

Harga Mobil Daihatsu Rocky per Februari 2023, Mulai Rp 206 Juta-an

Daihatsu Rocky hadir dalam dua pilihan mesin, yakni 1.0L Turbo dan 1.2 liter. Mobil SUV ini pun dilengkapi SRS Airbag untuk pengemudi dan penumpang.

Baca Selengkapnya

Harga Terbaik Toyota Raize Bekas Ada di Mobbi

20 Januari 2023

Harga Terbaik Toyota Raize Bekas Ada di Mobbi

Mobil berkapasitas 5 penumpang ini merupakan golongan compact SUV

Baca Selengkapnya