Usung Tema Indonesia, Hyundai Hadirkan Booth Terbesar di GIIAS 2021

Selasa, 9 November 2021 06:30 WIB

Teaser Hyundai Creta. (Hyundai Indonesia)

TEMPO.CO, Jakarta - PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) akan hadir di GIIAS 2021 dengan booth terbesar di pameran tersebut, yakni berukuran 2.479 meter persegi di Hall 5-6. Pada booth tersebut, Hyundai akan memamerkan 14 unit mobil dan terdapat 7 area pameran dengan nuansa teknologi dan interaktif.

Presiden Director PT HMID SungJong Ha mengatakan bahwa di GIIAS tahun ini, Hyundai akan mengusung tema ‘Indonesia: Into the Spotlight of Innovations’. Tema tersebut dipilih karena Indonesia saat ini tengah menjadi sorotan di Asia sebagai salah satu kekuatan ekonomi yang terus bertumbuh. Hal ini sejalan dengan visi Hyundai yang ingin mendukung Indonesia menjadi pusat inovasi industri otomotif dunia.

"GIIAS, sebagai salah satu pameran otomotif yang paling ditunggu di Indonesia, akan menjadi sebuah momentum yang tepat untuk lebih jauh lagi membuktikan visi dan posisi Hyundai di hadapan para pelanggan sebagai game-changer di industri ini,” kata SungJong dalam siaran pers yang diterima Tempo.

Pada GIIAS 2021 Hyundai tidak hanya memamerkan 14 unit mobilnya, tetapi juga akan menghadirkan 10 unit kendaraan untuk pengunjung yang ingin melakukan test drive. Kemudian juga akan ada layanan program Hyundai Service Point yang tersedia di area parkir ICE Hall 10.

Hyundai juga akan memperkenalkan produk SUV terbarunya, yakni Hyundai Creta. Ini akan menjadi mobil pertama yang akan diproduksi di pabrik Hyundai di Indonesia. Selain itu Hyundai juga akan memperkenalkan teknologi Hyundai Bluelink, di mana fiturnya bisa memberikan akses kepada pengguna untuk terhubung dengan Creta melalui ponsel.

Advertising
Advertising

Tidak hanya itu, Hyundai juga akan menghadirkan mobil listrik spesial yang merepresentasikan posisi Hyundai sebagai pemimpin kategori EV di pasar global dan menunjukan komitmen Hyundai dalam membangun ekosistem kendaraan listrik di Tanah Air. Kemudian juga akan diperkenalkan layanan before-service atau pra-servis yang kini menjadi standar perawatan kendaraan Kona Electric.

Sebagai informasi, GIIAS sendiri akan digelar pada 11-21 November 2021 di ICE BSD, Tangerang. Dalam pameran tahun ini, GIIAS akan menghadirkan beberapa produk terbaru dari sejumlah merek ternama. Terhitung, ada sekitar 24 merek kendaraan yang ikut dalam pameran berskala internasional ini.

Baca: Penjualan Mobil Listrik Hyundai Kona dan Ioniq Melonjak di AS

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

14 jam lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

2 hari lalu

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan polisi terus menggali terkait kasus meninggalnya Brigadir Ridhal Ali Tomi diduga bunuh diri di dalam mobil.

Baca Selengkapnya

5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

9 hari lalu

5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

Kalangan Chaebol memiliki kekayaan dan pengaruh besar di Korea Selatan. Dinamika kehidupan mereka kerap dijadikan cerita drakor.

Baca Selengkapnya

Komponen Mobil Apa Saja yang Harus Diperiksa Setelah Digunakan Mudik Lebaran?

14 hari lalu

Komponen Mobil Apa Saja yang Harus Diperiksa Setelah Digunakan Mudik Lebaran?

Berikut beberapa komponen mobil yang sebaiknya kembali diperiksa setelah digunakan selama perjalanan mudik.

Baca Selengkapnya

5 Potensi bahaya dan Tips Mengatasi Muatan Berlebih saat Berkendara

14 hari lalu

5 Potensi bahaya dan Tips Mengatasi Muatan Berlebih saat Berkendara

Berkendara sambil membawa beban berat memiliki risiko dan potensi bahaya. Apa saja yang harus disiapkan dan diantisipasi?

Baca Selengkapnya

7 Komponen Mobil yang Perlu Dicek Setelah Mudik

18 hari lalu

7 Komponen Mobil yang Perlu Dicek Setelah Mudik

Merawat kendaraan yang digunakan saat mudik bisa mengembalikan performa kendaraan.

Baca Selengkapnya

Manfaat dan Cara Pakai Engine Flush, Manjakan Kendaraan Setelah Mudik

19 hari lalu

Manfaat dan Cara Pakai Engine Flush, Manjakan Kendaraan Setelah Mudik

Memanjakan kendaraan setelah mudik bisa memperpanjang usia pakai dan mencegah kerusakan mesin.

Baca Selengkapnya

Polri Selidiki Penyebab Kecelakaan 2 Mobil dan 1 Bus di KM 58 Tol Cikampek

24 hari lalu

Polri Selidiki Penyebab Kecelakaan 2 Mobil dan 1 Bus di KM 58 Tol Cikampek

Kecelakaan terjadi di KM 58 + 600 arah Jakarta Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek pada Senin pagi, 8 April 2024.

Baca Selengkapnya

Alasan Kpopers Desak Hyundai Batalkan Pembelian Aluminium Adaro, Diproduksi dengan PLTU Batubara

26 hari lalu

Alasan Kpopers Desak Hyundai Batalkan Pembelian Aluminium Adaro, Diproduksi dengan PLTU Batubara

Para aktivis dan Kpopers menentang Hyundai menggunakan alumunium dari smelter Adaro untuk produksi mobil mereka.

Baca Selengkapnya

Penggemar K-Pop Minta Hyundai Mundur dari Investasi penggunaan PLTU di Kalimantan

26 hari lalu

Penggemar K-Pop Minta Hyundai Mundur dari Investasi penggunaan PLTU di Kalimantan

Penggemar K-Pop global dan Indonesia meminta Hyundai mundur dari investasi penggunaan PLTU di Kalimantan Utara.

Baca Selengkapnya