Pindah ke Inggris, Cristiano Ronaldo Tidak Bisa Geber Supercar Miliknya

Rabu, 8 September 2021 14:00 WIB

Mantan bintang Real Madrid ini juga memiliki mobil sport Porsche Carrera 911 Turbo S yang dibelinya pada 2016 dengan harga 140.000 euro atau sekitar Rp2,1 miliar. okdiario.com

TEMPO.CO, Jakarta - Megabintang Sepak bola, Cristiano Ronaldo resmi berlabuh kembali ke Manchester United. Ia bahkan dikabarkan sudah membeli rumah baru di Inggris dengan harga sekitar 6 juta poundsterling (Rp117 miliar).

Namun kepindahannya ini berdampak pada koleksi supercar miliknya. Pasalnya, Mantan pemain Juventus ini tidak bisa geber mobil supernya di jalan Inggris karena adanya aturan batas kecepatan.

Melansir laman Hindustan Times hari ini, Rabu, 8 September 2021, para pejabat Alderley Edge, Cheshire, Inggris, sedang mempertimbangkan batas kecepatan 20 km/jam untuk memastikan dan meningkatkan keselamatan di jalan.

Aturan ini memang belum resmi diterapkan, namun saat nanti direalisasikan, kebijakan tersebut tentunya akan berdampak terhadap Ronaldo. Pasalnya, ia memiliki sejumlah mobil super di garasinya seperti Bugatti Centodiec, Bugatti Chiron, Bugatti Veyron, Lamborghini Aventador dan Ferrari F12 TDF.

Bintang baru Setan Merah ini diketahui telah mengirimkan seluruh koleksi mobil miliknya dari rumahnya di Italia ke Inggris. Secara keseluruhan, aset kendaraan yang dimiliki Ronaldo bernilai 24 juta poundsterling atau sekitar Rp471 miliar.

Advertising
Advertising

Baca: Kembali Ke Manchester United, Berikut Koleksi Mobil Cristiano Ronaldo

DICKY KURNIAWAN | HINDUSTAN TIMES

Berita terkait

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

16 jam lalu

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

2 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

Menpora RI Dito Ariotedjo membahas kerja sama olahraga dengan klub sepak bola Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

2 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

3 hari lalu

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

Menko Airlangga menegaskan Indonesia tengah melakukan deregulasi yang menekankan mekanisme lebih mudah untuk pendaftaran produk susu dan turunannya.

Baca Selengkapnya

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

3 hari lalu

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius

Baca Selengkapnya

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

3 hari lalu

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

Lembaga antikorupsi Inggris, Serious Fraud Office (SFO), mendapat kompensasi 992 juta Euro terkait kasus suap pembelian pesawat Garuda pada 2017

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

4 hari lalu

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto bicara perkembangan ekonomi terkini, perkembangan politik domestik dan keberlanjutan kebijakan pasca Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Sepak Terjang Band Metal Kontroversial dari Inggris Cradle of Filth

5 hari lalu

Sepak Terjang Band Metal Kontroversial dari Inggris Cradle of Filth

Cradle of Filth tak hanya sebuah band metal, mereka simbol keberanian untuk mengekspresikan ketidaknyamanan, kegelapan, dan imajinasi lintas batas.

Baca Selengkapnya

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

5 hari lalu

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

Ronaldo memotret Laut Merah dan menandai kunjungannya ke The St. Regis Resort Red Sea, sebuah properti mewah yang menjadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Inggris akan Bangun Tugu Peringatan bagi Tentara Muslim Pahlawan Perang Dunia

5 hari lalu

Inggris akan Bangun Tugu Peringatan bagi Tentara Muslim Pahlawan Perang Dunia

Inggris membangun tugu peringatan perang untuk jutaan tentara Muslim yang bertugas bersama pasukan Inggris dan Persemakmuran selama dua perang dunia

Baca Selengkapnya